Untitled - Pelatihan

advertisement
Penulis : Anisa Rahmalia, S.Si.
Copyright © 2013 pelatihan-osn.com
Cetakan I : Oktober 2012
Diterbitkan oleh :
Pelatihan-osn.com
Kompleks Sawangan Permai Blok A5 No.12 A
Sawangan, Depok, Jawa Barat 16511
Telp. 021-9321 1780
Email : [email protected] ; [email protected]
Dilarang Keras
Mengutip, menjiplak, memfotokopi sebagaian atau seluruh isi buku ini serta
memperjual belikannya tanpa izin tertulis dari pelatihan-osn.com
Prakata
Alhamdulilah, berkat kemudahan yang diberikan Allah swt, maka
penulis dapat menyelesaikan tuntunan belajar Biologi menuju Olimpiade Sains
Nasional untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama ini.
Semoga segala informasi di dalamnya bermanfaat bagi yang
membacanya. Penulis sangat terbuka akan semua masukan terhadap konten
tuntunan belajar ini. Manfaatkan pengetahuan ini dan raihlah prestasi.
Bandung, Februari 2013
Anisa Rahmalia, S.Si
DAFTAR ISI
I. KONSEP ASAL USUL KEHIDUPAN
A. Teori Asal Usul kehidupan
Latihan Soal
1
1
3
II. BIOLOGI SEL
A. Asal Usul Sel
B. Bagian - bagian Sel
C. Perbedaan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan
D. Perbedaan sel Prokariot dan Eukariot
E. Sifat Sel
F. Reproduksi Sel
G. Jaringan
Latihan Soal
5
5
5
6
8
9
13
18
20
III. METABOLISME
23
25
28
29
32
A. Fotosintesis
B. Kemosintesis
C. Katabolisme
Latihan Soal
IV. SISTEM KLASIFIKASI
A. Virus
B. Monera
C. Protista
D. Fungi
E. Invertebrata
F. Vertebrata
Latihan Soal
V. PLANTAE
A. Lumut/Bryopyta
B. Paku / Pteridophyta
C. Gymnospermae
D. Angiospermae (tumbuhan biji tertutup)
E. Jaringan Tumbuhan
F. Reproduksi Tumbuhan
G. Gerak Tanaman
Latihan Soal
VI. SISTEM ANATOMI FISIOLOGI I
A. Sistem Pencernaan Manusia
B. Sistem Ekskresi (Kontrol Internal)
C. Sistem Pernafasan
D. Sistem Pertahanan Tubuh
Latihan Soal
35
37
38
40
41
42
50
52
56
57
58
59
60
61
63
63
65
69
69
72
76
80
81
VII. SISTEM ANATOMI FISIOLOGI II
A. Sistem Peredarah Darah
B. Sistem Syaraf
C. Sistem Indra
D. Sistem Hormon
E. Sistem Reproduksi
F. Sistem Gerak
85
85
88
91
93
96
101
Latihan Soal
VIII. GENETIKA DAN BIOTEKNOLOGI
A. Genetika Molekuler
B. Genetika Mendel
C. Bioteknologi
Latihan Soal
IX. EKOLOGI DAN EVOLUSI
A. Konsep Ekologi
B. Konsep Evolusi
Latihan Soal
106
106
106
108
112
114
114
118
119
KUMPULAN SOAL
A. Soal OSN SMP Seleksi Tingkat Kabupaten/Kota 2012. A
B. Soal OSN SMP Seleksi Tingkat Kabupaten/Kota 2012.B
C. Soal OSN SMP Seleksi Tingkat Provinsi
D. Latihan Soal OSN SMP 1
E. Latihan Soal OSN SMP 2
124
124
136
144
149
161
KUNCI JAWABAN SOAL
168
BAB I. KONSEP ASAL USUL KEHIDUPAN
Biologi merupakan ilmu yang mempelajari asal usul kehidupan. Beberapa teori mengenai
asal usul kehidupan berasal dari hasil pemikiran para ilmuan besar. Adapun tahap dalam
pembentukan suatu teori mengenai asal usul kehidupan adalah melalui langkah sebagai berikut:
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Identifikasi Masalah
Observasi
Hipotesa
Eksperimen
Kesimpulan
Teori
Metode ilmiah ini digunakan untuk pembuktian suatu teori baru, atau pengujian fakta-fakta
baru dari suatu teori.
ASAL-USUL KEHIDUPAN
A.Teori Asal Usul kehidupan
Berdasarkan Garis waktu teori-teori asal usul kehidupan dapat dipaparkan sebagai tabel
berikut:
Teori asal usul
kehidupan
Klasik
Abiogenesis
Aristoteles
A.Van
Loewenhoek
Jhon
Nedham
Modern
evolusi
biologi
Biogenesis
Francesco
Redi
lazzaro
Spllanzani
Oparin
evolusi
kimia
Harold
Urey
Stanley
Miller
Louis
Pasteur
Berdasarkan garis waktu:
1. Aristoteles : Teori Generatio Spontanea, yang berarti makhluk hidup terbentuk secara
spontan
2. Anthony Van Loewenhoek: Mengamati hasil air rendaman jerami, dan seiring dengan waktu
menjadi semakin keruh karena pertumbuhan organisme
3. Jhon Nedham: Mengamati kaldu yang berasal dari rebusan daging, dan berkesimpulan
bahwa mikroorganisme yang tumbuh di kaldu berasal dari daging.
4. Francesco redi: menggunakan 3 bejana berisi daging. Satu bejana terbuka, satu ditutup kasa
dan satu tertutup. Pada tabung 1 dan 2 ditemukan larva yang berasal dari lalat yang
bertelur.
5. Lazzaro Splanani: menggunakan dua bejana berisi kaldu (satu tertutup satu terbuka)
kemudian dipanaskan. Kekeruhan pada bejana terbuka berasal dari mikroorganisme yang
berada di udara.
6. Louis Pasteur: Berhasil menumbangkan teori abiogenesis dengan percobaan bejana leher
angsanya.
7. Oparin : Teori evolusi biologi. Makhluk hidup terbentuk dari hasil reaksi senyawa
hidrokarbon di lautan, teori ini disebut juga teori sup purba.
8. Harold Urey: teori evolusi kimia yang menyatakan bahwa makhluk hidup berasal dari reaksi
antara metana, amonia dan hidrogen.
9. Stanley Miller: Teori evolusi kimia yang hasil ujicobanye berhasil membentuk asam amino
yang merupakan basis terkecil kehidupan. Berikut adalah reaksi kimia percobaan Stanley
Miller.
H2O + H2 + CH4 + NH3 petir/radiasi sinar asam amino (molekul organik) → protein
Teori Stanley Miller
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
Konsep Kehidupan berhubungan dengan ciri fisiologis makhluk hidup yaitu :
Nutrisi
Transportasi
Respirasi
Sintesis
Ekskresi
Regulasi
Reproduksi
Adaptasi
Iritabilita
LATIHAN SOAL
1. Teori Horald Urey menyatakan bahwa, jika terjadi loncatan listrik danradiasi sinar kosmis
dengan zat-zat kimia di atmosfer akan terbentuk...
A. glukosa
B. karbohidrat
C. lemak
D. asam amino
jawaban: D
teori evolusi kimia yang menyatakan bahwa makhluk hidup berasal dari reaksi antara
metana, amonia dan hidrogen menjadi asam amino
2.
Perbedaan yang sangat mendasar pada percobaan yang dilakukan oleh F.Redi dan L.
Spallanzani terletak pada...
A. bahan yang digunakan
B. alat yang digunakan
C. prosedur kerja
D. kesimpulan yang dihasilkan
Jawaban: C
-Francesco redi: menggunakan 3 bejana berisi daging. Satu bejana terbuka, satu ditutup kasa
dan satu tertutup. Pada tabung 1 dan 2 ditemukan larva yang berasal dari lalat yang
bertelur.
-Lazzaro Splanani: menggunakan dua bejana berisi kaldu (satu tertutup satu terbuka)
kemudian dipanaskan. Kekeruhan pada bejana terbuka berasal dari mikroorganisme yang
berada di udara
3. Jawaban sementara terhadap permasalahan yang akan dipecahkan dalam penelitian
disebut....
a. rumusan masalah
b. eksperimen
c. kesimpulan
d. hipotesis
Jawaban :D
Hipotesis atau hipotesa adalah jawaban sementara terhadap masalah yang masih
bersifat praduga karena masih harus dibuktikan kebenarannya. Hipotesis ilmiah mencoba
mengutarakan jawaban sementara terhadap masalah yang kan diteliti
4. Urutan langkah kerja dalam melakukan penelitian sering disebut dengan....
a. metode ilmiah
b. sikap ilmiah
c. laporan ilmiah
d. karya ilmiah
Jawaban :A
Metode ilmiah atau proses ilmiah (bahasa Inggris: scientific method) merupakan
proses keilmuan untuk memperoleh pengetahuan secara sistematis berdasarkan bukti fisis
Petunjuk:
A. jika jawaban (1), (2), dan (3) benar
B. jika jawaban (l) dan (2) benar
C. jika jawaban (2) dan (3) benar
D. jika jawaban (3) benar
5. Teori asal usul kehidupan dibagi menjadi teori klasik dan teori modern. Tokoh teori klasik
penentang abiogenesis yang menggunakan bahan percobaan berupa air kaldu adalah ...
1. F. Redi
2. L. Pasteur
3. L. Spallanzani
Jawaban :C
- Lazzaro Splanani: menggunakan dua bejana berisi kaldu (satu tertutup satu terbuka)
kemudian dipanaskan. Kekeruhan pada bejana terbuka berasal dari mikroorganisme yang
berada di udara.
- Louis Pasteur: Berhasil menumbangkan teori abiogenesis dengan percobaan bejana leher
angsanya dengan mengisi menggunakan air kaldu.
- Francesco redi: menggunakan 3 bejana berisi daging. Satu bejana terbuka, satu ditutup
kasa dan satu tertutup. Pada tabung 1 dan 2 ditemukan larva yang berasal dari lalat yang
bertelur.
Download