K13 Revisi Antiremed Kelas 11 Sejarah Pendidikan dan Pergerakan Nasional - Soal Doc. Name: RK13AR11SEJWJB0301 Version : 2016-10 | halaman 1 01. Corak perjuangan Budi Utomo dapat terlihat pada pernyataan berikut ini yaitu …. (A) semakin dominasinya golongan pelajar (B) semakin banyaknya bangsawan sebagai anggota Budi Utomo (C) semakin berkurangnya peranan pemuda (D) adanya campur tangan Belanda (E) beralihnya pimpinan kepada golongan tua 05. Penganut Politik Etis di Negeri Belanda yakin bahwa Pemerintah Hindia Belanda mengupayakan kemajuan penduduk pribumi melalui pendidikan formal secara merata. SEBAB Pendidikan formal dari tingkat dasar sampai ke tingkat lanjutan terbuka luas bagi anakanak pribumi. 02. Latar belakang didirikannya SDI tahun 1911 oleh K.H Samanhudi di Solo adalah …. (A) menghimpun kekuatan para pedagang Islam (B) memajukan pedagang Islam pribumi yang lemah agar mampu bersaing dengan pedagang Cina (C) mengembangkan jiwa dagang para pedagang Islam (D) melidungi pedagang Islam dari kecurangan -kecurangan (E) menumbuhkan jiwa wiraswasta di dalam diri umat Islam 06. Trias Van Deventer yang memiliki tujuan mulia ternyata tidak mampu mensejahterakan rakyat pribumi. Hal ini disebabkan oleh …. (A) tidak melibatkan pemerintah Belanda (B) hanya menguntungkan golongan swasta Belanda (C) pelaksanaannya bersifat setengah hati (D) ditentang oleh golongan liberal Belanda (E) bertentangan dengan Pax Nerlandica 03. Di bawah ini merupakan organisasi Pergerakan Nasional yang bersifat non-kooperasi terhadap Belanda, kecuali …. (A) Gerakan Wanita (B) PNI (C) Taman Siswa (D) Muhammadiyah (E) Budi Utomo 04. Pada 4 Juli 1927 di Bandung berdiri Partai Nasional Indonesia, dalam perjuangan PNI menggunakan azas …. (1) rasionalisme radikal (2) self-help (3) non cooperation (4) persatuan nasional 07. Serekat Islam dalam perkembangan mendapat pengaruh komunis, Sarekat Islam yang mendapat pengaruh komunis adalah …. (A) SI cabang Surabaya (B) SI cabang Yogyakarta (C) SI cabang Semarang (D) SI cabang Garut (E) SI cabang Makassar 08. Organisasi pergerakan pemuda Indonesia yang pernah berperan dalam konferensi Internasional anti penjajahan adalah …. (A) Trikoro Dharno (B) Jong Java (C) Pemuda Indonesia (D) Perhimpunan Indonesia (E) Perhimpunan Pelajar-Pelajar Indonesia Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 5244 ke menu search. Copyright © 2016 Zenius Education K13 Revisi Antiremed Kelas 11 Sejarah, Pendidikan dan Pergerakan Nasional - Soal doc. name: RK13AR11SEJWJB0301 version : 2016-10 | 09. Pada bulan Desember tahun 1939 Kongres “Gabungan Politik Indonesia” lebih mempertegas lagi tujuan gerakannya, berupa …. (A) Indonesia berpolitik bebas aktif (B) Indonesia melakukan politik bertetangga baik (C) Indonesia tetap anti penjajahan (D) Indonesia berpemerintahan sendiri (E) Indonesia berparlemen 10. Peranan kaum wanita dalam pergerakan kebangsaan pada periode pertama adalah …. (A) menuntut hak memasuki sekolah dengan bebas (B) menuntut hak memilih dan dipilih (C) mempertinggi kedudukan sosial kaum wanita (D) memperjuangkan agar orang Indonesia mendapat kemerdekaan (E) menuntut hak mendapat cuti hamil selama tiga bulan 11. Usaha bangsa Indonesia berjuang untuk mencapai kemerdekaan, tidak hanya lewat organisasi tetapi melalui lembaga resmi pemerintah kolonial, yaitu dengan menjadi anggota …. (A) Volskraad (B) Dewan Perwakilan Rakyat (C) Konstituante (D) Parlemen di negeri Belanda (E) Kongsi dagang Belanda halaman 2 13. Gagasan Parindra untuk menggabungkan seluruh kekuatan politik dilatarbelakangi oleh …. (1) kegagalan pendidikan (2) ketegangan internasional (3) sikap pemerintah kolonial yang nonkooperatif (4) adanya dua kelompok perjuangan yang bersebrangan 14. Emansipasi Kartini bukan emansipasi fisik dan perlombaan kontes kecantikan. SEBAB Yang diperjuangkan oleh Kartini adalah peningkatan intelektualitas dan peranan perempuan di dalam kehidupan masyarakat luas. 15. Sifat perjuangan bangsa Indonesia menentang kolonialisme Belanda sebelum tahun 1908 adalah …. (1) perlawanan total (2) tergantung pemimpin (3) perlawanan rasional (4) kurangnya regenerasi pemimpin 12. Pemerintah kolonial Belanda menerapkan Onderwijs Ordonantie dan Wilde Scholen Ordonantie. SEBAB Ordonansi-ordonansi tersebut dibutuhkan untuk memajukan sekolah-sekolah yang diselenggarakan gerakan Bumi Putera. Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 5244 ke menu search. Copyright © 2016 Zenius Education