BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Laporan keuangan merupakan hasil dari kegiatan operasional yang dilakukan oleh perusahaan untuk memberikan informasi keuangan kepada pihak internal maupun pihak eksternal perusahaan (Desmiyawati, 2009) dalam Yamaditya (2014:1). Fokus utama pelaporan keuangan adalah laba beserta komponennya yang berguna bagi pemilik perusahaan dalam mengambil sebuah keputusan ekonomi atau keputusan investasi. Manajer yang bertugas mengelola perusahaan sering kali memiliki perbedaan kepentingan dengan investor. Manajemen sebagai pengelola perusahaan akan berusaha memaksimalkan laba perusahaan yang mengarah pada proses kepentingannya atas biaya pemilik perusahaan. Hal ini mungkin terjadi karena manajemen memiliki informasi yang tidak dimiliki oleh pemilik perusahaan dalam mengelola perusahaannya. Adanya asimetri informasi tersebut menyebabkan manajemen sebagai pengelola perusahaan melakukan modifikasi laba. Hal tersebut dilakukannya sematamata demi kepuasan investor atas kinerja manajemen dalam suatu perusahaan. Bila investor telah merasa puas maka ia akan terus menanamkan modalnya pada perusahaan. Modifikasi laba bisa dilakukan dengan cara memilih kebijakan akuntansi 1 2 dari standar tertentu dengan tujuan memaksimalkan kesejahteraan manajemen dan nilai suatu perusahaan. Modifikasi laba juga terjadi dikarenakan lemahnya faktor inheren dari kebijakan akuntansi, namun tetap berada dalam koridor GAAP (General Accepted Accounting Principal). Menurut Gittman (2003) dalam Sosiawan (2012:80) Penggunaan leverage juga penting dalam mengendalikan risiko bisnis perusahaan. Apabila perusahaan tingkat rasio leveragenya tinggi maka perusahaan tersebut memiliki tingkat pengembalian (return) yang tinggi pula. Dengan demikian risiko bisnis perusahaan tersebut jadi meningkat. Sebaliknya apabila suatu perusahaan memiliki rasio leverage yang rendah maka perusahaan tersebut memiliki tingkat pengembalian (return) yang rendah pula. Dengan demikian risiko bisnis pada perusahaan tersebut pun menjadi menurun. Perusahaan yang rasio leveragenya tinggi cenderung melakukan earnings management. Hal tersebut dilakukan oleh perusahaan untuk menarik kreditur agar mau meminjamkan dana kepada perusahaan tersebut. Menurut Purnomo (2009:56) : “earnings power atau profitabilitas perusahaan dalam menghasilkan laba sangatlah berpengaruh terhadap tindakan earnings management. Dengan menganalisis profitabilitas maka investor dapat menilai kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba.” Dari teori di atas dapat disimpulkan bahwa earnings power atau profitabilitas dapat menilai kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba, salah satunya dengan melihat rasio yang kita kenal sebagai NPM (Net Profit Margin). Rasio ini 3 menunjukan kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba. Menurut agency theory adanya benturan kepentingan antara pemegang saham dan manajemen menjadikan sebuah indikasi bahwa kenaikan dan penurunan NPM pada suatu perusahaan adalah atas dasar campur tangan manajer. Hal tersebut terjadi karena terdapat beberapa strategi yang dapat digunakan manajemen dalam melakukan praktik manajemen laba. Menurut Jensen (1986) dalam Rahadyan (2015:30) menyatakan bahwa jika arus kas bebas dalam sebuah perusahaan tidak dioperasikan secara maksimal dalam memaksimalkan kepentingan pemegang saham, maka dapat menimbulkan masalah keagenan. Masalah keagenan tersebut akan memberi dampak negatif bagi berbagai pihak. Manajer biasanya memilih untuk menginvestasikan dananya dalam proyek yang tidak menguntungkan (sesuai kepentingan manajer). Akibat dari hal tersebut, pertumbuhan perusahaan akan menjadi rendah. Pemilihan investasi yang tidak menguntungkan yang dilakukan oleh manajerlah yang menyebabkan pertumbuhan perusahaan menjadi rendah. Oleh sebab itu manajer melakukan manajemen laba guna menyembunyikan efek negatif dari pengambilan keputusan dalam penggunaan surplus arus kas bebas yang ada di perusahaan. Maraknya kasus manajemen laba (Earnings Management) menimbulkan rasa ketidakpercayaan dari investor terhadap laporan keuangan yang disajikan oleh perusahaan. Beberapa kasus manajemen laba ini terjadi pada sektor-sektor sekunder atau manufaktur, diantaranya pada perusahaan Satyam Corporation di India pada tahun 2009, dilanjut dengan kasus di Olympus Corporation di Jepang pada Oktober 4 2011, dan yang terbaru adalah kasus pada PT BUMI Resources Tbk di Indonesia tahun 2012. Ramalinga Raju mantan pemimpin Satyam Computer Services Ltd, awal tahun 2009 mengakui perbuatannya telah menggelembungkan nilai keuntungan perusahaan yang telah dilakukan selama beberapa tahun. Laporan keuangan yang diaudit mencantumkan kas dan bank sebesar Rupee 50,4 miliar atau setara dengan USD 1,04 miliar yang sesungguhnya tidak ada atau fiktif. Akibat skandal tersebut, pada awal tahun 2009 harga saham Satyam Computer Services Ltd jatuh menjadi 20,30 rupees, atau hanya senilai 2% dari harga saham tertingginya di tahun 2008 yaitu sebesar 524,00 rupees. (Muxonated; 2009) Skandal lainnya adalah skandal Olympus Corporation yang menyelewengkan sejumlah dana akuisisi dengan disalurkan ke banyak perusahaan investasi supaya tidak mudah terdekteksi, Olympus Corporation membuat laporan palsu seolah-olah perusahaannya dalam keadaan sehat. Olympus Corporation mengakui mereka menyembunyikan kerugian sebesar $1,5 milyar dollar (Rp 13,7 trilyun) melalui rekayasa laporan keuangan dengan menganggapnya sebagai aset. Kejadian mengagetkan tersebut membuat saham perusahaan jatuh ke posisi terendahnya pada tahun 2011 yaitu sebesar ¥ 6,99. (Aliya; 2011) Kasus manajamen laba terbaru adalah yang dilakukan oleh manajemen Bakrie Group yaitu PT Bumi Resources Tbk (BUMI) pada tahun 2012. BAPEPAM-LK 5 mencurigai adanya penyelewengan dan manipulasi berdasarkan neraca yang disajikan dalam laporan keuangan. Salah satu indikasinya, BUMI memiliki masalah dengan induknya, masalah tersebut semakin berkembang karena harga batubara di pasaran internasional terus menurun. Di sisi lain, hutang Bakrie Group pun semakin bertambah sehingga rekayasa keuangan termasuk pembiayaan dari dana-dana berbunga pun harus dilakukan. Data dari laporan keuangan PT Bumi Resources Tbk dapat dilihat bahwa terjadi kenaikan laba yang memberikan indikasi kinerja perusahaan baik, akan tetapi terjadi ketidakseimbangan antara laba yang didapat dibandingkan dengan harga saham begitupun sebaliknya saat laba perusahaan turun maka harga saham perusahaan juga ikut turun. Ini terjadi pada tahun 2004 ke tahun 2005 dimana laba yang diperoleh dari 1.079.520.000 naik menjadi 1.222.099.000 tetapi harga saham turun dari 800 ke 760. Sedangkan pada tahun 2009 dan 2010 terjadi kebalikannya yaitu laba perusahaan turun tetapi harga sahamnya naik. (Prayogi; 2012) Fenomena tersebut membuat penulis tertarik untuk melakukan penelitian ini dikarenakan selama ini di Indonesia maupun di luar Indonesia banyak investor yang salah dalam mengambil keputusan dengan melakukan investasi pada perusahaan yang memiliki nilai saham yang seolah-olah tinggi padahal pada kenyataannya nilai saham yang tinggi tersebut dikarenakan adanya earnings management. Sehingga dengan melakukan penelitian ini, penulis dapat menganalisis hal-hal apa saja yang berpengaruh terhadap tindakan earnings management dalam suatu perusahaan. 6 Penelitian ini juga dilakukan berdasarkan penelitian terdahulu. Saya mengarah pada beberapa jurnal, baik jurnal lokal maupun internasional. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Doerjat (2009), earnings power memiliki dampak positif yang signifikan terhadap praktik manajemen laba. Sedangkan menurut Sosiawan (2012), Net Profit Margin (NPM) yakni salah satu indikator Earnings Power sebagai proyeksi penghasilan kekuasaan dan variabel Debt To Asset (DTA) sebagai leverage proksi berpengaruh positif terhadap manajemen laba. Diikuti dengan penelitian yang dilakukan oleh Akhmad Bakkrudin Zuhri (2011) free cash flow berpengaruh signifikan dengan arah negatif terhadap manajemen laba. Menurut Rezvan, et al. (2014:1704), perubahan net profit margin (NPM) memungkinkan perusahaan untuk melakukan manajemen laba. Sedangkan menurut Kym, et al. (2008:318), tidak menunjukkan hubungan antara rasio leverage dengan earnings management. Hasil ini berdasar pada literatur yang meneliti efek dari perilaku oportunistik manajemen laba yang meneliti pengaruh leverage terhadap earnings management. Selain itu, Kym et al. juga menyatakan bahwa apabila utang meningkat, maka memungkinkan mengurangi pengeluaran diskresioner manajer. Sedangkan sebaliknya, apabila utang menurun, maka mengurangi manajemen laba akrual. Penelitian ini mengacu pada penelitian yang dilakukan oleh Doerjat (2009) yang meneliti mengenai pengaruh earnings power terhadap praktik manajemen laba 7 pada PT Unilever Indonesia Tbk, Sosiawan (2012) mengenai pengaruh kompensasi, leverage, ukuran perusahaan, earnings power terhadap manajemen laba, dan Zuhri (2011) mengenai pengaruh arus kas bebas dan komite audit terhadap manajemen laba. Hasil penelitian mereka menunjukkan bahwa debt to asset ratio (proksi dari leverage) dan net profit margin (proksi dari earnings power) berpengaruh positif terhadap earnings management, dan free cash flow berpengaruh negatif terhadap earnings management. Berdasarkan fenomena dan penelitian sebelumnya penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang sama mengenai earnings management dengan topik: “Pengaruh Leverage, Earnings Power, dan Free Cash Flow terhadap Earnings Management Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014” 1.2 Identifikasi Masalah Berdasarkan uraian pada latar belakang penelitian, maka penulis mengidentifikasi masalah dari penelitian ini, yaitu : 1. Seberapa besar pengaruh leverage terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 20122014 secara parsial. 8 2. Seberapa besar pengaruh earnings power terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 20122014 secara parsial. 3. Seberapa besar pengaruh free cash flow terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 20122014 secara parsial. 4. Seberapa besar pengaruh leverage, earnings power, dan free cash flow terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014 secara simultan. 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian yang dilakukan oleh penulis sebagai dasar dilakukannya penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai : 1. Pengaruh leverage terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014 secara parsial. 2. Pengaruh earnings power terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014 secara parsial. 9 3. Pengaruh free cash flow terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014 secara parsial. 4. Pengaruh leverage, earnings power, dan free cash flow terhadap earnings management pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014 secara simultan. 1.4 Kegunaan Penelitian Penelitian yang dilakukan diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara langsung maupun tidak langsung bagi : a. Kegunaan Akademis 1. Perusahaan Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi perusahaan dan dapat menjadi pertimbangan untuk meminimalisir pengelolaan laba dalam konteks yang tidak dibenarkan. 2. Investor Penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan informasi bagi investor dan dapat membantu investor agar tidak salah dalam mengambil keputusan investasi. 10 b. Kegunaan Operasional 1. Penulis Penelitian ini sangat berguna bagi penulis karena dapat menambah pengetahuan dan dapat memperoleh pemahaman mengenai pengaruh leverage, earnings power, dan free cash flow terhadap earnings management. 2. Pihak Lain Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai referensi dan dasar pengembangan dalam melakukan penelitian selanjutnya. 1.5 Lokasi dan Waktu Penelitian Peniliti melakukan penelitian pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014. Peneliti mengambil data yang diunduh pada www.idx.co.id. Penelitian dilakukan sejak Juli 2015 sampai dengan Oktober 2015.