BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan Dari berbagai

advertisement
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
Dari berbagai bukti dan pengujian yang telah
dilakukan pada material yang mengalami kegagalan, maka
kesimpulan yang didapat adalah:
1) Dari berbagai pengujian yang telah dilakukan, ditemukan
retakan yang berasal dari permukaan pipa bagian luar dan
permukaan pipa bagian dalam. Retakan yang berasal dari
permukaan luar pipa diakibatkan oleh korosi dibawah
insulasi (Under insulation corrosion), sedangkan retakan
yang berasal dari permukaan dalam pipa diakibatkan oleh
inklusi sulpur dan chlor.
2) Mekanisme kegagalan pipa air minum disebabkan oleh
retakan yang berasal dari permukaan dalam pipa.
Retakan ini diakibatkan oleh inklusi sulfur dan chlor,
kemudian merambat sepanjang tebal pipa sampai hampir
menembus permukaan bagian luar pipa. Ditemukan
kandungan sulfur dan chlor dalam jumlah yang cukup
besar jika dibandingkan kandungan kedua unsur tersebut
pada komposisi kimia logam.
3) Tegangan yang bekerja memiliki nilai yang masih jauh
di bawah nilai yield strength material, sehingga tegangan
yang ditimbulkan oleh sistem bukan penyebab utama
terjadinya kegagalan pada pipa.
5.2 Saran
Dari penelitian yang telah dilakukan dan berdasarkan
kesimpulan, ada beberapa saran yang perlu diperhatikan untuk
mengurangi kemungkinan terjadinya kerusakan yang sama di
masa yang akan datang. Saran dan rekomendasi yang perlu
diperhatikan antara lain:
1. Melakukan inspeksi rutin untuk mengetahui
keberadaan retak sepanjang pipa air minum. metode
2.
3.
4.
5.
6.
inspeksi yang bisa dilakukan adalah dengan
menggunakan metode ultrasonic test atau radiografi
test
Mengganti metode insulasi dengan metode lainnya.
Fungsi insulasi pada pipa adalah untuk melekatkan
pemanas pada pipa, sehingga untuk menghindari
kejadian serupa terjadi lagi maka metode insulasi
tersebut perlu diganti dengan metode lainnya.
Misalnya dengan menggunakan kabel, alumunium
foil dsb. Perlu diperhatikan potensial elektrode
material pengganti insulasi untuk menghindari korosi
galvanik.
Melakukan coating pada pipa sebelum pemasangan
insulasi. Salah satu metode coating yang cocok untuk
CRES 21-6-9 adalah thermal spray, jenis wire arc
sprayed alumunium.
Melakukan engineering order kepada seluruh pesawat
untuk pemeriksaan pipa air minum agar kejadian ini
tidak terjadi di pesawat lainnya.
Dalam pengujian XRD, ditemukan ion SO42- pada
prosuk korosi yang berasal dari sisi permukaan luar
pipa. Sumber ion ini kemungkinan berasal dari embun
atau dari insulasi. Perlu dilakukan pengujian
komposisi insulasi untuk memastikan hal tersebut.
Jika dari hasil pengujian komposisi kimia insulasi
terdapat SO42-, maka sebaiknya insulasi pada pipa air
minum diganti dengan insulasi lain yang tidak
mengandung SO42- atau Cl-.
Melakukan perbaikan pada kualitas air minum. agar
kemungkinan serangan ion-ion agresif yang
terkandung dalam air dan korosi yang diakibatkannya
pada pipa bisa dikurangi. Metode yang bisa dilakukan
adalah dengan menggunakan inhibitor, pH adjustment
untuk mengontrol kadar ion oksigen dan hidrogen.
(halaman ini sengaja dikosongkan)
Download