ABSTRAK Pengelolaan sumber daya manusia harus memperhatikan aspek potensi yang dimiliki dan menjadikannya sebagai asset perusahaan. Namun demikian tidak terlepas dari aspek lingkungan yang berpengaruh terhadapa perkembangan sumber daya manusia. Maju mundurnya suatu negara tidak saja ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia, namun untuk dapat memasuki era kompetitif tersebut sangat diperlukan kualitas sumber daya manusia yang mempunyai daya saing sesuai dengan kemampuan di bidang masing-masing. Untuk memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dan berpotensi maka perusahaan melaksanakan suatu kegiatan, yaitu Diklat pada karyawan. Besarnya pemborosan karena banyaknya kesalahan yang diperbuat. Dalam melaksanakan tugas, seperti rendahnya produk kerja, kurangnya keahlian dalam penempatan masalah-masalah sejenis adalah beberapa faktor penghambat yang mengharuskan dilakukannya Diklat. Pelatihan adalah serangkaian tindak (upaya) yang dilaksanakan dengan sengaja dalam bentuk pemberian bantuan kepada tenaga kerja yang dilakukan untuk tenaga kerja profesional pelatihan bertujuan sebagai pegangan penyelenggaraan Diklat acuan untuk mengontrol keterlaksanaan. Pegawai atau Sumber Daya Manusia merupakan aset bagi perusahaan yang memiliki peran penting sebagai perencana dan pelaku aktif. Salah satu bidang pembinaan pegawai yaitu melalui program Pendidikan dan Pelatihan. Dengan adanya program Pendidikan dan Pelatihan, seorang pegawai memiliki kesempatan untuk mengembangkan potensinya sehingga dapat melaksanakan tugasnya secara efektif dan efisien. Hal ini akan terlihat pada kinerja dan produktivitas kerjanya diharapkan dapat semakin meningkat. Tujuan dari penelitian laporan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan Diklat karyawan. Untuk mengetahui beberapa hambatan yang dialami Badan Diklat Daerah Provinsi Jawa Barat, dan untukMengetahui cara mengatasi hambatan-hambatan pelaksanaan Diklat di Badan Diklat Daerah Provinsi Jawa Barat. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode deskriptif yaitu metode penelitian yang memaparkan situasi atau peristiwa yang bertujuan untuk mengumpulkan informasi aktual secara terperinci yang melukiskan gejala yang ada, mengindentifikasikan masalah atau memeriksa kondisi dan praktik-praktik yang berlaku dan membuat perbandingan atau evaluasi.