1 Bab 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Saat ini

advertisement
Bab 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Saat ini penggunaan komputer di berbagai bidang pekerjaan bukan
merupakan hal asing lagi. Seiring dengan perkembangan teknologi, semakin
berkembang pula kemampuan teknologi komputer guna mempermudah atau
menolong penyelesaian masalah dalam banyak hal.
Komputer tidak lagi dilihat hanya sebagai alat perlengkapan kantor supaya
pekerjaan lebih praktis, tetapi kini komputer telah berkembang hingga dapat
dimanfaatkan sebagai penolong. Misalnya keperluan untuk Gereja. Penyediaan
informasi lagu, baik bagi administrator gereja maupun jemaat yang akan bertugas
sebagai pemimpin ibadah sangatlah penting. Penggunaan lagu pujian dalam
ibadah sering kali disesuaikan dengan tema kotbah. Banyak kali dijumpai,
pemimpin ibadah sulit menemukan judul, jenis, dan variasi lagu yang tepat
dengan tema kotbah. Banyaknya judul dan jenis lagu, menambah kesulitan untuk
menetapkan judul dan jenis lagu yang akan dipergunakan. Dengan demikian
pemilihan lagu pujian dalam penyelenggaraan ibadah akan tetap menjadi masalah
sepanjang belum ada sistem yang tepat untuk dipergunakan.
Beranjak dari masalah ini, ada upaya yang dapat dilakukan agar
mempermudah menetapkan lagu pujian yang sesuai dengan kotbah. Selain itu
juga untuk mempermudah perkerjaan yang biasanya dilakukan secara manual
diubah ke komputerisasi, yaitu dengan memanfaatkan komputer untuk membuat
katalog lagu.
1.2 Rumusan Masalah
Sistem informasi program bantu yang akan dibangun dirancang untuk
membantu penyelesaian masalah berikut ini:
a. Apakah penerapan metode Brute Foece dapat di menghasilkan suatu
program pencarian yang sesuai dengan keinginan pengguna?
1
b. Bagaimana menghasilkan sebuah katalog lagu gereja yang sesuai dengan
keinginan pengguna ?
1.3 Batasan Masalah
Mengingat kompleksitas masalah
yang ada, maka sistem yang dibuat
akan diberi batasan-batasan berikut ini:
a. Program bantu ini dibuat berdasarkan data dan ketentuan yang berlaku di
GKKK Solo Baru.
b. Data yang digunakan dalam pembuatan sistem ini adalah data buku lagu
yang di gunakan oleh GKKK Solo Baru. Data-data yang diinputkan
hanya berupa judul lagunya saja.
c. Pencarian lagu hanya dilakukan pada judul lagu dan isi teks.
d. Hasil pembobotan pencarian lagu didasari atas kata kunci yang di
temukan di judul dan teksnya.
1.4 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dari penulisan tugas akhir ini adalah menerepakan
algoritma Brute-Force untuk menghasilkan program pencarian lagu secara string.
Harapannya, dengan adanya sistem informasi pencarian lagu ini dapat
mempermudah pemimpin ibadah untuk menemukan lagu apa saja yang sesuai
dengan yang diinginkan.
1.5 Metodologi Penelitian
Adapun metodologi yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini
adalah melakukan pengumpulan buku lagu dengan pihak Gereja sebagai tempat
studi kasus. Mencari referensi buku-buku yang mendukung untuk pembuatan
program ini.
1.6 Sistematika Penulisan
Skripsi ini dibagi kedalam 5 Bab. Bab 1 merupakan PENDAHULUAN
yang berisi latar belakang masalah yang akan diteliti dan rencana penelitian yang
2
akan dilakukan. Bab 2 berupa LANDASAN TEORI yang berisi uraian dari
konsep-konsep atau teori-teori yang dipakai sebagai dasar pembuatan skrisp ini.
Bab 3 merupakan RANCANGAN SISTEM, yang berisi rancangan pembuatan
program dan prosedur-prosedur yang ada di dalamnya. Bab 4 merupakan
IMPLEMENTASI SISTEM, yang berisi penjelasan tentang bagaimana rancangan
pada Bab 3 diimplementasikan dalam suatu bahasa pemrograman. Bab 5
merupakan KESIMPULAN DAN SARAN, yang berisi kesimpulan-kesimpulan
yang diperoleh setelah penelitian pada skripsi ini selesai dilakukan. Bab ini juga
berisi saran-saran pengembangan dari skripsi ini agar dapat menjadi bahan
pemikiran bagi para pembaca yang ingin mengembangkannya.
Selain berisi bab-bab utama tersebut, skripsi ini juga dilengkapi dengan
Intisari, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Pustaka
dan Lampiran.
3
Download