perancangan shelter sebagai tempat istirahat bagi pengemudi truk

advertisement
PERANCANGAN SHELTER SEBAGAI TEMPAT ISTIRAHAT BAGI PENGEMUDI TRUK DI AREA
PERISTIRAHATAN JALAN TOL
Iman Setyadi Komardi – 17507038
ABSTRAK
Jalan tol merupakan jalan alternatif baru yang diciptakan untuk kepentingan semakin cepatnya
kebutuhan manusia untuk mencapai suatu daerah. Jalan tol pun berfungsi membantu pertumbuhan
ekonomi karena dengan adanya jalan tol dapat membantu cepatnya distribusi barang dari satu
tempat ke tempat lain.
Tetapi dampak pembangunan jalan tol ini menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan, seperti
terjadinya kecelakaan dengan anka yang tinggi dan banyak menelan korban jiwa, terutama dari jenis
kendaraan angkutan barang, yaitu truk. Penyebab tingginya kecelakaan disebabkan oleh faktor
human error (kurangnya konsentrasi mengemudi, mengantuk, dan emosi pengemudi yang kurang
terkendali).
Untuk mengurangi tingkat kecelakaan yang disebabkan faktor human error, maka dibangunlah
fasilitas pendukung jalan tol berupa rest area. Fasilitas ini dibuat agar pengemudi kendaraan di jalan
tol dapat beristirahat ketika sudah mulai merasa lelah agar tidak terjadi kecelakaan. Tetapi rest area
tidak memiliki fasilitas penghilang kantuk yang baik yang merupakan salah satu faktor yang paling
tinggi menyumbang angka kecelakaan di jalan tol tiap tahunnya. Dengan melihat peluang ini, muncul
gagasan untuk mengakomodasi kebutuhan untuk menghilangkan kantuk dalam perjalanan dalam
bentuk fasilitas pendukung yang terletak pada rest area. Fasilitas ini akan ditujukan kepada
pengemudi kendaraan truk yang tingkat kecelakaannya lebih tinggi dibandingkan dengan jenis
kendaraan lain, sehingga desain dari fasilitas ini akan mengakomodir kebutuhan supir truk.
Download