kata pengantar

advertisement
KOMPETISI PEMILIHAN MODA ANGKUTAN UMUM
PENUMPANG ANTARA MODA BUS DAN STATION WAGON
Nama Mahasiswa
NRP
Dosen Pembimbing
: Abdul Gaus
: 3108206009
: Ir. Wahju Herijanto, MT
ABSTRAK
Terdapat dua moda angkutan umum penumpang yang melayani rute
Makassar – Majene yaitu bus dan station wagon. Kompetisi kedua moda tersebut
dipengaruhi oleh keandalan dari maisng-masing moda. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi secara signifikan pelaku
perjalanan dalam melakukan pemilihan moda, untuk mendapatkan model yang
dapat menjelaskan probabilitas pemilhan moda serta untuk mengetahui
sensitivitas dari model berdasarkan respon individu pelaku perjalanan dalam
menentukan pilihan apabila dilakukan perubahan terhadap salah satu atribut
perjalanan yang mendukung utilitas moda.
Pada studi ini digunakan metode stated preference dengan mengambil
200 responden. Analisis data model pemilihan moda yang digunakan adalah
model logit biner dan estimasi parameter modelnya digunakan analisa regresi.
Berdasarkan uji statistik ditunjukkan bahwa empat variabel pemilihan
moda yang digunakan seperti selisih biaya perjalanan (X1), selisih waktu tempuh
(X2), selisih waktu keterlambatan (X3) dan selisih frekwensi keberangkatan (X4)
antara station wagon dan bus berpengaruh secara signifikan terhadap responden
dalam memilih moda angkutan umum penumpang. Persamaan fungsi selisih
utilitas antara station wagon dan bus adalah (U sw -U bus ) = 0.446 – 0.000292x 1 0.00735x 2 – 0.0363x 3 + 0.121x 4 , dengan persamaan model probabilitas pemilihan
station wagon P sw = exp(Usw-Ubus)/ (1+exp(Usw-Ubus)). Adapun atribut yang
berpengaruh paling sensitive terhadap model berdasarkan analisis elastisitas
adalah atribut selisih waktu keterlambatan. Hal tersebut ditunjukkan dengan nilai
elastisitas waktu keterlambatan yang paling besar dibanding dengan atribut
lainnya. Secara umum seluruh atribut dalam model lebih sensitive mempengaruhi
pemilihan bus dibanding dengan station wagon hal ini ditunjukkan dari nilai
elastisitas silang dari seluruh atribut lebih besar daripada elastisitas langsungnya.
Kata Kunci : pemilihan moda, station wagon, bus, model logit
iii
iv
Download