bab i pendahuluan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
BAB 1
1.1
Latar Belakang
Fotografi merupakan kegiatan yang hampir dilakukan oleh semua orang
baik menggunakan kamera untuk profesional maupun menggunakan handphone
untuk fotografer amatir. Kamera yang digunakan untuk kegiatan fotografi
beragam sesuai dengan kegunaan masing – masing dalam pengambilan gambar.
Pada saat perang dunia pertama, fotografi telah digunakan untuk keperluan militer
seperti pengintaian maupun untuk dokumentasi liputan seperti media masa yang
ada pada saat itu.
Di masa sekarang, perkembangan fotografi untuk keperluan militer telah
berkembang pesat. Penggunaan kamera yang dipasangkan pada pesawat tanpa
awak menjadi solusi paling efektif untuk kegiatan pengintaian dan pengambilan
gambar untuk daerah-daerah yang sulit dijangkau. Pada keperluan sipil, pesawat
tanpa awak dapat digunakan sebagai pemantauan daerah hutan, pemetaan suatu
daerah hingga pencarian seperti korban bencana sehingga dapat dengan mudah
ditindaklanjuti kembali oleh tim penyelamat. Bahkan kini dapat menjadi bisnis
dengan membuka jasa foto udara untuk iklan maupun pengambilan gambar seperti
pada acara penerimaan mahasiswa baru maupun wisuda. Adanya pesawat tanpa
awak dengan kamera dapat mengambil gambar penampakan asli yang dapat
diolah kembali menjadi peta.
Indonesia merupakan negara kepulauan sehingga memiliki banyak pulau
dan penampakan alam yang berbeda-beda di tiap pulaunya. Dengan menggunakan
pesawat tanpa awak dapat membantu pengambilan gambar dari penampakan alam
melalui udara. UAV dapat juga digunakan sebagai media untuk peliputan berita di
kota-kota besar tanpa harus mengambil langsung foto atau video dari pesawat atau
helikopter. Keuntungan ini dapat mempersingkat waktu ketika dibutuhkan Faktor
Internal seperti kecepatan motor yang berbeda, dan Faktor eksternal seperti
gelombang air, dan angin. Faktor Internal berupa kecepatan motor merupakan
sebuah kondisi yang wajar, walaupun spesifikasi sama, tetapi kedua motor tidak
1
2
menggunakan pesawat untuk mengambil gambar. Foto udara dapat juga
menggunakan foto satelit tetapi foto satelit biasanya tidak real-time sehingga
keadaan yang akan dipantau merupakan hasil dari pemotretan beberapa hari
bahkan beberapa bulan yang lalu, tetapi ketika menggunakan UAV dalam
mengambil gambar dari penampakan alam atau keadaan kota dapat secara realtime dalam pengambilan gambar.
Hasil gambar yang diambil dari kamera berupa citra biasanya belum cukup
untuk mencakup wilayah yang dijadikan sebagai objek foto udara. Untuk
mendapatkan hasil gambar yang lebih luas dapat dilakukan penggabungan citra.
Sebuah UAV akan mengambil gambar denga delay tertentu untuk mendapatkan
citra yang masih berhubungan sehingga dapat digabungkan dengan perpotongan
yang hampir tidak kelihatan supaya menjadi sebuah citra yang lebih besar dan
mencakup semua wilayah yang menjadi objek foto udara.
1.2
Rumusan Masalah
Rumusan masalah yang menjadi dasar penelitian ini adalah bagaimana
membuat suatu sistem foto udara pesawat tanpa awak dengan penggabungan
citra.
1.3
Batasan Masalah
Dalam pembuatan penelitian ini memiliki beberapa batasan, yakni;
1.
Kamera yang digunakan menggunakan kamera webcam.
2.
Gambar mulai diambil ketika keadaan UAV stabil saat terbang.
3.
Pengiriman data hanya terbatas oleh jangkauan komunikasi wifi.
1.4
Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk membuat suatu sistem foto udara
menggunakan pesawat tanpa awak yang diproses pada ground station.
3
1.5
Manfaat Penelitian
Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah dibuat sistem foto
udara menggunakan pesawat tanpa awak dengan penggunaan yang mudah.
Dilakukan penggabungan citra supaya hasil akhir berupa foto udara yang lebih
luas dan mencakup seluruh wilayah yang akan dijadikan objek dalam waktu yang
sangat singkat dengan menerbangkan pesawat tanpa awak.
1.6
Metodologi Penelitian
Metodologi penelitian yang digunakan dalam penyelesaian skripsi ini
adalah sebagai berikut:
a.
Studi literatur
Mencari dan mempelajari referensi tentang permasalahan image
processing dan referensi mengenai OpenCV, bahasa C++, dan mencari
tinjauan pustaka yang sesuai dengan penelitian tugas akhir yang dilakukan.
b.
Konsultasi dan diskusi
Melakukan konsultasi dengan Dosen Pembimbing serta
berdiskusi peneliti yang sebelumnya melakukan penelitian dengan
menggunakan pengolahan citra digital. Hasilnya adalah didapatkan
metode yang tepat untuk menggabungkan citra supaya didapat gambar
yang lebih lebar.
c.
Rancangan sistem
Rancangan sistem dibagi menjadi rancangan perangkat lunak dan
rancangan elektronis. Rancangan sistem ini bertujuan sebagai rancangan
sistem sejak awal sebagai acuan penelitian.
d.
Implementasi
Implementasi merupakan pelaksanaan dari rancangan sistem yang
terbagi menjadi implementasi perangkat lunak dan elektronis.
e.
Pengujian dan pembahasan
Pengujian dilakukan untuk pengambilan data dan analisa dari
implementasi sistem yang sudah dibuat untuk diperbaiki jika terdapat
kesalahan.
4
f.
Penulisan laporan
Penulisan
Laporan
dilakukan
setelah
melakukan
tahap
implementasi dan mendapatkan data-data yang akan dilaporkan serta
pembahasan dan kesimpulan.
1.7
Sistematika Laporan
Garis besar penulisan laporan penelitian ini terdiri dari tujuh bab, yaitu:
BAB I : PENDAHULUAN
Bab ini berisi penguraian tentang latar belakang dan permasalahan
yang dikaji, tujuan, manfaat, batasan masalah, metodologi penelitian yang
dilakukan serta sistematika penulisan laporan penelitian.
BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini berisi tentang penelitian-penelitian terkait UAV dan sistem
pengolahan citra digital pada UAV tersebut.
BAB III : LANDASAN TEORI
Bab ini berisi tentang dasar teori yang mencakup teori-teori mengenai
image stitching beserta perangkat pendukungnya seperti single board computer,
UAV, dan webcam.
BAB IV : ANALISIS DAN RANCANGAN SISTEM
Bab ini berisi tentang penjelasan mengenai rancangan sistem secara
keseluruhan meliputi diagram blok kendali sistem, rancangan, perangkat lunak,
dan rancangan pengujian sistem.
BAB V : IMPLEMENTASI
Bab ini berisi penjelasan tentang beberapa implementasi, yaitu
implementasi perangkat keras dan perangkat lunak
BAB VI : HASIL DAN PEMBAHASAN
Bab ini berisi tentang beberapa pengujian, yaitu pengujian potongan
gambar, pengujian ukuran piksel terhadap jarak dengan ukuran sebenarnya, dan
yang terakhir pengujian pengambilan gambar terhadap variasi kecepatan UAV
5
BAB VII : PENUTUP
Bab ini berisi tentang kesimpulan dari penelitian serta saran untuk
mengembangkan.
Download