"airox" pada PT. Tirta Alam Semesta, Bogor

advertisement
VIII. KESIMPULAN DAN SARAN
8. 1 Kesimpulan
1. Strategi pemasaran yang dilaksanakan pada PT Tirta Alam Semesta adalah
menggunakan strategi bauran pemasaran (Marketing mix), yaitu terdiri dari
bauran produk, bauran harga, bauran tempat, dan bauran promosi. Keempat
bauran ini masing-masingnya memiliki variabel pemasaran yang saling
mendukung dan berinteraksi satu sama lainnya. Untuk bauran produk,
perusahaan menentukan strategi yang mencakup tiga kebijakan, yaitu kualitas
produk, kuantitas produk, dan keragaman produk. Untuk bauran harga,
perusahaan menentukan strategi yang mencakup tiga kebijakan, yaitu harga di
atas pesaing utama, harga sama dengan pesaing utama. Dan harga di bawah
pesaing utama. Untuk bauran tempat, perusahaan menjalankan dua kebijakan,
yaitu lokasi pemasaran dan saluran pemasaran. Untuk bauran promosi,
kebijakan yang dijalankan perusahaan yaitu periklanan, promosi penjualan,
dan penyebaran tenaga penjualan.
2. Berdasarkan hasil AHP, dapat diketahui bahwa tujuan yang paling
diprioritaskan adalah meningkatkan penjualan dengan bobot sebesar 0,458.
Strategi bauran pemasaran yang diprioritaskan adalah strategi bauran produk
dengan bobot sebesar 0,444. Strategi ini dapat dilaksanakan dengan
menggunakan kebijakan peningkatan kualitas produk dengan bobot sebesar
0,295.
Peningkatan kualitas produk dapat dilakukan melalui dua cara, yaitu
mempertahankan strategi bauran produk yang lalu dan menambahkan
rekomendasi strategi bauran produk yang baru. Adapun strategi bauran produk
yang lalu yang tetap dipertahankan antara lain tetap menggunakan bahan baku
yang
sebelumnya
dengan
terus
mengawasi
mutunya,
pengemasan
menggunakan botol PET (Poly Ethylene Terephtatale), pemakaian teknologi
reverse osmosis, dan pemberian label pada kemasan. Strategi produk yang
ditambahkan dalam upaya meningkatkan kualitas ”AirOx” antara lain
penambahan
teknologi
dalam
pengolahan
“AirOx”,
yaitu
dengan
menggunakan bio-hexagonal water system, melakukan pengembangan
“AirOx” dalam hal rasa, warna, dan aroma, dan melakukan penambahan
keragaman dari “AirOx” dengan memproduksi produk lain sejenis “AirOx”
yang memiliki manfaat yang sama namun diperuntukkan untuk segmen
golongan ekonomi bawah.
8. 2 Saran
Berdasarkan hasil penelitian, maka penulis menyarankan hal-hal sebagai
berikut :
1. Sebaiknya PT Tirta Alam Semesta dalam memasarkan “AirOx” memberikan
prioritas utama pada pengembangan strategi bauran produk melalui kebijakan
meningkatkan kualitas produk. Kebijakan ini akan lebih efektif bila strategi
bauran produk terdahulu dikombinasikan dengan strategi bauran produk yang
direkomendasikan, meliputi penambahan teknologi bio-hexagonal water
system, mengembangkan atribut produk dari rasa, warna, dan aroma, dan
penambahan produk lain yang sejenis yang ditujukan untuk segmen yang
berbeda dalam upaya meningkatkan pangsa pasar.
2. Perlu dilakukannya penelitian lanjutan mengenai strategi promosi untuk melihat
sejauhmana efektifitas kebijakan promosi penjualan dalam meningkatkan
volume penjualan ”AirOx” agar sesuai dengan target penjualan perusahaan.
3. Dibutuhkan penelitian lanjutan terhadap lingkungan eksternal perusahaan
untuk melihat sejauhmana kekuatan dan kelemahan perusahaan menangkap
sebuah peluang atau ancaman yang berasal dari lingkungan eksternal
perusahaan.
109
Download