Eksplorasi bakteri penghasil kitinase dari lumpur

advertisement
Perpustakaan Universitas Indonesia >> Laporan Penelitian Dikti
Eksplorasi bakteri penghasil kitinase dari lumpur pertanian dan
keragaman gen penyandi bakteri kitinolitik sebagai agen biokontrol
Nuniek Herdyastuti
Deskripsi Dokumen: http://lontar.ui.ac.id/opac/themes/libri2/detail.jsp?id=133318&lokasi=lokal
-----------------------------------------------------------------------------------------Abstrak
Mikroorganisme dan enzim banyak dimanfaatkan industri untuk
menghasilkan produk yang bernilai tinggi dalam skala industri. Upaya pencarian
isolat-isolat yang dapat digunakan dalam industri seperti isolat yang mampu
menghasilkan enzim komersial banyak sekali dilakukan. Hal ini didukung oleh
kondisi Negara Indonesia yang mempunyai keragaman lingkungan sehingga
menyediakan banyak sumber isolat. Bakteri kitinolitik menarik untuk diisolasi
karena kemampuannya untuk menghidrolisis kitin menjadi turunan kitin yang sangat
bermanfaat pada bidang kesehatan, industri makanan dan pengolahan limbah.
Kitinase juga dilaporkan sebagai agen biokontrol yang berperan terhadap jamur
patogen.
Tujuan penelitian ini adalah melakukan isolasi dan karakterisasi enzim
kitinase dari isolat TNH54 yang mempunyai aktivitas tertinggi yang telah diperoleh
pada tahun pertama. Enzim dikarakterisasi berdasarkan aktivitas kitinase dengan
menggunakan metode Monreal dan Reese. Karakterisasi enzim meliputi penentuan
optimum pH dan suhu, stabilitas terhadap pH dan suhu, penentuan konsentrasi
substrat optimal, penentuan harga KM dan Vmaks serta melihat pengaruh ion logam
terhadap aktivitas enzim. Enzim diaplikasikan sebagai biokontrol terhadap jamur
patogen terhadap tanaman.
Pada tahun pertama Isolat TNH54 telah diidentifikasi sifat morfologi dan
fisiologi berdasarkan Bergeys Manual of Systematic Bacteriology. Pada tahun kedua
dilanjutkan identifikasi berdasarkan gen 16s-rRNA terhadap isolat TNH54 yang
dilakukan dengan cara amplifikasi DNA dengan PCR dan sequencing. Hasil
sequencing 16s-rRNA dibandingkan dengan urutan yang ada di Gene Bank dengan
menggunakan Basic Local Alignment Search Tool (BLAST). Hasil Phylogenetic tree
menunjukkan bahwa isolat TNH54 merupakan kelompok Pseudomonas sp. dengan
prosentase kemiripan 99%. Produksi enzim kitinase yang telah difraksinasi dengan
ammonium sulfat 50% menunjukkan hasil kemurnian 2,1 kali dibandingkan dengan
ekstrak kasar enzim. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa enzim kitinase
mempunyai pH optimum 5, suhu optimum 35°C, stabil sampai suhu 40°C selama 30
menit dan pada range pH 2 6 enzim masih menunjukkan kestabilan dengan aktivitas
residu diatas 60% selama 1 jam suhu 4°C. Enzim kitinase mempunyai harga KM
adalah 1,51 mg/mL dan Vmaks 0,35 µml/mL jam. Adanya pengaruh logam dengan
konsentrasi 10mM menunjukkan ion Mn2+ sebagai aktivator sedangkan ion Cu2+ dan
Fe2+ sebagai inhibitor terhadap aktivitas kitinase. Enzim kitinase yang telah
dikarakterisasi dengan aktivitas 10,6 U dapat menghambat pertumbuhan jamur
A.niger, A.parasiticus dan A.fumigatus dengan waktu inkubasi selama tiga hari pada
suhu ruang.
Download