ABSTRAKSI Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh earning per share, return on assets, debt to equity ratio, dan net profit margin terhadap perubahan harga saham. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan go public yang tercatat di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2004 sampai 2006. Dari populasi tersebut kemudian diambil sample, sampel dalam penelitian ini diambil secara purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan diperoleh jumlah sampel 54 perusahaan. Metode analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Hasil uji t menunjukkan bahwa untuk variabel EPS tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return saham, hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas di atas 0,05 yaitu sebesar 0,363. Variabel ROA mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap terhadap return saham, hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas di bawah 0,05 yaitu sebesar 0,027. Variabel NPM tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return saham, hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas di atas 0,05 yaitu sebesar 0,812 dan variabel DER tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap return saham, hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas di atas 0,05 yaitu sebesar 0,586. Kata kunci : EPS, ROA, NPM, DER, perubahan harga saham DAFTAR PUSTAKA Bambang Riyanto, 1995, Dasar-dasar Pembelanjaan Perusahaan, Yogyakarta, BPFE _______________, 1999, Dasar-dasar Pembelanjaan Perusahaan, Yogyakarta, BPFE Baridwan Zaki, 1992, Intermediate Accounting, Edisi 5, Yogyakarta : BPFE Bringham, Eugene F. dan Houston, Joel F, 2001. Manajemen Keuangan, Erlangga, Jakarta. Dewanto, 2004, Analisis Pengaruh EVA, Revined Value Added, dan Residual Cash Flow Terhadap Return Saham, Thesis UNS, Tidak dipublikasikan. Djarwanto P.S., dan Pangestu S., 1996, Statistik Induktif, edisi VI, Yogyakarta : BPFE Djarwanto., 2001, Pokok-pokok Analisis Laporan Keuangan, yogyakarta : BPFE Erni E., dan Nurjanti T., 2003, Analisis Rasio Keuangan Dalam Memprediksi Perubahan Laba Pada Perusahaan Manufaktur Di Pasar Modal Indonesia, Ventura Vol.6 No.3 (Desember) : 253-268 FASB., 1978, Statement Of Finansial Accounting Concept, No. 1, Objectives Of Finansial Reporting By Bissiness Enterprise Gujarati, D., 1991, Ekonometrika Dasar, Terjemahan Oleh Sumarno Z, Jakarta : Erlangga H.M Jogiyanto, 2000. Teori Portofolio dan Analisis Investasi, Edisi Kedua, BPFE Yogyakarta. H.M. Jogiyanto dan Zainuddin., 1999, Manfaat Rasio Keuangan Dalam Memprediksi Laba : Suatu Studi Empiris Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Jakarta, Jurnal Riset Akutansi Indonesia, Vol.2no.3 (Januari) : 66-90 Harnanto., 1984, Analisis Laporan Keuangan, Yogyakarta : AMP YKPN Hendriksen, Eldon S, dan Van Breda. 2001. Teori Akuntansi Terjemahan Herman Wibowo. Edisi 6. Interaksa Batam Center. Ikatan Akutansi Indonesia., 2007, Standar Akutansi Keuangan, Yogyakarta : Liberty Imam Ghozali ,2001, Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS, Semarang : BP UNDIP Imron Rosyadi, 2002, Keterkaitan Kinerja Keuangan dengan Harga Saham (Studi Kasus 5 Rasio Keuangan 30 Emiten di BEJ Pengamatan 1992-1996), Usahawan, No. 12, Th XXVII, Desember : 33-38. Jones, Charles P., 1996, Investment, Prentice-Hall, New York. Kristiani, Eni Wahyuningsih dan Bambang Hadinugraho, 2004, “Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham (study kasus pada perusahaan perbankan di BEJ)”, Fokus Manajerial, Vol.2, No. 1, 2004:17-30. Mamduh M Hanafi,. dan Abdul H., 2005, Analisa Laporan Keuangan, Yogyakarta : UPP AMP YKPN Manurung, Haymans, dan Saragih. 2005. Ekonometrika : Teori dan Aplikasi. Elex Media Komputindo. Jakarta. Parawiyati, Ambar Waro. H. dan Edi Subiyantoro. 2000. Penggunaan Informasi Keuangan Untuk Memprediksi Keuntungan Investasi Bagi Investor di Pasar Modal. Jurnal Riset Akuntansi Indonesia. Vol 8. No 2: 283-300. Slamet Munawir. 1999. Akuntansi Keuangan. Yogyakarta: BPFE. Sofyan Harahap. 2001. Teori Akuntansi. Edisi revisi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada. Suad Husnan, 1996. Dasar-dasar Teory Portofolio dan Analisis Sekuritas, YKPN: Yogyakarta. Syahid Natarsyah. 2000, “ Analisis Pengaruh Beberapa Faktor Fundamental dan Risiko Sistematik Terhadap Harga Saham ( Kasus Industri Barang konsumsi yang go public di pasar Modal Indonesia )”. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia. Vol 15, No. 3, 294-312.