ANALISA KOMBINASI DUCTED DAN KONTRA ROTATING PROPELLERS DENGAN PENDEKATAN CFD Nama Mahasiswa NRP Jurusan Dosen Pembimbing : Abdul Muhyi : 4206 100 044 : Teknik Sistem Perkapalan : Irfan Syarif Arief ST. MT. Ir. Surjo W. Adji, M.Sc. Abstrak Beberapa sistem propulsor yang sudah lama dikenal pada dunia perkapalan adalah adalah Contra Rotating Propellers dan Ducted Propeller (Kort Nozzel propeller). Keunikan pada Contra Rotating Propellers adalah terdapatnya dua buah propeller dimana kedudukannya sama dipasang pada satu sumbu poros dan berputar saling berlawanan arah. Salah satu propeller terletak dibelakang propeller yang satunya. Sedangkan Ducted Propeller adalah propeller yang mempunyai saluran (Duct) berbentuk seperti gelang yang mana mempunyai potongan melintang berbentuk aerofoil. Effisiensi baling-baling ditingkatkan tergantung atas beban baling-baling. Konsep kombinasi dari baling-baling ini adalah dua propeller dipasang/diikat secara coaxially, dan memiliki sistem perporosan yang relatif mempunyai ukuran lebih panjang. Dan selanjutnya Contra Rotating Propellers ini akan diberi saluran (Duct). Dari percobaan ini diharapkan pada kedua perpaduan jenis propeller tersebut agar diperoleh effisiensi dan thrust yang lebih baik dengan tingkat kavitasi yang kecil. Aliran fluida yang terjadi pada propeller tersebut akan dianalisa menggunakan metode CFD (Computational Fluid Dynamics). Kata Kunci : Ducted Propeller, Kort Nozzle,Contra Rotating Propellers, Nozzle, Kaplan Propeller. vii “Halaman ini sengaja di kosongkan” viii