bab v kesimpulan dan saran

advertisement
Generated by Foxit PDF Creator © Foxit Software
http://www.foxitsoftware.com For evaluation only.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan pembahasan hasil penelitian terhadap 5 perusahaan tambang
dalam LQ 45 yang terdaftar di BEJ, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:
1.
Secara parsial, informasi arus kas berpengaruh terhadap perubahan harga
saham.
Masing-masing arus kas yaitu arus kas dari aktivitas operasi,
investasi, dan pendanaan mempunyai pengaruh terhadap perubahan harga
saham tetapi untuk arus kas operasi dan arus pendanaan berpengaruh
terhadap perubahan harga saham tidak signifikan. Hal ini disebabkan karena
nilai signifikan thitung lebih besar dari t tabel.
2.
Secara simultan (bersama), arus kas yang terdiri dari arus kas dari aktivitas
operasi, arus kas dari aktivitas investasi dan arus kas dari aktivitas
pendanaan tidak berpengaruh terhadap perubahan harga saham. Didapatkan
nilai sebesar 0,3% yang merupakan faktor lain yang mempengaruhi
perubahan harga saham. Faktor itu antara lain lingkungan, sosial, politik,
dan ekonomi. Kemungkinan lain adalah bahwa arus kas merupakan hal
yang relatif baru di dalam pelaporan keuangan.
5.2 Saran
Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian ini dapat dikemukakan saransaran sebagai berikut:
1.
Kepada Investor
Walaupun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor fundamental
khususnya informasi arus kas secara simulatan tidak memiliki pengaruh yang
signifikan terhadap perubahan harga saham tetapi pada dasarnya sangat relevan
69
Generated by Foxit PDF Creator © Foxit Software
http://www.foxitsoftware.com For evaluation only.
70
bagi investor untuk mengetahui dan menilai kemampuan entitas untuk
mengahasilkan arus kas bersih masa depan dan membandingkannya dengan
kewajiban-kewajiban
jangka pendek
maupun
kemungkinan pembayaran deviden masa depan.
jangka panjang,
termasuk
Sehubungan dengan hal ini,
maka investor disarankan untuk mempertimbangkan informasi arus kas sebelum
mengambil keputusan untuk invetasi pada saham perusahaan tertentu yang
dianggap akan dapat memberikan keuntungan yang lebih besar dibandingkan
dengan perusahaan lainnya.
2.
Kepada Peneliti Selanjutnya
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 99,7% informasi arus
kas tidak mempengaruhi perubahan harga saham tetapi signifikan.
Dengan
demikian, dapat dilakukan penelitian agar hasil yang didapatkan hasil yang
berpengaruh secara simultan terhadap perubahan harga saham. Dan disarankan
bagi peneliti lain untuk memperluas sampel penelitian yang tidak hanya terbatas
pada perusahaan tambang pada LQ 45.
Download