BAB I PENDAHULUAN

advertisement
1 BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Seiring dengan persaingan dalam dunia bisnis yang semakin ketat, perusahaanperusahaan berusaha untuk mencari daln menerapkan strategi-strategi baru. Dan pihak
manajemen perusahaan di tuntut untuk melaksanakan kegiatan operasional secara efisien
dan memberikan pelayanan yang memadai kepada pelanggan agar dapat tetap bertahan dan
memiliki keunggulan kompetitif.
Yang paling banyak mendapatkan perhatian dari sebagian besar perusahaan dalam
meningkatkan keunggulan kompetitif adalah informasi. Perusahaan semakin menyadari
akan pentingnya informasi dalam memperlancar kegiatan usahanya. Informasi yang di
perlukan adalah informasi yang akurat, relevan, dapat dipercaya, lengkap dan tepat waktu
yang dapat mendukung kegiatan operasional perusahaan dan membantu manajemen dalam
penggambilan keputusan. Untuk itulah perlu dikembangkan suatu sistem informasi
akuntansi yang dapat memenuhi kebutuhan tersebut.
Apotik Cahaya merupakan suatu usaha yang bergerak dibidang penjualan obat haruslah
pandai mengatur strategi penjualan untuk meningkatkan hasil penjualannya. Dimana apotik
ini berfungsi sebagai penyedia dan penyalur obat harusnya mampu memberikan pelayanan
yang terbaik kepada masyarakat. Tetapi dalam hal penggunaan sistem informasi masih
kurang optimal, sistem komputerisasi dalam proses penjualan dan persediaan akan
membantu dalam hal pengolahan data apotik untuk menunjang kualitas kinerja perusahaan,
maka diperlukan suatu sistem informasi yang mudah dari segi waktu dan akan memberikan
data yang cepat, tepat dan akurat.
2 Dengan tersedianya sistem informasi penjualan dan persediaan yang baik, maka
kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan penjualan dan termasuk pengadaan persediaan
akan dapat dilaksanakan dengan baik menuju tercapainya tujuan perusahaan. Berdasarkan
pertimbangan hal-hal di atas, maka akan dilakukan analisis dan perancangan sistem
informasi akuntansi penjualan dan persediaan pada perusahaan.
1.2 Ruang Lingkup
Ruang lingkup dari sistem penjualan dan pengeluaran barang pada Apotik Cahaya :
1. Penjualan
a. Menerima pesanan atau pembelian obat.
b. Mengecek penjualan barang..
c. Menyerahkan pesanan
d. Menerima pembayaran atas pembelian obat
e. Membuat laporan penjualan
2. Persediaan
a. Menyiapkan barang
b. Menyerahkan barang ke penjualan
c. Membuat laporan barang keluar dengan masa kadaluarsa
d. Menerima barang masuk
e. Membuat laporan barang masuk
f. Pengecekan minimum stock
3 1.3 Tujuan dan Manfaat
Tujuan dari penulisan laporan ini adalah:
•
Menganalisis SIA yang sedang berjalan.
•
Merancang SIA yang baru.
•
Untuk merancang sistem informasi penjualan dan persediaan.
Manfaat dari penulisan laporan ini adalah:
•
Membantu pihak apotik dalam pengembangan sistem informasi apotik secara
keseluruhan.
•
Membantu pihak manajemen apotek dalam mendapatkan informasi yang cepat dan
akurat dengan menggunakan sistem informasi yang dibangun terutama dalam hal
penjualan dan rawat persediaan.
•
Memberi informasi kepada pembaca sehubungan dengan topik diangkat dalam
skripsi ini.
1.4 Metodelogi Penelitian
Metode yang digunakan oleh penulis dibagi menjadi dua bagian utama yaitu metode
analisis dan metode perancangan.
1) Studi Kepustakaan (Library Study)
Membaca dan mempelajari buku-buku ilmiah, catatan-catatan kuliah, karya tulis,
artikel, serta data-data lain yang berkaitan dengan topik pembahasan, serta buku referensi
sebagai penunjang dalam penyusunan laporan dilakukan untuk mendapatkan data-data yang
sifatnya teoritis.
4 2) Metode analisis
Metode analisis melewati beberapa tahapan yaitu:
a. Survei atas sistem yang sedang berjalan meliputi penelitian lapangan (field research).
Penelitian yang di lakakukan secara umum langsung pada objek yang dituju dengan
cara :
•
Pengamatan (Observasi)
Peneliti secara langsung ke lapangan dan mencatat masalah-masalah yang dihadapi
serta mendapatkan data-data informasi mengenai objek yang berkaitan dengan
masalah yang akan dibahas.
•
Wawancara (Interview)
Mengadakan tanya jawab dengan pimpinan dan karyawan serta pihak-pihak yang
terkait dan berhubungan langsung dengan objek penelitian.
b. Analisis terhadap temuan survei.
3) Metode Perancangan
Dalam penelitian skripsi ini metode yang diambil :
Metode object oriented and design & menggunakan UML yang meliputi :
▪ Activity diagram
▪ UML class diagram
▪ Rancangan database
▪ Rancangan formulir
▪ Navigation diagram
▪ Matriks rencana penerapan sistem.
5 1.5 Sistematika Penulisan
Penyusunan skripsi ini dibagi menjadi 5 bagian bab dimana masing – masing bab
mempunyai penjelasan lebih rinci. Adapun pembagian bab – bab tersebut sebagai berikut :
Bab I
Pendahuluan
Dalam bab ini diuraikan mengenai latar belakang, ruang lingkup, tujuan dan
manfaat, metodelogi, serta sistematika dari penulisan skripsi ini.
Bab II
Landasan Teori
Dalam bab ini diuraikan tentang teori – teori yang digunakan untuk membahas dan
menganalisa masalah yang ada, yaitu teori dasar atau umum dan teori khusus yang
mana dapat digunakan sebagai acuan untuk menyelesaikan topik permasalahan
yang akan di bahas.
Bab III Analisis Sistem Yang Berjalan
Dalam bab ini diuraikan tentang sejarah perusahaan, struktur organisasi dan
tanggung jawabnya, kegiatan usaha perusahaan, menganalisa prosedur sistem yang
ada , masalah – masalah yang dihadapi pada sistem informasi yang ada, serta
usulan pemecahannya.
Bab IV Rancangan Sistem Yang Diusulkan
Dalam bab ini diuraikan tentang rancangan sistem informasi akuntansi penjualan
dan pengeluaran barang yang di usulkan.
Bab V Simpulan Dan Saran
Bab ini merupakan penutup yang berisikan simpulan dari bab – bab sebelumnya
dan mencoba memberikan saran – saran yang dapat bermanfaat bagi
perkembangan dan kemajuan perusahaan di masa mendatang.
Download