Modul Aplikasi Komputer [TM15]

advertisement
MODUL PERKULIAHAN
Internet
Pendalaman komponen
internet
Fakultas
Program Studi
Ilmu Komputer
Sistem Informasi
Abstract
Internet
Tatap Muka
14
Kode MK
Disusun Oleh
90001
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Kompetensi
Mahasiswa memahami dan mampu
menggunakan internet
Internet
1.
SEARCH ENGINE
Seperti sudah ditulis di awal modul ini, Internet berisi kumpulan informasi (World Wide
Web) yang dapat diakses melalui browser. Tentunya timbul keinginan untuk mencari
informasi secara spesifik, sehingga tidak harus melakukan browsing ke banyak halaman
web yang dapat melelahkan dan menghabiskan waktu. Pencarian informasi secara spesifik
inilah yang didukung oleh Search Engine atau mesin pencari.
Sebagai contoh, search engine www.google.com. Ketikkan kata apa saja di sebelah tombol
bertuliskan Google Search dan klik tombol tersebut. Misalkan tulisan Universitas Indonesia
akan sangat mungkin membawa pencari ke situs web Universitas Indonesia. Biasanya, link
yang paling relevan dengan pencarian ada di paling atas. Namun tidak semudah itu, karena
hasil pencarian biasanya tidak hanya satu-dua link saja, tapi bisa ratusan bahkan ribuan
atau jutaan. Untuk mencari yang lebih spesifik, bisa:
a. Klik link bertuliskan Next untuk melihat hasil pencarian yang lain (link-link berikutnya)
b. Klik link Search within results dan isikan kata-kata yang lebih spesifik untuk
mempersempit lingkup pencarian.
2.
TIPS SEARCH SEDERHANA
a. Gunakan tanda petik dobel (“) di sebelum dan sesudah kumpulan frase (kumpulan
kata). Jika kata yang dicari adalah buku baru maka penggunaan tanda “ sebelum
buku dan tanda “ sesudah baru (ditulis: “buku baru”) akan membuat search engine
mencari buku baru saja. Jika tidak menggunakan tanda “, besar kemungkinan search
engine mengembalikan hasil pencarian berupa halaman-halaman yang berisi buku
tidak baru atau buku lama, belum ada yang baru yang tentunya tidak cocok dengan
keinginan mencari buku baru.
b. Gunakan tanda + (tambah) atau – (kurang) untuk memberi tekanan pada kata-kata
tertentu yang dicari. Misalnya pengisian time +to walk –remember akan
menyebabkan search engine berusaha memasukkan kata to pada pencariannya,
dan tidak terlalu mementingkan kata remember. Pada search engine Google, jika
kata-kata umum dalam bahasa Inggris (to, is, the, …) dimasukkan dalam kunci
pencarian, maka otomatis kata-kata tersebut tidak diikutkan dalam pencarian.
Penggunaan tanda + seperti di atas akan membuat kata to diikutkan dalam
pencarian. Pada contoh tersebut, penggunaan tanda + akan menghasilkan link ke
halaman web yang berisi frase time to walk, sedangkan tanpa tanda + menghasilkan
2015
2
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
link ke halaman web yang berbeda-beda, contohnya bahkan yang susunannya
berbeda: walk through time.
3.
SEARCH ENGINE LAIN
Alta Vista: www.altavista.com
Fast Search: www.alltheweb.com
Yahoo: www.yahoo.com
4.
WEB DIRECTORY
Web directory sering juga disebut subject directory. Web directory adalah kumpulan
halaman-halaman web yang sudah dikategorikan dalam direktori-direktori. Beberapa search
engine tidak memiliki database halaman-halaman web sehingga melakukan pencarian pada
web directory-nya.
Contoh search engine seperti ini adalah Yahoo. Jika masuk ke www.yahoo.com, maka
pada halaman muka akan terlihat kategori-kategori yang tersedia, beserta subkategorinya.
Jika salah satu kategori di-klik, maka akan terlihat subkategori yang ada, dan jika salah
satunya di-klik, maka akan terlihat kategori-kategori lain di bawahnya, dan seterusnya. Jika
melakukan pencarian, maka akan terlihat bahwa hasil pencarian ada di direktori mana, juga
ditambah dengan situs-situs terkait.
Namun, Yahoo sudah mengintegrasikan pencariannya sehingga hasil pencarian
otomatis ditampilkan dari database halaman web juga (bekerjasama dengan Google). Yang
masih membedakan pencarian di halaman web dan direktori adalah Alta Vista. Setelah
masuk ke www.altavista.com, klik tab yang bertuliskan Directory.
Contoh:
Pencarian di direktori Alta Vista dengan kata kunci soto ayam menghasilkan daftar links
yang mengandung kata soto namun ada juga daftar kategori-kategori dalam direktori yaitu
Sotos Syndrome, Soto Zen, Talisa Soto, Missouri High Schools, Crime Statistics, dsb. Dua
kategori terakhir memang tidak mengandung kata yang digunakan dalam pencarian, tapi
mungkin memang mengandung kata pencarian tersebut jika di-klik dan ditelusuri lebih lanjut.
Tab Directory tidak hanya dapat ditemui di Alta Vista seperti gambar di bawah ini, melainkan
dapat juga ditemui di situs pencari lain, seperti Google (www.google.com).
2015
3
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Gambar 1. Halaman Muka Alta Vista.
5.
Usenet - DejaNews - Google Groups
Usenet adalah sebuah forum diskusi global yang terdistribusi. Terdistribusi berarti terdiri
dari banyak server yang menjadi pemroses data-data yang simpangsiur dalam proses
diskusi. Diskusi-diskusi tersebut dikelompokkan dalam newsgroups, yaitu kelompokkelompok yang terdapat di dalam news server. News server adalah sebuah komputer yang
dapat memproses diskusi virtual, di mana setiap tulisan yang dikirim dapat direspon oleh
pengakses usenet lainnya.
Sebelum adanya Internet, sambungan ke usenet dilakukan melalui UUCP (Unix to Unix
Copy Protocol). Setelah ada Internet, sambungan tersebut dapat dilakukan melalui Internet,
yaitu berbasis web, yang bisa dibaca lewat browser. Oleh karena itu, arsip Usenet dapat
dilihat melalui web browser juga, yaitu berupa kumpulan tanya jawab dan diskusi atas
berbagai macam topik.
1.
Advanced Search
1) Penggunaan karakter-karakter tertentu
Pencarian di Internet melalui search engine dapat dibuat lebih akurat dengan
menggunakan karakter-karakter atau kode kata tertentu. Penggunaan karakter
2015
4
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
tambahan ini biasanya dilakukan pada bagian Advanced Search di sebuah situs
pencarian.
Kata/karakter tersebut misalnya:
a) AND
Jika sebuah kotak pencarian diisi dengan kata test1 AND test2, maka search engine
akan mencari halaman-halaman web yang berisi kedua kata tersebut, di mana kedua
kata tersebut (test1 dan test2) harus muncul bersamaan.
b) OR
Jika sebuah kotak pencarian diisi dengan kata test1 OR test2, maka search engine
akan mencari halaman-halaman web yang berisi salah satu atau kedua kata
tersebut, di mana kedua kata tersebut (test1 dan test2) muncul sendiri (test1 saja
atau test2 saja) atau bersamaan.
c) NOT
Jika sebuah kotak pencarian diisi dengan kata test1 NOT test2, maka search engine
akan mencari halaman-halaman web yang berisi kata test1, tetapi yang tidak
mengandung kata test2 (tentu saja boleh mengandung kata-kata lain asalkan bukan
test2).
Pada beberapa search engine, jika ada banyak kata yang dimasukkan dalam kotak
pencarian, otomatis search engine menambahkan kata AND di antara kata-kata
tersebut. Misalkan jika kotak pencarian diisi test1 test2 test3 maka search engine akan
mencari seakan-akan kotak pencarian diisi test1 AND test2 AND test3. Contoh search
engine yang seperti ini adalah Google, Alta Vista, FastSearch, sedangkan Yahoo akan
menyisipkan kata OR pada kasus di atas.
2) Metasearch engine
Metasearch engine berarti adalah suatu search engine yang melakukan pencarian ke
banyak situs search engine dan menampilkan hasil pencarian dari banyak search
engine. Contoh metasearch engine adalah Ixquick (www.ixquick.com) yang dapat
menampilkan hasil pencarian. Ixquick mengurutkan hasil pencarian dengan banyaknya
tanda bintang pada setiap hasil pencarian. Tanda bintang tersebut diperoleh dari urutan
1 – 10 hasil pencarian yang didapat oleh setiap search engine yang ikut dicari (ada 12
search engine).
3) Academic search
Ada jenis-jenis search engine tertentu yang mengkhususkan pencarian pada bidang
akademik. Contoh search engine yang berupa subject directory adalah Academic Info
(www.academicinfo.net). Cabang ilmu pengetahuan atau bidang studi dapat dicari di sini
dengan melakukan browsing (mengikuti link-link yang ada).
2015
5
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Misalnya, klik link yang bertuliskan Library & Information Science dan ikuti link Internet
Studies di halaman yang baru. Di halaman baru selanjutnya, ada link-link yang salah
satunya adalah Finding Information on the Internet. Setelah link ini diklik, akan ada
bermacam-macam link menuju pengajaran atau tutorial tentang pencarian informasi di
Internet.
Pencarian ilmu juga dapat dilakukan lewat link Search by keyword. Contoh: masukkan
kata kunci (keyword) Languages dan akan tampak hasil yang berupa link-link menuju
pengajaran bahasa di dunia, termasuk kebudayaan di dunia.
Situs pencarian akademik yang lain adalah Infomine (infomine.ucr.edu). Untuk memulai
pencarian, klik salah satu kategori di halaman muka. Ketika muncul halaman baru,
masukkan kata pencarian, atau browsing menurut daftar aturan di bagian kiri bawah
halaman tersebut. Sesuai dengan aturan-aturan tersebut, browsing bisa dilakukan menurut
Subject (bidang), Author (pengarang), Keyword (kata kunci), dan Title (judul dokumen).
6.
Email
Email merupakan pengganti surat-menyurat melalui kertas di dunia maya. Apabila kita
perlu mencantumkan nama dan alamat tujuan di surat kertas, maka pada email, nama dan
alamat tersebut juga diperlukan, dalam bentuk yang berbeda.
Untuk mengirim email, kita perlu memakai aplikasi KlienMail, sedangkan agar kita dapat
menerima email, kita membutuhkan bantuan ServerMail. Selain itu, tersedia pula layanan
WebMail: pemakai hanya memerlukan WebBrowser untuk menerima dan membaca,
sekaligus menulis dan mengirim email.
a. PengalamatanEmail – penjelasan seputar pemakaian alamat email.
b. TajukEmail – pencatat perjalanan email dari tempat asal sampai dengan tujuan.
c. EtiketEmail – seperti halnya berkomunikasi dengan peralatan lain, email juga memiliki
etiket.
d. Pemakaian PGP – Pretty Good Privacy (PGP) adalah alat bantu yang memudahkan
pemakaian tanda tangan digital dan enkripsi pesan.
1.
Permasalahan berkaitan dengan email
Jangan membuka lampiran (attachment) atau melakukan klik tetikus ke lampiran
email yang bermasalah. Sangat mungkin lampiran tersebut berisi virus atau worm yang
dapat menyebabkan masalah di komputer Anda.
2015
6
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
a. EmailSpam – email yang dikirim secara massal ke banyak alamat tujuan tanpa seizin
penerimanya.
b. EmailHoaks – email yang berisi kabar palsu.
a. EmailHoaksAgama – email berisi berita tidak benar yang berlatar belakang
agama.
b. DaftarEmailHoaks – daftar email yang sudah diketahui sebagai hoaks dan
beredar di banyak forum (umumnya mailing list).
c. EmailDikirimVirus – email yang dikirim oleh komputer yang terinfeksi virus.
d. EmailTidakJelas – email yang dikirim dengan tujuan tidak jelas.
e. EmailPenipuan – pesan di dalam email menipu, misalnya meminta nomor rekening
untuk keperluan transfer uang.
2.
Cara Membuat Email di Yahoo
a. Buka browser dan ketik http://mail.yahoo.com , lihat gambar 2
b. Pada pojok kanan bawah ada kata “Sign Up”, klik link tersebut karena kita belum
mempunyai Yahoo ID.
c. Akan terbuka window yang harus kita isi mengenai data diri kita. Pada sebelah
kanan ada tombol drop down “I prefer content from” untuk memilih bahasa yang
akan digunakan. Untuk contoh akan digunakan Yahoo US in English.
d. Adapun form yang harus diisi adalah misalnya seperti:
1) Tell us about yourself: bagian ini kita diminta untuk mengisi nama, jenis kelamin,
tanggal lahir, negara dan kode pos
2) Select an ID and password: isi nama yg ingin kita gunakan sebagai identitas,
misalnya johgumi, hill_side, dll.
3) In case you forget your ID or password: bagian ini kita diminta untuk mengisi
security question ato alamat email lain (bisa dikosongkan jika belum mempunyai
email lain) seandainya kita lupa password.
4) Yang terakhir adalah mengisi kode verifikasi. Perhatikan huruf kapital jika
memang diperlukan.
e. Setelah itu klik tombol Create My Account. Jika ada data yang masih belum terisi
benar biasanya akan diberikan warna merah.
f.
Jika semua sudah terisi dengan benar maka nanti akan terlihat window bahwa
account mail Yahoo sudah dibuat.
2015
7
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Gambar 2. Email yahoo
7. E-Government
Pemerintahan elektronik atau e-government (berasal dari kata Bahasa Inggris
electronics government, juga disebut e-gov, digital government, online government atau
dalam konteks tertentu transformational government) adalah penggunaan teknologi
informasi oleh pemerintah untuk memberikan informasi dan pelayanan bagi warganya,
urusan bisnis, serta hal-hal lain yang berkenaan dengan pemerintahan. e-Government dapat
diaplikasikan pada legislatif, yudikatif, atau administrasi publik, untuk meningkatkan efisiensi
internal, menyampaikan pelayanan publik, atau proses ke pemerintahan yang demokratis.
Model penyampaian yang utama adalah Government-to-Citizen atau Government-toCustomer (G2C), Government-to-Business (G2B) serta Government-to-Government (G2G).
Keuntungan yang paling diharapkan dari e-government adalah peningkatan efisiensi,
kenyamanan, serta aksesibilitas yang lebih baik dari pelayanan publik.
Jika
e-government
seringkali
dianggap
sebagai
pemerintahan
online
("online
government") atau pemerintahan berbasis internet ("Internet-based government"), banyak
teknologi pemerintahan elektronik non-internet yang dapat digunakan dalam konteks ini.
2015
8
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Beberapa bentuk non-internet termasuk telepon, faksimil, PDA, SMS, MMS, jaringan dan
layanan nirkabel (wireless networks and services), Bluetooth, CCTV, sistem penjejak
(tracking systems), RFID, indentifikasi biometrik, manajemen dan penegakan peraturan lalu
lintas jalan, kartu identitas (KTP), kartu pintar (smart card) serta aplikasi NFC lainnya;
teknologi polling station (dimana e-voting non-online kini dipertimbangkan), penyampaian
penyampaian layanan pemerintahan berbasis TV dan radio, e-mail, fasilitas komunitas
online, newsgroup dan electronic mailing list, chat online, serta teknologi pesan instan
(instant messenger). Ada pula sejumlah sub-kategori dari e-government spesifik seperti mgovernment
(mobile
government),
u-government
(ubiquitous government),
dan g-
government (aplikasiGIS/GPSuntuk e-government).
Ada banyak pertimbangan dan dampak potensial penerapan dan perancangan egovernment, termasuk disintermediasi pemerintah dengan warganya, dampak pada faktor
sosial, ekonomi, dan politik, serta halangan oleh status quo pada ranah ini.
Pada sejumlah Negara seperti Britania Raya, e-government digunakan untuk mengajak
kembali ketertarikan warganya pada proses politik. Dalam hal tertentu bahkan dilakukan
eksperiman dengan pemilu elektronik, dimana meningkatkan partisipasi pemilu dengan
membuat pemilu menjadi mudah.Komisi Pemilihan Umum Britania Raya telah melakukan
sejumlah proyek percontohan, meski dibayang-bayangi kekhawatiran akan kecurangan alat
ini.
Contoh:
http://www.kotapekalongan.go.id.
http://setabasri01.blogspot.com/2009/02/e-government-di-indonesia.html
http://eko-s-w-feb10.web.unair.ac.id/artikel_detail-40823-umum-egovernment.html
2015
9
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
8. E-Banking(Electronic Banking)
Bank menyediakan layanan Electronic Banking atau E-Banking untuk memenuhi
kebutuhan akan alternative media untuk melakukan transaksi perbankan, selain yang
tersedia di kantor cabang dan ATM. Dengan Electronic Banking, Anda tidak perlu lagi
membuang waktu untuk antri di kantor-kantor bank atau ATM, karena saat ini banyak
transaksi pebankan dapat dilakukan dimanapun, dan kapanpun dengan midah dan praktis
melalui jaringan elektronik, seperti internet, handphone, dan telepon. Contohnya adalah
transfer dana antar rekening maupun antar bank, pembayaran tagihan, pembelian pulsa isi
ulang, ataupun pengecekan mutasi dan saldo rekening.
Contoh:
http://ema-lestari.blogspot.com/2011/01/contoh-e-banking.html
http://phunyaniee.blogspot.com/2010/07/contoh-contoh-internet-banking.html
9.
E-Commerce (Perdagangan elektronik).
E-Dagang
(bahasa
Inggris:
Electronic
commerce,
juga
E-Commerce)
adalah
penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui system elektronik
seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-dagang dapat
2015
10
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, system manajemen inventori
otomatis, dan system pengumpulan data otomatis.
Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-dagang ini sebagai aplikasi dan
penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti:
transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), e-pemasaran (emarketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online
transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data interchange/EDI), dll.
E-dagang atau E-Commerce merupakan bagian dari E-Business, di mana cakupan
E-Business
lebih
luas,
tidak
hanya
sekedar
perniagaan
tetapi
mencakup
juga
pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll.Selain teknologi
jaringan www, e-dagang juga memerlukan teknologi basis data atau pangkalan data
(databases), e-surat atau surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang
lain seperti halnya system pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini.
E-dagang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1994 pada saat pertama kali
banner-elektronik dipakai untuk tujuan promosi dan periklanan di suatu halaman-web
(website). Menurut Riset Forrester, perdagangan elektronik menghasilkan penjualan
seharga AS$12,2milyar pada 2003. Menurut laporan yang lain pada bulan oktober 2006
yang lalu, pendapatan ritel online yang bersifat non-travel di Amerika Serikat diramalkan
akan mencapai seperempat trilyun dolar US pada tahun 2011.
Contoh :
tokobagus.com
Blibli.com
10. Cybercrime (Kejahatan Dunia Maya)
(Inggris: cybercrime) adalah istilah yang mengacu kepada aktivitas kejahatan dengan
komputer atau jaringan komputer menjadi alat, sasaran atau tempat terjadinya kejahatan.
Termasuk kedalam kejahatan dunia maya antara lain adalah penipuan lelang secara online,
pemalsuan cek, penipuan kartu kredit/carding, confidence fraud, penipuan identitas,
pornografi anak, dll.
Walaupun kejahatan dunia maya atau cybercrime umumnya mengacu kepada aktivitas
kejahatan dengan komputer atau jaringan komputer sebagai unsure utamanya, istilah ini
juga digunakan untuk kegiatan kejahatan tradisional di mana computer atau jaringan
computer digunakan untuk mempermudah atau memungkinkan kejahatan itu terjadi.
Contoh kejahatan dunia maya di mana computer sebagai alat adalah spamming dan
kejahatan terhadap hak cipta dan kekayaan intelektual. Contoh kejahatan dunia maya di
mana computer sebagai sasarannya adalah akses ilegal (mengelabui kontrol akses),
malware dan serangan DoS. Contoh kejahatan dunia maya di mana computer sebagai
2015
11
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
tempatnya adalah penipuan identitas. Sedangkan contoh kejahatan tradisional dengan
computer sebagai alatnya adalah pornografi anak dan judi online.Beberapa situs-situs
penipuan berkedok judi online termasuk dalam sebuah situs yang merupakan situs
kejahatan di dunia maya yang sedang dipantau oleh pihak kepolisian dengan pelanggaran
pasal 303 KUHP tentang perjudian dan pasal 378 KUHP tentang penipuan berkedok
permainan online dengan cara memaksa pemilik website tersebut untuk menutup website
melalui metode DDOS website yang bersangkutan.
Contoh:
http://kurniawandany.wordpress.com/2012/01/11/contoh-kejahatan-dalam-dunia-internetcybercrime/
http://3anapoe3.wordpress.com/2012/10/21/contoh-kasus-cyber-crime/
Daftar Pustaka
Wikepedia
http://www.upp-tpa.com/public/publikasi/Menakar-Urgensi-TPA.pdf
2015
12
Aplikasi Komputer
Rahma Farah Ningrum, M.Kom
Pusat Bahan Ajar dan eLearning
http://www.mercubuana.ac.id
Download