PENDAHULUAN A. Latar Belakang Mancing secara luas adalah

advertisement
I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Mancing secara luas adalah suatu kegiatan menangkap ikan yang bisa
merupakan pekerjaan, hobi, olahraga luar ruang (outdoor) atau kegiatan di pinggir
atau di tengah danau, laut, sungai dan perairan lainnya dengan target seekor ikan.
Mancing dapat pula diartikan sebagai perbuatan menangkap atau coba
menangkap ikan dengan mempergunakan peralatan utama berupa joran,
penggulung dan kail. Tidak semua kegiatan menangkap ikan dikatakan
memancing, karena menangkap ikan dapat dilakukan dengan menggunakan jala,
tombak, dan bahkan dengan bom peledak. Memancing merupakan kegiatan yang
membutuhkan keseriusan dan menjadi mata pencaharian bagi nelayan namun
saat ini memancing menjadi alternatif untuk berwisata. Saat ini kegiatan
memancing lebih kepada suatu kegiatan penyalur hobi. Memancing dianggap
sebagai salah satu cara untuk bersantai, olah raga, dan juga untuk memperluas
pergaulan.
Hobi memancing saat ini menjadi salah satu hobi yang diminati oleh semua
kalangan usia. Peminat dari kegiatan memancing sebagai hobi ini semakin banyak
di seluruh lapisan masyarakat. Penggemar hobi memancing saat ini tidak saja
berasal dari kalangan masyarakat yang berusia di atas 60 tahun, tetapi memancing
juga digemari oleh kalangan remaja dan masyarakat di usia 25 tahun hingga 50
tahun. Selain karena peminatnya yang semakin meningkat, kegiatan memancing
semakin diminati ketika akses terhadap lokasi-lokasi pemancingan semakin
mudah, dan bahkan beberapa lokasi pemancingan berintegrasi dengan
kawasankawsan wisata. Tidak jarang pula, lokasi pemancingan berada di dalam
suatu kawasan wisata, kondisi seperti ini semakin meningkatkan jumlah peminat
hobi memancing.
Kursi mancing merupakan salah satu elemen penting yang dibutuhkan saat
keperluan memancing karna dengan kursi pemancing lebih nyaman saat
1
http://digilib.mercubuana.ac.id/
menunggu umpan dimakan ikan, memancing membutuhkan waktu yang cukup
lama hingga berjam – jam lamanya. Dibeberapa tempat pemancingan saya
mengamati tempat duduk yang digunakan menggunakan kursi plastik yang
ukurannya terlalu kecil dan alas duduknya agak keras. Sebagian para pemancing
merasa tidak nyaman dan sering menggerakkan tubuhnya untuk menghilangkan
rasa sakit pada bagian pantat dan punggung akibat tempat duduk yang tidak
nyaman.
Cagak pancing yang tidak kalah penting dibutuhkan untuk para penghobby
mancing. Cagak pancing merupakan penyanggah pancingan yang fungsinya
sebagai tempat meletakan pancingan ketika menunggu umpan dimakan ikan,
masalah yang sering terjadi adalah ketikan pemancing lupa membawa caga k
pancing dan harus memagang pancingan tersebut agar gampang menyentak
pancinagan saat umpan dimakan ikan, dengan cagak pancing pemancing lebih
mudah meletakan pancingan dan menggapainya kembali karna apabila telat
menyentak ketika umpan dimakan ikan maka ikan tersebut akan lepas dan tidak
tersangkut dikail, momen umpan dimakan ikan merupakan salah satu momen
yang paling ditunggu oleh para pemancing.
Dengan adanya permasalahan tersebut, maka dilakukan pengembangan
kursi yang dapat
membuat para
pemancing
merasa nyaman yang tidak
menimbulkan rasa lelah juga dengan mudah dapat dibawa kemana – mana dan
perancangan cagak pancing agar pemancing lebih mudah meletakan pancingan
dan menggapainya kembali.
2
http://digilib.mercubuana.ac.id/
Download