INTISARI Perusahaan asuransi sebagai lembaga keuangan non Bank memiliki risiko yang cukup beragam. Hal tersebut terkait dengan bentuk usaha yang dimiliki perusahaan asuransi sebagai lembaga keuangan yang mengelola risiko individu atau lembaga lain. Sehingga perusahaan asuransi harus mampu mengidentifikasi dan memetakan risiko yang dihadapi dan diantisipasi dalam strategi dan perencanaan perusahaan Penelitian ini bertujuan menganalisa hubungan antara risiko – risiko dengan kinerja perusahaan asuransi terkait dengan risiko operasional, risiko bisnis dan risiko keuangan. Hubungan tersebut akan menunjukkan ketergantungan atau besarnya pengaruh risiko operasional, risiko bisnis dan risiko keuangan terhadap kinerja perusahaan. Dalam analisis data dengan menggunakan analisis regresi berganda, menunjukkan bahwa risiko-risiko tersebut, secara bersamaan memiliki pengaruh yang signifikan. Ada 2 variabel yang signifikan memiliki pengaruh positif terhadap net profit margin yaitu forex rate dan investment return rate. Sebaliknya, terdapat 3 variabel yang memiliki pengaruh negatif yaitu rasio klaim, lapse ratio, opex rate, dan surrender ratio. Rasio klaim memiliki pengaruh yang terbesar bagi net profit margin. Kata Kunci: Risiko, kinerja perusahaan, net profit margin ABSTRACT Insurance company as a non- bank financial institutions have a risk that is quite diverse. This is related to business of an insurance company as a financial institution, are managing the risk of an individual or institution. So the insurance company should be able to identify and map risks and anticipated by company's strategy and planning. This research aims to find and analyze the relationship between risk - the risk associated with the performance of insurance companies like operational risk, business risk and financial risk. The relationship will show dependency or the influence of operational risk, business risk and financial risk to the company's performance. In the analysis of data by using multiple regression analysis, showed that these risks have a significant effect to company’s performance which net profit margin. There are two variables that have a significant positive impact on the net profit margin is forex rate and investment return rate. Instead, there are three variables that have a negative effect is the ratio of claims, lapse ratios, opex rate, and surrender ratio. The ratio of claims to have the biggest impact for the net profit margin Keywords : Risk, Company’s performance, net proft margin