67 BAB 5 SIMPULAN dan SARAN 5.1 Simpulan Berdasarkan hasil dan analisis data dapat ditarik kesimpulan mengenai penelitian yang dilakukan ini, yaitu 1. Promosi penjualan yang dilakukan oleh PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) terbukti berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis regresi dan korelasi sederhana yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan positif dari promosi penjualan terhadap keputusan pembelian konsumen. 2. Iklan yang dilakukan oleh PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) terbukti berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis regresi dan korelasi sederhana yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan positif dari iklan terhadap keputusan pembelian konsumen. 3. Promosi penjualan dan iklan yang dilakukan secara bersama oleh PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) terbukti berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen. Hal ini dapat dilihat dari hasil analisis regresi dan korelasi berganda yang menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan lebih besar dari promosi penjualan dan iklan terhadap keputusan pembelian konsumen. 5.2 Saran Berdasarkan hasil dan analisis data dari promosi penjualan, iklan dan keputusan pembelian konsumen ini, maka terdapat saran – saran yang dapat digunakan perusahaan untuk melakukan perkembangan yang lebih baik lagi, yaitu 68 1. PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) dapat meningkatkan pengaruh dari promosi penjualan terhadap keputusan pembelian konsumen dengan membuat paket –paket promosi penjualan yang lebih bervariasi dan lebih menarik lagi sehingga promosi penjualan ini dapat memiliki pengaruh yang semakin kuat terhadap konsumen untuk melakukan pembelian produk KFC. 2. PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) harus mendorong pembuatan iklan dibanding melakukan promosi penjualan untuk mendorong keputusan pembelian konsumen karena iklan yang dilakukan ini lebih efektif dibanding promosi penjualan dalam mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian. Iklan yang dilakukan ini tentunya juga harus menarik bagi konsumen sehingga dapat mendorong keputusan pembelian konsumen. Hal ini tentunya dapat mendukung KFC dalam usaha untuk mempertahankan dan meningkatkan pangsa pasar dan penjualannya. 3. PT. Fast Food Indonesia Tbk. ( KFC ) juga dapat membuat promosi penjualan dan iklan ini secara bersamaan untuk mendorong keputusan pembelian konsumen, dengan membuat acara paket hemat atau bazar yang dijadikan sebagai iklan baru KFC.