JURNAL TEKNIK POMITS Vol. 2, No. 1, (2013) ISSN: 2337-3539 (2301-9271 Print) 1 Pengembangan Modul Pemantauan dan Pemicu Keaktifan Pengguna pada Facebook Apps IbuKreatif Prussian Eka Pradana, Siti Rochimah, dan Abdul Munif Teknik Informatika, Fakultas Teknik Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Jl. Arief Rahman Hakim, Surabaya 60111 Indonesia E-mail: [email protected] Abstrak—Facebook Apps IbuKreatif adalah sebuah aplikasi yang berjalan di atas Facebook yang digunakan oleh para ibu rumah tangga untuk saling berbagi pengetahuan dan media pembelajaran non formal. Penelitian ini mengembangkan suatu fitur/ modul di dalam aplikasi Facebook IbuKreatif. Penelitian tersebut berfungsi sebagai manajemen pengguna aplikasi. Terdapat fitur yang membuat pengguna merasa diperhatikan oleh Apps IbuKreatif, serta pembuatan modul untuk memicu keaktifan pengguna. Hasil pengujian diukur dari perbandingan jumlah sebelum dan sesudah pemicu keaktifan diberikan, dengan tingkat keberhasilan sebesar 80%. S edangkan pengujian fungsionalitas lebih ditekankan pada terlaksananya fitur–fitur dalam Facebook Apps IbuKreatif tersebut. Kata Kunci—Jejaring S osial, Manajemen Pelanggan, S MS . Hubungan I. PENDAHULUAN P ERKEMBANGAN pengguna jejaring sosial dalam kurun waktu beberapa tahun ini meningkat pesat, tidak hanya kaum remaja, ibu rumah tangga pun juga telah akrab dengan penggunaan jejaring sosial. Menurut survei, pengguna internet yang membuka jejaring sosial menempati peringkat teratas. Sebanyak 83% jumlah pengguna internet di Indonesia adalah pengakses situs penyedia jasa jejaring sosial. Melihat faktor yang berkembang tersebut, maka dikembangkan aplikasi IbuKreatif. Aplikasi IbuKreatif adalah suatu Apps Facebook yang bertujuan menghimpun video yang direkam oleh pengguna Facebook yang telah terdaftar di aplikasi IbuKreatif. Sedangkan modul atau fitur yang dikembangkan dalam Tugas Akhir ini adalah fitur yang berfungsi agar pengguna merasa nyaman dan diperhatikan ketika menggun akan aplikasi ini. Tujuan dari modul monitoring pengguna, adalah membuat pengguna–pengguna pasif yang telah terdaftar merasa diperhatikan kembali, dan menjadi aktif untuk saling berkontribusi. Artikel ini membahas salah satu dari keenam modul pengembangan Apps IbuKreatif. Modul yang dibahas pada artikel ini adalah modul mengenai monitoring pengguna. Modul monitoring pengguna, berisikan beberapa metode yang digunakan oleh Apps IbuKreatif dalam memantau dan menjaga keaktifan pengguna. Selain itu dijelaskan pula beberapa fitur yang menunjang kenyamanan para pengguna aplikasi. II. KAJIAN PUSTAKA A. Manajemen Hubungan Pelanggan Manajemen hubungan pelanggan atau Customer Relationship Management (CRM), adalah sebuah proses yang kompleks dengan menggunakan media teknologi informasi. Fokus utama manajemen hubungan pelanggan adalah pada penciptaan pertukaran informasi dua arah dengan pengguna. Pengembang mempunyai pengetahuan yang mendalam tentang kebutuhan, dan permintaan mereka. Area dalam operasional CRM yang dibahas pada topik Tugas Akhir ini lebih kepada customer service and support. Modul servis dan dukungan kepada pelanggan, berguna untuk mengkoordinasikan fungsi dan dukungan yang dibutuhkan oleh pengguna. Dukungan tersebut mencakup dukungan kepada permintaan servis oleh penguna, dan pertanyaan yang disampaikan. B. SMS Gateway Suatu SMS gateway adalah fasilitas yang disediakan jaringan telekomunikasi untuk mengirim atau menerima Short Message Service (SMS) transmisi ke dan atau dari jaringan telekomunikasi yang mendukung SMS. Pada penerapan Tugas Akhir ini, digunakan implementasi dari penggunaan SMS gateway yang pertama, yaitu langsung ke dalam perangkat mobile gateway. Perangkat mobile gateway adalah sebuah perangkat yang telah terpasang kartu SIM dan berada dalam komputer yang terhubung ke dalam jaringan internet. Jaringan internet dibutuhkan sebagai jalur komunikasi antara perangkat tersebut dengan penyedia jasa telepon seluler. DAFTAR PUSTAKA [1] [2] [3] [4] [5] [6] [7] Moodle. (2011). Jumlah Pengguna Moodle di Indonesia. [Online]. Available: https://moodle.org/mod/url/view.php?id=3963. Moodle. (2011). Penjelasan Moodle. [Online]. Available: http://id.wikipedia.org/wiki/Moodle. Moodle. (2011). Spesifikasi Minimum Moodle. [Online]. Available: http://id.wikipedia.org/wiki/Moodle. Facebook Developer. (2013, August). Apps on Facebook [Online]. Available: https://developers.facebook.com/docs/guides/ canvas. Elijah Ezendu. (2010, July). Operational and Analytical CRM [Online]. Available: http://www.slideshare.net/ezendu/operationalanalytical-collaborative-crm. Wikipedia. (2013, August). SMS Gateway. [Online]. Available: http://en.wikipedia.org/wiki/SMS_Gateway. Wikipedia. (2013, April). Gateway T ype. [Online]. Available: http://en.wikipedia.org/wiki/SMS_Gateway#Gateway_types.