evaluasi sistem informasi akuntansi persediaan bahan

advertisement
EVALUASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERSEDIAAN
BAHAN-BAHAN PRODUKSI UNTUK MENJAMIN
STABILITAS PROSES PRODUKSI PT TROPICA MAS
PHARMACEUTICALS
DRAFT SKRIPSI
Diajukan Untuk Memenuhi Dan Melengkapi Salah Satu Syarat Dalam Menempuh
Ujian Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi pada
Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama
Disusun oleh :
Nama : I Dewa Made Rai
NRP : 01.03.037
FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS WIDYATAMA
Terakredasi (accredited)
SK.Ketua Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT)
Nomor : 039/BAN-PT/AK-VII S1/XI/2003
Tanggal 20 Novembar 2007
2008
SURAT PERNYATAAN
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama
: Dewa Made Rai
Tempat dan Tanggal Lahir
: Bandung, 15 Oktober 1984
Alamat Orang Tua
: Komp. Matra Persada No. 40 Bandung
Menyatakan bahwa skripsi yang berjudul “Evaluasi Sistem Informasi
Akuntansi Persediaan Bahan-bahan Produksi Untuk Menjamin Stabilitas
Proses Produksi PT. Tropica Mas Pharmaceuticals” merupakan hasil karya
saya sendiri. Bila terbukti tidak demikian, saya bersedia menerima segala sangsi
yang telah ditetapkan. Demikian surat pernyataan ini dengan sesungguhnya.
Bandung, Juli 2007
Penulis,
( Dewa Made Rai)
ABSTRAK
Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Bahan-bahan
Produksi Untuk Menjamin Stabilitas Proses Produksi PT TROPICA MAS
PHARMACEUTICALS
Pada dasarnya setiap perusahaan baik itu perusahaan industri maupun
perusahaan jasa selalu membutuhkan persediaan. Karena tanpa adanya persediaan
para manajemen akan dihadapkan pada resiko bisnis, yaitu perusahaan pada suatu
saat tidak dapat memenuhi keinginan pelanggan (konsumen) yang memerlukan
atau meminta barang/ jasa yang dihasilkan tepat pada waktunya.
Pada PT.TMP dalam melaksanakan kegiatan pengadaan bahan-bahan
produksi perusahaan membeli berdasarkan minimal pack (kemasan minimal) yang
memerlukan jangka waktu 7 hari dari tanggal pemesanan sedangkan untuk impor
memerlukan waktu kurang lebih selama 2 bulan. Untuk impor pernah terjadi
keterlambatan (tidak sesuai dengan jadwal yang direncanakan perusahaan) hal ini
dikarenakan adanya birokrasi di beacukai yaitu terdapat sistem informasi yang
tumpang tindih, sehingga bahan produksi yang diterima terjadi keterlambatan.
Oleh karena itu dengan adanya sistem informasi akuntansi persediaan bahan
produksi yang diterapkan di perusahaan diharapkan dapat memberikan manfaat
bagi pimpinan dan manajemen perusahaan terutama dalam pengambilan
keputusan dan dalam menentukan, melaksanakan aktivitas proses produksi agar
berjalan dengan lancar.
Berdasarkan latar belakang penelitian di atas penulis memandang
pentingnya sistem informasi akantansi persediaan bahan-bahan produksi dalam
hubungannya dengan kelancaran proses produksi, penulis tertarik untuk
mengadakan penelitian dalam rangka penyusunan skripsi yang berjudul: “Evaluasi
Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Bahan-bahan Produksi Untuk Menjamin
Stabilitas Proses Produksi PT TROPICA MAS PHARMACEUTICALS”.
Dalam melakukan penelitian terhadap masalah yang akan dibahas, penulis
melakukan penelitian dengan menggunakan metode deskriptif analisis. Menurut
Nazir (2004:7) metode deskriptif analisis dengan pendekatan studi kasus,
yaitu suatu metode yang berusaha untuk memberikan gambaran secara
sistematis dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat, dan hubungan antara
fenomena yang diteliti dalam suatu perusahaan.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan di PT TMP serta pembahasan yang
didasarkan pada teori-teori yang relevan dengan permasalahan yang penulis
identifikasi pada bab I, maka penulis menarik simpulan sebagai berikut:
1. Sistem informasi akuntansi persediaan bahan-bahan produksi PT TMP telah
disusun dan diterapkan secara memadai.
2. Sistem informasi akuntansi persedian bahan-bahan produksi PT TROPICA
MAS PHARMACEUTICALS telah berfungsi secara memadai. Disarankan
perusahaan untuk memperhitungkan lamanya waktu birokrasi pengurusan
pada beacukai untuk pengadaan bahan baku impor.
i
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis penjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas
rahmat dan tuntunan-Nya sehingga dapat menyelesaikan penyusunan skripsi yang
berjudul: “Evaluasi Sistem Informasi Akuntansi Persediaan Bahan-bahan
Produksi Untuk Menjamin Stabilitas Proses Produksi PT TROPICA MAS
PHARMACEUTICALS”.
Pembuatan skripsi ini adalah untuk memenuhi persyaratan dalam
menempuh ujian siding Sarjana Ekonomi Program Studi Akuntansi dan untuk
memperoleh gelar kesarjanaan Strata Satu (S1) pada Universitas Widyatama
Bandung.
Dalam penyusunan skripsi ini penulis menyadari bahwa apa yang
dikemukakan disini masih jauh dari sempurna mingigat keterbatasan pengetahuan
dan pengalaman penulis. Namun demikian, inilah yang terbaik penulis lakukan
dan semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak. Oleh karena itu, kritik
dan saran yang membangun sangat penulis harapkan bagi penyempurnaan skripsi
ini.
Selama persiapan, penyusun sampai dengan penyelesaian skripsi ini
penulis banyak mendapat bimbingan, batuan dan dukungan yang sangat berarti
dari berbagai pihak. Karenanya pada kesempatan ini penulis menyampaikan
terimakasih yang sedalam-dalamnya kepada:
1. Ayah dan ibundaku tercinta dan yang paling aku sayang, terima kasih
atas semua limpahan kasih saying, doa, nasehat, bantuan, kesabaran,
dukungan, dan kerja kerasnya yang telah diberikan kepada penulis baik
secara materil maupun spiritual.
2. Kakakku tercinta dan terimakasih atas semangat, doa, penharapan,
keceriaan yang lucu dan memberikan motivasi kepada penulis secara
langsung untuk terus maju.
3. Ibu Veronika Christina, S.E,M.Si.,Ak., selaku dosen pembimbing,
terimakasih telah meluangkan waktu, tenaga, kesabaran, dan pikiran
ii
ditengah kesibukannya untuk memberikan, petunjuk, dan arahan dalam
menyusun skripsi ini.
4. Ibu Prof. Dr. Hj. Koesbandijah Abdoel Kadir, M.S., Ak., selaku Ketua
Badan Pengurus Yayasan Widyatama.
5. Bapak Dr. H. Mame S. Sutoko, Ir. D.E.A., selaku Rektor Universitas
Widyatama.
6. Bapak H. Supriyanto Ilyas, S.E., M.Si., Ak., selaku Pjs. Dekan
Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama
7. Bapak H. Supriyanto Ilyas, S.E., M.Si., Ak., selaku Pjs. Dekan
Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama
8. Bapak Usman Sastradipraja, S.E., M.M., Ak, selaku Sekretaris
Program Studi Akuntansi S-1 Fakultas Ekonomi Universitas
Widyatama.
9. Seluruh Staf dan dosen Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama
yang telah membekali penulis dengan ilmu pengetahuan yang
berharga.
10. Seluruh Staf Administrasi dan Perpustakaan Universitas Widyatama
yang telah memberikan bantuan kepada penulis selama perkuliahan.
11. Om Eddy Winarso yang telah membimbiing dalam skripsi dalam
perusahaan yang penulis lakukan.
12. Teman-teman yang selalu bikin penulis senang, Dudi, Dion, Ulus,
Deden, Adi apa febi, Edu, Japra, Dani rcdvt, Defi, Kobams, Amun,
Liyan, Eko, dan para wanita-wanita yang selalu kasih semangat Rima,
Irma, Aulia, terutama Nita kawan terbaikku, Oelil, Ochi, Ayu jenong
dan kawan-kawan yang lainnya.
13. Teman-teman seperjuangan Akuntansi angkatan 2003, serta tementeman angkatan 2004, 2005, dan 2006 yang tidak bias penulis sebutkan
satu persatu yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi
ini
iii
Akhir kata dengan segala kerendahan hati penulis ucapkan terima kasih
yang tidak terhingga kepada semua pihak yang terlibat dengan suatu harapan
semoga hasil penelitian ini dapat bermafaat bagi semua pihak. Semoga Tuhan
Sang Yang Widhi Wase meyertai dan memberkati semuan amal ibadah dan
perbuatan kita. Amin.
Bandung, Juli 2007
Penulis,
(Dewa Made Rai)
iv
Download