6 KESIMPULAN DAN SARAN 6.1 Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan di PPI Blanakan dapat disimpulkan bahwa: 1. Biaya investasi usaha perikanan cantrang meliputi pembelian kapal, alat tangkap, mesin, serta perlengkapan lain. Besarnya biaya investasi usaha perikanan cantrang berkisar antara Rp 188.000.000 – Rp 275.100.000. 2. Biaya variabel usaha perikanan cantrang meliputi konsumsi ABK, solar, oli, air tawar, es balok, retribusi, dan bagi hasil. Besarnya biaya variabel yang harus dikeluarkan berkisar antara Rp 458.397.000 – Rp 796.500.000 per tahun. 3. Komponen biaya tetap usaha perikanan cantrang meliputi biaya penyusutan kapal, penyusutan mesin, penyusutan alat tangkap, pemeliharaan kapal, pemeliharaan mesin, pemeliharaan alat tangkap, dan SIUP (Surat Izin Usaha Perikanan). Biaya tetap rata-rata yang harus dikeluarkan setiap tahun oleh pemilik usaha perikanan cantrang adalah sebesar Rp 55.128.300 dengan kisaran antara Rp 43.066.700 – Rp 61.720.000 4. Total penerimaan yang diperoleh pemilik usaha cantrang berkisar Rp 605.340.000 – Rp 967.200.000. Total penerimaan rata-rata usaha yang diperoleh oleh pemilik usaha cantrang sebesar Rp 800.820.000 per tahun sebelum dikurangi total biaya variabel dan biaya tetap. Keuntungan bersih (π) per tahun yang diperoleh oleh pemilik usaha cantrang setelah dikurangi total biaya (Total Cost) berkisar antara Rp 86.287.500 – Rp 130.126.500 dengan pendapatan rata-rata Rp 109.322.300. 5. Berdasarkan perhitungan persamaan regresi sederhana, hubungan harga solar dengan jumlah trip cantrang adalah Y = 2499 – 0,16X + ε dengan standar error 101,0957. Nilai R2 yaitu 0.839 dan nilai korelasi sebesar 0,916 yang artinya bahwa hubungan antara harga solar dengan jumlah trip cantrang sangat erat. Berdasarkan uji t, struktur biaya (solar) dapat mempengaruhi kegiatan penangkapan ikan dengan cantrang di PPI Blanakan. 62 6.2 Saran 1. Penambahan variabel X dapat dilakukan untuk mengetahui lebih jauh faktor yang mempengaruhi kegiatan penangkapan ikan dengan cantrang sehingga perlu dilakukan penelitian lebih lanjut karena perikanan cantrang ini merupakan usaha perikanan yang menghasilkan keuntungan yang besar. 2. Perikanan cantrang sebaiknya lebih dikembangkan lagi di PPI Blanakan karena usaha ini memiliki prospek yang cerah.