aplikasi penjualan online berbasis web studi kasus sanggar reret art

advertisement
Tugas Akhir - 2011
APLIKASI PENJUALAN ONLINE BERBASIS WEB STUDI KASUS SANGGAR
RERET ART SHOP ONLINE COMPUTER SALES APPLICATION WEB-BASED
CASE STUDY OF SANGGAR RERET ART SHOP
Hana Raisa¹, Kemas Rahmat Saleh Wiharja², Bambang Pudjoatmodjo³
¹Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Terapan, Universitas Telkom
Abstrak
Sanggar Reret Art Shop merupakan perusahaan penghasil kerajinan kayu yang terletak di
Cibeusi, Jatinangor. Kerajinan kayu yang diproduksi oleh perusahaan ini beraneka ragam, mulai
dari patung kayu, topeng aborigin, bumerang, alat musik pukul, dan kerajinan khas Jawa Barat.
Pelanggan yang ingin berbelanja dapat langsung datang ke Sanggar Reret Art Shop, sedangkan
pelanggan yang berasal dari luar kota umumnya menggunakan fasilitas telepon untuk melakukan
pemesanan dengan rincian detail barang yang dikirimkan melalui fax. Hal ini biasa dilakukan
oleh pelanggan tetap, namun sulit dilakukan oleh pelanggan yang baru akan memesan karena
Sanggar Reret Art Shop tidak memiliki brosur atau katalog khusus produk yang dapat dikirimkan
kepada calon pelanggan untuk menginformasikan produk kerajinan yang dijual di Sanggar Reret
Art Shop. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem yang memungkinkan transaksi penjualan
dapat dilakukan tanpa harus datang ke lokasi toko tersebut.
Proyek Akhir ini diimplementasikan pada suatu perangkat lunak berbasis web, sehingga para
pelanggan dan calon pelanggan Sanggar Reret Art Shop dapat memesan produk dan mengetahui
secara rinci keterangan produk yang tersedia. Pemesanan barang melalui perangkat lunak
berbasis web ini hanya dapat dilakukan oleh user yang telah melalukan registrasi. Adapun proses
pembayaran dilakukan dengan sistem transfer ke rekening yang sudah dicantumkan pada web
Sanggar Reret Art Shop. Aplikasi ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP, HTML dalam
pembuatan desain, dan MySQL sebagai database.
Aplikasi Sanggar Reret Art Shop menyediakan pengkategorian produk sehingga memudahkan
customer dalam mencari produk yang diinginkan berdasarkan personalisasinya.
Kata Kunci : penjualan, online, kerajinan, Sanggar Reret
Fakultas Ilmu Terapan
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
Abstract
Sanggar Reret Art Shop is a manufacturer of woodcrafts, handicrafts and many kinds of home
decorations located in Cibeusi, Jatinangor. Woodcrafts which produced by this shop are consist of
wood sculpture, percussion instruments, aborigin mask, boomerang, and many kinds of West Java
handicrafts. The customer who want to buy Sanggar Reret’s products may come directly to the
shop. However, the customer who lives out of town usually use telephone to order Sanggar Reret’s
product. Then, the order detail will be sent to the owner by fax. This things are commonly done by
persistent customers. On the other hand, it’s difficult for people who want to make order for the
first time because Sanggar Reret Art Shop is not have catalogue or brochure, informed
handicrafts and woodcrafts, which can be sent to them. Therefore, in order to ease the
transaction, Sanggar Reret Art Shop need a system that enables the transaction done without
compelling the consumer to go to Sanggar Reret Art Shop.
This Final Project is implemented on a web based software which connected to internet network,
so this web can be accessed everytime and everywhere by everyone. Those who are able to order
the products in Sanggar Reret Art Shop are the registered members. And the payment process is
done by transferring the money to the bill of Sanggar Reret Art Shop. This application is built
with PHP program language, HTML for making design, and MySQL as database.
Sanggar Reret Art Shop application provides product categorizing to facilitate customer in order
to search certain product that they want.
Keywords : sales, online, handicraft, Sanggar Reret
Fakultas Ilmu Terapan
Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
1.
1.1
Pendahuluan
Latar Belakang
Sanggar Reret Art Shop merupakan perusahaan penghasil kerajinan
kayu yang terletak di Cibeusi, Jatinangor. Kerajinan kayu yang diproduksi
oleh perusahaan ini beraneka ragam, mulai dari patung kayu, topeng
aborigin, bumerang, alat musik pukul, dan kerajinan khas Jawa Barat.
Pelanggan yang ingin berbelanja dapat langsung datang ke Sanggar
Reret Art Shop, sedangkan pelanggan yang berasal dari luar kota
umumnya menggunakan fasilitas telepon untuk melakukan pemesanan
dengan rincian detail barang yang dikirimkan melalui fax. Hal ini biasa
dilakukan oleh pelanggan tetap, namun sulit dilakukan oleh pelanggan
yang baru akan memesan karena Sanggar Reret Art Shop tidak memiliki
brosur atau katalog khusus produk yang dapat dikirimkan kepada calon
pelanggan untuk menginformasikan produk kerajinan yang dijual di
Sanggar Reret Art Shop.
Berdasarkan hal tersebut, akan dibangun aplikasi penjualan secara
online yang dapat menginformasikan dengan rinci produk kerajinan yang
dihasilkan oleh Sanggar Reret Art Shop serta membantu admin dalam
mengelola administrasi perusahaan.
1.2
1.
2.
3.
1.3
Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, didapat
beberapa rumusan masalah sebagai berikut :
Bagaimana membuat aplikasi penjualan yang dapat menginformasikan
dengan rinci produk kerajinan yang dihasilkan oleh Sanggar Reret Art
Shop?
Bagaimana membangun aplikasi yang memfasilitasi proses pemesanan
produk Sanggar Reret Art Shop secara online?
Bagaimana membuat aplikasi yang dapat membantu admin untuk
mengelola data pelanggan Sanggar Reret Art Shop?
Tujuan
Berdarkan perumusan masalah yang telah dibuat maka didapat
tujuan pembuatan aplikasi sebagai berikut :
1
Fakultas Ilmu Terapan
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
1.
2.
3.
1.4
Membuat aplikasi penjualan produk kerajinan yang dapat menampilkan
informasi rinci produk kerajinan Sanggar Reret Art Shop.
Membuat aplikasi penjualan produk Sanggar Reret Art Shop yang dapat
melakukan proses pemesanan secara online.
Membuat aplikasi penjualan produk kerajinan yang dapat mengelola data
pelanggan Sanggar Reret Art Shop.
Batasan Masalah
1.
2.
3.
4.
1.5
Terdapat beberapa batasan dalam pembuatan aplikasi ini, antara
lain sebagai berikut :
Aplikasi hanya menangani penyajian informasi produk, pemesanan online,
dan pengelolaan data katalog produk oleh admin.
Aplikasi tidak menangani transaksi yang terjadi di toko.
Keamanan aplikasi ini ditangani hanya sebatas penggunaan username dan
password untuk melindungi data pelanggan serta data perusahaan.
Pengiriman barang dan masalah keterlambatan pengiriman tidak ditangani
oleh aplikasi ini.
Metodologi Penyelesaian Masalah
Metodologi penyelesaian masalah yang digunakan dalam pembuatan
aplikasi ini adalah sebagai berikut :
a.
Studi Literatur
Mencari, mempelajari, dan mengumpulkan data yang mendukung
pembuatan aplikasi ini, baik melalui buku-buku, searching melalui
internet, serta sumber-sumber lain.
b. Survei Lapangan
Melakukan survei dengan datang langsung ke Sanggar Reret Art Shop
untuk memperoleh data dan mendokumentasikan data-data yang
dibutuhkan dalam proses pembuatan aplikasi, berkomunikasi dengan
pemilik, pegawai,dan pengunjung Sanggar Reret Art Shop.
c.
Pengembangan Perangkat Lunak
Dalam pengembangan perangkat lunak, metode yang digunakan adalah
model waterfall. Berikut penjelasan model waterfall yang terdiri dari
beberapa tahapan.
2
Fakultas Ilmu Terapan
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
1) Analisis Kebutuhan (Requirements Analysis)
Pada tahap requirement analysis akan dilakukan analisa kebutuhan pemilik
Sanggar Reret Art Shop, yaitu Dr. HC Dayat Supriatna, dan user yang
dalam hal ini adalah orang yang pernah berbelanja online. Analisa
dilakukan untuk mengetahui deskripsi sistem yang akan dibuat,
fungsionalitas yang dibutuhkan, dan desain sesuai dengan kebutuhan.
2) Desain (Design)
Pada tahap desain akan dilakukan perancangan desain, penentuan
fungsionalitas dan system arsitektur Aplikasi Penjualan Online Sanggar
Reret Art Shop sesuai dengan hasil yang diperoleh pada tahap
Requirements Analysis. Adapun sistem ini dibangun dengan menggunakan
metode terstruktur.
a) Perancangan desain
Pada tahap perancangan design akan dilakukan
perancangan tampilan aplikasi Sanggar Reret Art Shop.
b) Fungsionalitas
Pada tahap ini diimplementasikan desain dari sistem beserta
seluruh fungsionalitasnnya berdasarkan hasil kebutuhan yang
diperoleh pada tahap analisis. Adapun sistem ini dibangun dengan
menggunakan metode terstruktur.
c) System architecture
Berikut merupakan arsitektur dari aplikasi Sanggar Reret
Art Shop yang akan dibuat sebagai berikut :
USER
PC CLIENT
DATABASE
PEGAWAI
ADMIN
PC SERVER
Gambar 1.1: arsitektur sistem
3
Fakultas Ilmu Terapan
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
3) Pengkodean (Coding)
Pada tahap ini hasil desain diimplementasikan melalui pengkodean.
4) Pengujian (Testing)
Pada tahap ini akan dilakukan pengujian terhadap keseluruhan sistem yang
dibangun. Akan diuji apakah fungsionalitas dapat berjalan dan telah
memenuhi kebutuhan pada tahap requirements analysis. Selain itu, akan
dilakukan evaluasi jika keluaran sistem tidak sesuai dengan masukan.
5) Peyusunan Dokumentasi (Documentation)
Pada tahap ini dilakukan pembuatan dokumentasi keseluruhan sistem yang
telah dibangun dalam bentuk buku Proyek Akhir.
1.6
Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan dari proyek akhir dengan judul “ Aplikasi Penjualan
Online Berbasis Web Studi Kasus Sanggar Reret Art Shop” adalah sebagai
berikut:
BAB 1
Pendahuluan
Bab ini berisi uraian tentang latar belakang, perumusan masalah,
tujuan, batasan masalah, metode penyelesaian masalah dan
sistematika penulisan.
BAB 2
Dasar Teori
Bab ini ini memuat berbagai teori yang yang mendasari pembuatan
dan penyusunan Proyek Akhir ini.
BAB 3
Analisis dan Perancangan
Bab ini berisi tentang analisis kebutuhan sehingga bisa ditentukan
kebutuhan apa saja yang harus dipenuhi dalam pembuatan aplikasi
Sanggar Reret Art Shop. Perancangan aplikasi meliputi
perancangan DFD, proses spesifikasi, desain database dan aplikasi.
BAB 4
Implementasi dan Pengujian
Bab ini berisi implementasi dari perangkat lunak berdasarkan
analisis dan perancangan yang telah dilakukan sebelumnya serta
pengujian yang dilakukan dengan menguji setiap fungsionalitas
yang ada.
BAB 5
Penutup
Bab ini berisi kesimpulan dari keseluruhan sistem yang telah dibuat
serta saran-saran yang diperlukan untuk pengembangan sistem
lebih lanjut.
4
Fakultas Ilmu Terapan
Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
5.
5.1
PENUTUP
Kesimpulan
Dari hasil pembuatan aplikasi penjualan ini, penulis dapat
mengambil kesimpulan sebagai berikut :
a. Sistem ini dapat membantu dalam memasarkan penjualan produk
kerajinan Sanggar Reret Art Shop sehingga transaksi penjualan dapat
dilakukan dengan cepat dimana saja dan kapan saja
b. Sistem ini dapat memberikan informasi tentang produk kerajinan Sanggar
Reret Art Shop yang dipasarkan kepada calon pembeli sehingga
mempermudah calon pembeli mendapatkan informasi yang di butuhkan
5.2
Saran
Saran dari penulis untuk memperbaiki aplikasi penjualan ini
adalah:
a. Diharapkan dalam pengembangannya, aplikasi ini dapat menggunakan
cara pembayaran dengan paypall atau kartu kredit.
b. Diharapkan kedepannya, kategori produk bisa ditambah ataupun dikurang
(dinamis).
c. Diharapkan, bisa ditambahkan lagi tampilan untuk melihat produk, karena
saat ini hanya ada liat produk berdasarkan kategori atau jenis.
40
Fakultas Ilmu Terapan
Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)
Program Studi D3 Teknik Informatika
Tugas Akhir - 2011
DAFTAR PUSTAKA
[1]
Common Laboratory. 2008. Rational Rose : Modul Praktikum Rekayasa
Perangkat Lunak. IT Telkom : Bandung.
[2]
Kadir, Abdul. 2003. Pemrograman WEB Mencakup : HTML,CSS,
JavaScript & PHP. Andi: Yogyakarta.
Kerjasama Penerbit ANDI dengan MADCOMS. 2006. Aplikasi
Manajemen Database Pendidikan Berbasis Web dengan PHP dan
MySQL. Andi : Yogyakarta.
Kurniati, Angelina Prima. 2008. Slide Matakuliah Interaksi Manusia dan
Komputer - Teknik Evaluasi. IT Telkom : Bandung.
Laksitowening, Kusuma Ayu. 2009. Slide Matakuliah RPL - Data Flow
Diagram, Data Dictionary, and Process Specification. IT Telkom :
Bandung.
Pressman, Roger S. Rekayasa Perangkat Lunak : pendekatan praktisi
(Buku I) ; diterjemahkan oleh LN Harnaningrum. Edisi II. Andi :
Yogyakarta.
[3]
[4]
[5]
[6]
[7]
[8]
[9]
[10]
Sidik, Betha. 2001. Pemrograman Web dengan PHP. Informatika:
Bandung.
Supriatna, Dayat. 2011. Wawancara User Requirement Specification of
Sanggar Reret Art Shop. Toko Sanggar Reret : Bandung.
Sutuja, Bernard Renaldy. Agus Prijono & Rusdy Agustaf. 2007. Mudah
dan Cepat Menguasai Pemrograman WEB. Informatika : Bandung.
Syafii, M. 2005. Aplikasi Database dengan PHP MySQL PostgreSQL
Oracle. Andi : Yogyakarta.
41
Fakultas Ilmu Terapan
Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)
Program Studi D3 Teknik Informatika
Download