Duta Besar Soegeng Rahardjo

advertisement
Tuan Soegeng Rahardjo, lahir di Bandung, 18 September 1954 silam adalah Duta
Besar Republik Indonesia Luar Biasa dan Berkuasa Penuh untuk Republik Rakyat
Tiongkok merangkap Mongolia yang berkedudukan di Beijing, Tiongkok. Terakhir
beliau menjabat sebagai Inspektorat Jenderal di Departemen Luar Negeri Republik
Indonesia. Beliau merupakan aktor dibalik perjanjian negosiasi antara ASEAN dan
Republik Rakyat Tiongkok serta Uni Eropa.
Lulus sebagai Sarjana Ekonomi pada tahun 1980, beliau melanjutkan perjalanannya
akademisnya dengan menempuh pelatihan Servis Luar Negeri, Departemen Luar
Negeri Republik Indonesia. Selanjutnya karir luar negeri beliau dimulai dengan
menjabat sebagai Atase Republik Indonesia untuk Third Committee, di Perserikatan
Bangsa Bangsa (PBB), New York, Amerika Serikat. Pada tahun 1986 ia memutuskan
untuk mengambil kuliah singkat di bidang Sejarah Amerika di Catholic University de
Buenos Aires. Penempatan Beliau di KBRI Washington D.C pada tahun 1991 tidak
disia-siakannya dengan mengikuti pelatihan diplomatik di School of Advance
International Studies, John Hopkins University, Washington D.C dan pelatihan
singkat Bank Dunia dibidang People Centre Development Strategies. Prestasi manis
yang diukir beliau di negeri paman sam ini membuatnya kembali dipanggil untuk
memimpin Divisi Perjanjian Penjaminan Investasi, Direktorat Jenderal Ekonomi
Hubungan Internasional, Departemen Luar Negeri Republik Indonesia di tahun
1995 sampai tahun 1998. Di tahun 2000, beliau dipercaya untuk menjadi Chairman
dari Asian Group dalam negosiasi Deklarasi UNCTAD X. Pada periode 2002-2005,
beliau memerankan peran penting dalam mengorganisir IX ASEAN Summit 2003
dan ASEAN Ministerial Meeting ke-37 di tahun 2004, peran penting beliau juga
sangat terasa dalam tercapainya ASEAN Leaders’ Special Meeting on Aftermath of
Earthquake and Tsunami in January 2005, Asian-African Summit 2005, dan
Peringatan Golden Jubilee of the 1955 Asian-African Conference, April 2005. Pada
periode 2005-2009, beliau mengabdi sebagai Duta Besar Republik Indonesia Luar
Biasa dan Berkuasa Penuh untuk Afrika Selatan, merangkap Kerajaan Lesotho dan
Kerajaan Swaziland.
Duta Besar Soegeng Rahardjo menikah dengan Aslida N. Rahardjo dan dikaruniai
seorang anak.
Download