ABSTRAKSI Dalam skripsi ini penulis melakukan perancangan dan upaya membangun perangkat lunak. Perangkat Lunak yang dimaksud yaitu Jurnal Educational UPI ( JEU). JEU merupakan perangkat lunak untuk mengelola jurnal-jurnal yang berada di Universitas Pendidikan Indonesia sehingga dapat di akses dengan cepat dan mudah oleh para pemakai yang membutuhkannya. Dengan Perangkat lunak JEU pengguna dapat mengakses jurnal-jurnal di UPI dengan mudah tidak terbatas ruang dan waktu. JEU ini mengelompokkan jurnal-jurnal berdasarkan kategori keilmuan tertentu. JEU merupakan sistem pencarian terhadap jurnal yang berada di dalam JEU. Dalam pengembangannya JEU menggunakan waterfall methode yang meliputi pencarian pemodelan dan rekayasa sistem/informasi serta analisis kebutuhan perangkat lunak. Perangkat lunak JEU yang dihasilkan berupa Sistem Informasi On-line dimana pengakses jurnal dapat mendapatkan info jurnal secara up to date untuk memenuhi keperluan pengguna sesuai dengan bidang ilmunya. Kemampuan dari JEU ini meliputi pendataan, pengaturan, pengkategorian serta pencarian jurnal-jurnal atau proseding di JEU. Kata Kunci : jurnal elektronik, waterfall methode, Farid Soleh Nurdin, 2009 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu