ABSTRAK Indonesia adalah negara kepulauan dengan garis pantai terpanjang di dunia serta kaya akan sumberdaya alam, terutama dari sektor perikanan kelautan. Berbagai daerah di Indonesia mampu menyuplay hasil laut dalam jumlah yang besar, salah satunya yaitu Kabupaten Pacitan. Pacitan mampu menyumbangkan hasil laut dengan kualitas dan kuantitas yang menjanjikan, akan tetapi hal ini sangat kontras dengan tingginya angka kemiskinan serta rendahnya konstribusi sektor kelautan terhadap pemasukan daerah. Program minapolitan diharapkan mampu menjawab permasalah ini. Tujuan dari penelitian ini untuk mengevaluasi dampak akselerasi pengembangan kawasan minapolitan pada peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir Kabupaten Pacitan. Penelitian ini mengacu pada grand theory yaitu sustainable development yang diperkuat dengan teori pengembangan kawasan pesisir serta teori kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan tipe penelitian evaluatif untuk membandingkan keadaan masyarakat setelah maupun sebelum adanya akselerasi pengembangan kawasan minapolitan. Hasil dari penelitian ini yaitu kesejahteraan masyarakat meningkat dengan adanya akselerasi yang tinggi pada pengembangan kawasan minapolitan yang berdampak pada perluasan lapangan pekerjaan, peningkatan keberdayaan produksi dan perluasan jaringan pemasaran hasil produksi. Kata kunci: Pembangunan, Pengembangan Kawasan, Minapolitan, Kesejahteraan Masyarakat. ix