Manulife menunjuk Indren S. Naidoo sebagai Chief Executive

advertisement
Untuk diterbitkan pada 23 Mei 2016
Manulife menunjuk Indren S. Naidoo sebagai
Chief Executive Officer Manulife Indonesia
JAKARTA – Manulife Indonesia dengan senang mengumumkan penunjukkan Indren S.
Naidoo sebagai Chief Executive Officer yang baru, efektif 11 Mei 2016. Berkantor di Jakarta,
Indren akan bertanggung jawab memimpin bisnis Manulife di Indonesia dan membantu lebih
banyak nasabah untuk mencapai berbagai tujuan keuangan mereka melalui solusi inovatif
dan beragam jalur distribusi yang dimiliki perusahaan.
Roy Gori, Presiden dan Chief Executive Officer Manulife Asia, mengatakan: “Indren adalah
seorang pemimpin berbakat dengan pemahaman yang baik mengenai bisnis Manulife di
Asia. Ia memiliki rekam jejak yang bagus dan, di bawah kepemimpinannya, ia telah berhasil
menumbuhkan bisnis Manulife di Thailand, Vietnam dan Kamboja. Indren akan memegang
peran penting dalam mengembangkan bisnis kami di Indonesia, pasar kunci Manulife di
Asia.”
Sebelumnya, Indren bekerja sebagai Chief Executive Officer Manulife di Thailand, Vietnam
dan Kamboja sejak tahun 2013. Pencapaian utama yang diraihnya selama menjabat adalah
meresmikan kerja sama eksklusif berjangka waktu 10 tahun dengan Saigon Commercial
Bank di Vietnam tahun lalu, membangun kerja sama dengan sejumlah bank di Kamboja
sejak Manulife beroperasi di negara tersebut pada tahun 2012, serta mendirikan kantor
perwakilan Manulife di Myanmar pada tahun 2014. Di Vietnam, Indren membantu
mendorong pertumbuhan jumlah agen hingga mencapai lebih dari 20.000 orang pada tahun
2015; sebuah rekor baru di negara tersebut.
Indren S. Naidoo menambahkan: “Dengan pertumbuhan kelas menengah yang begitu cepat
serta penetrasi asuransi yang masih rendah di negara terpadat keempat di dunia, tersedia
peluang yang sangat besar bagi Manulife untuk membantu keluarga di Indonesia
mewujudkan impian dan aspirasi mereka.”
“Ini adalah saat-saat yang istimewa untuk memimpin Manulife Indonesia, dan saya berharap
dapat mempermudah nasabah melakukan bisnis dengan kami. Kami akan terus
meluncurkan berbagai solusi inovatif baru dan mengembangkan kemampuan digital kami.”
Sebelum bergabung dengan Manulife pada tahun 2009, Indren menjabat sebagai Chief
Financial Officer di sejumlah perusahaan asuransi jiwa multinasional di Asia.
Berkebangsaan Australia, Indren menghabiskan lebih dari 12 tahun bekerja di bagian
perbankan ritel dan korporasi di ANZ Banking Group di Australia.
*****
Tentang Manulife Indonesia
Didirikan pada tahun 1985, PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) merupakan
bagian dari Manulife Financial Corporation, grup penyedia layanan keuangan dari Kanada yang
beroperasi di Asia, Kanada dan Amerika Serikat. Manulife Indonesia menawarkan beragam layanan
keuangan termasuk asuransi jiwa, asuransi kecelakaan dan kesehatan, layanan investasi dan dana
pensiun kepada klien individu maupun pelaku usaha di Indonesia. Melalui jaringan lebih dari 10.000
karyawan dan agen profesional yang tersebar di 25 kantor pemasaran, Manulife Indonesia melayani
lebih dari 2,2 juta klien di Indonesia.
PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Untuk informasi lebih lengkap mengenai Manulife Indonesia, termasuk tautan untuk mengikuti kami di
Facebook atau Twitter, kunjungi www.manulife-indonesia.com.
Tentang Manulife
Manulife Financial Corporation merupakan grup jasa keuangan internasional terkemuka yang
menyediakan solusi yang berpikir kedepan untuk keputusan-keputusan penting keuangan para
nasabah. Kami dikenal sebagai John Hancock di Amerika Serikat dan Manulife di negara-negara lain.
Kami menyediakan nasihat keuangan, solusi asuransi dan jasa manajemen aset dan manajemen
kekayaan untuk nasabah individu, nasabah kumpulan dan institusi-institusi. Pada akhir tahun 2015,
kami memiliki 34.000 karyawan, 63.000 agen dan ribuan mitra distributor yang melayani 20 juta
nasabah. Pada akhir Maret 2016, kami mengelola dana sebesar C$904 miliar (US$697 miliar), dan
pada 12 tahun terakhir kami membayar lebih dari $24.9 miliar klaim dan manfaat lainnya kepada
nasabah kami. Kami beroperasi di Asia, Kanada dan Amerika Serikat dimana kami telah melayani
nasabah selama lebih dari 100 tahun. Dengan berkantor pusat di Toronto, Kanada, kami
diperdagangkan dengan simbol ‘MFC’ di bursa saham Toronto, New York dan Filipina, dan dengan
simbol ‘945’ di Hong Kong. Ikuti atau follow kami di Twitter @ManulifeNews atau kunjungi
www.manulife.com atau www.johnhancock.com.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Jeane Carolina
Tel: (+6221) 2555 7788
[email protected]
Download