bab i pendahuluan

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Dari mana datangnya dunia?
Sepanjang sejarah kehidupan manusia, pertanyaan di atas selalu ada dan setiap zaman memiliki caranya masing-masing dalam menjawab. Secara umum, upaya
untuk menjawab pertanyaan tersebut dinamakan kosmologi. Kosmologi merupakan
kajian mengenai asal mula, perkembangan, dan akhir alam semesta. Masa sekarang
ini, upaya untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan mengenai alam semesta dibingkai
di dalam fisika. Tidak ketinggalan pula, kosmologi menjadi salah satu dari sekian
banyak cabang di dalam fisika. Kosmologi yang menjadi cabang dari fisika adalah
kosmologi yang bersesuaian dengan prinsip-prinsip fisika.
Sejauh ini, model kosmologis yang umum digunakan dalam menjelaskan kelahiran alam semesta adalah Teori Ledakan Besar (TLB). Menurut TLB, seluruh ruang
alam semesta awalnya adalah sebuah titik yang pada suatu ketika “meledak” dan terus
mengembang sampai sekarang. Dalam perkembangannya, dari pengamatan ditemukan banyak keadaan alam semesta yang tidak dapat dijelaskan menggunakan TLB,
antara lain adalah yang disebut masalah cakrawala dan masalah kedataran. Salah satu
upaya yang dilakukan para fisikawan untuk menjelaskannya adalah dengan mengajukan gagasan tentang inflasi. Inflasi adalah pengembangan ruang yang sangat cepat
yang terjadi ketika alam semesta masih berusia dini. Teori inflasi muncul sekitar tahun
1980-an dengan pelopornya adalah A. Guth, A. Linde, dan P. Steinhardt.
Setelah lebih dari 30 tahun dikembangkan, teori inflasi mendapat angin segar
dengan teramatinya jejak gelombang gravitasi primordial. Pada bulan Maret 2014,
tim BICEP2 yang meneliti polarisasi radiasi latar belakang gelombang mikro kosmik
(CMB) melaporkan hasil pengamatan terhadap jejak gelombang gravitasi primordial
pada polarisasi mode-B CMB [BICEP2 Collaboration, 2014]. Kemudian pada bulan
Oktober 2014, tim POLARBEAR yang juga meneliti polarisasi mode-B CMB melaporkan hal yang serupa [POLARBEAR Collaboration, 2014]. Gelombang gravitasi
primordial muncul dari fluktuasi yang terjadi akibat inflasi di alam semesta dini. Dalam penyebarannya ke seluruh bagian alam semesta, gelombang gravitasi primordial
berinteraksi dengan CMB dan meninggalkan jejak pada polarisasi mode-B CMB.
1
2
Gelombang gravitasi adalah salah satu dari beberapa ramalan yang diajukan
untuk menguji Teori Relativitas Umum (TRU) Einstein. Gelombang gravitasi dapat
dibayangkan sebagai riak yang menjalar di dalam struktur ruangwaktu. Secara umum,
setiap benda bermassa yang bergerak dengan percepatan dapat menimbulkan gelombang gravitasi. Secara matematis, gelombang gravitasi merupakan hasil pendekatan
teori gangguan di dalam TRU. Teori gangguan diungkapkan melalui anggapan bahwa metrik ruangwaktu dapat diuraikan menjadi metrik latar ditambah dengan suatu
gangguan kecil.
Bukti keberadaan gelombang gravitasi telah cukup lama diketahui oleh para
fisikawan, tetapi bukti secara tidak langsung, sedangkan bukti secara langsung saat
ini belum diperoleh. Bukti secara tidak langsung yang pertama adalah pada tahun
1974 R. Hulse dan J. Taylor menemukan sebuah sistem bintang ganda yang periode
orbitnya semakin lama semakin meningkat. Perilaku tersebut sesuai dengan ramalan
perhitungan menggunakan TRU. Dari perubahan periode orbit tersebut, diduga bahwa
sebagian tenaga sistem bintang ganda berubah menjadi gelombang gravitasi.
Memasuki abad ke-21 gelombang gravitasi semakin menjadi bagian penting
kajian kosmologi dan astrofisika dalam memberikan pandangan yang lebih mendalam mengenai gravitasi. Gelombang gravitasi dapat memberikan informasi tentang
peristiwa-peristiwa di alam semesta yang tidak dapat diperoleh melalui pengamatan
gelombang elektromagnetik. Secara khusus, gelombang gravitasi primordial merupakan informasi paling awal tentang alam semesta dini yang dapat diamati pada masa
sekarang.
Fokus utama skripsi ini adalah membahas gelombang gravitasi yang terbentuk
dari fluktuasi yang terjadi pada masa inflasi. Fluktuasi tersebut dikaji menggunakan
teori gangguan di dalam Relativitas Umum.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian yang telah disampaikan pada Latar Belakang, dirumuskan
beberapa permasalahan yang disajikan dalam bentuk pertanyaan sebagai berikut:
1. Apa yang dimaksud dengan inflasi dan bagaimana mekanisme terjadinya inflasi
di alam semesta dini?
2. Bagaimana perumusan untuk memperoleh parameter-parameter gelombang gravitasi primordial yang dapat dibandingkan dengan pengamatan?
3
1.3 Batasan Masalah
Untuk mempertegas pembahasan di dalam kajian yang dilakukan, permasalahan dibatasi pada hal-hal sebagai berikut:
1. Geometri ruangwaktu bermetrik FLRW datar.
2. Materi dan tenaga dimodelkan dengan zat alir ideal.
3. Teori gangguan hanya sampai gangguan orde pertama (linear).
4. Inflasi terjadi melalui mekanisme slow-roll.
1.4 Tujuan Penelitian
Berdasarkan perumusan masalah, tujuan yang hendak dicapai dari kajian ini
adalah sebagai berikut:
1. Memahami inflasi dan menjelaskan mekanisme terjadinya inflasi di alam semesta dini.
2. Memperoleh perumusan bagi parameter-parameter gelombang gravitasi yang
dapat dibandingkan dengan pengamatan.
1.5 Tinjauan Pustaka
Teori Relativitas Umum yang diajukan oleh Einstein pada tahun 1916 memberikan pandangan baru tentang gravitasi setelah lebih dari 200 tahun orang-orang
mengikuti pandangan Newton. Salah satu ramalan yang diberikan oleh TRU adalah
adanya gelombang gravitasi. Gagasan tentang gelombang gravitasi timbul dari upaya
Einstein dalam mencari selesaian eksak bagi linearisasi persamaan medan.
Ada dua cara untuk melihat fenomena yang terjadi ketika suatu sumber meradiasikan gelombang gravitasi: yang pertama dengan mengukur gelombang yang
menjalar meninggalkan sumber, dan yang kedua dengan mengamati perubahan gerak
sumber itu sendiri. Selama tahun 1930-1960-an terjadi banyak perbedaan pendapat
tentang keberadaan gelombang gravitasi terkait dua cara tersebut. Salah satunya adalah kemungkinan sistem bintang ganda meradiasikan gelombang gravitasi dan mengalami perubahan periode orbit [Kennefick, 2007]. Pada tahun 1974, melalui teleskop
radio Arecibo di Puertco Rico, Hulse dan Taylor [1975] menemukan sebuah sistem
4
bintang ganda yang periode orbitnya semakin meningkat sesuai dengan perhitungan mengunakan TRU. Penemuan tersebut kemudian disusul oleh penemuan sistemsistem bintang ganda yang lain. Penemuan-penemuan tersebut mengakibatkan para
fisikawan sepakat tentang keberadaan gelombang gravitasi.
Pendeteksian gelombang gravitasi menjadi tantangan besar bagi fisikawan.
Akibat lemahnya gravitasi, agar gelombang gravitasi dapat terdeteksi, pengamatan dilakukan terhadap sumber-sumber dengan massa sangat besar seperti tabrakan bintang
netron, tabrakan lubang hitam, supernova, atau inflasi alam semesta dini. Pada tahun
1967, pendeteksian yang pertama dilaporkan oleh J. Weber. Detektor yang digunakan
adalah batang berbentuk silinder terbuat dari logam dengan panjang 2 meter dan garis
tengah 1 meter. Prinsip kerja yang mendasari adalah ketika gelombang gravitasi melintas dengan frekuensi sama dengan frekuensi batang, batang akan ikut beresonansi.
Sayangnya, penemuan Weber tidak dapat diulangi oleh fisikawan lain dan akhirnya
diragukan [Collins, 2004]. Akan tetapi, metode Weber tetap digunakan oleh para fisikawan untuk membuat detektor resonan lain yang lebih peka, salah satunya adalah
MiniGrail yang berbentuk bola dengan garis tengah 0,7 meter.
Metode deteksi yang lebih sensitif yang sekarang banyak digunakan adalah
interferometri laser. Sinar laser koheren dilewatkan di dalam dua buah tabung panjang yang saling tegak lurus. Prinsip kerja yang mendasari adalah ketika gelombang
gravitasi melintas, akan terjadi pebedaan panjang antara kedua sinar yang dapat dilihat pada pola interferensi. Contoh detektor yang telah dibangun adalah LIGO yang
menggunakan interferometer sepanjang 4 km [Collins, 2004]. Selain dibangun di atas
permukaan bumi, dibangun juga detektor di luar angkasa. Detektor luar angkasa yang
akan dibangun dalam waktu dekat ini adalah LISA. Metode deteksi lainnya adalah
pulsar timing array (PTA), yaitu dengan mengamati pengaruh gelombang gravitasi
terhadap waktu tiba dari 50-an pulsar yang telah diketahui. Prinsip kerjanya adalah
ketika gelombang gravitasi melintasi bumi, waktu tiba pulsar-pulsar tersebut akan
bergeser.
Menurut cara pandang Newton, alam semesta bersifat statis dan kekal. Pada tahun 1826, H. Olber mengajukan pendapat bahwa langit malam yang gelap tidak
sesuai dengan anggapan bahwa alam semesta statis dan kekal, yang dikenal dengan
sebutan paradoks Olber. Menurut Olber, di malam hari seharusnya langit tidak gelap
karena setiap mengarahkan pandangan ke suatu titik di langit akan terlihat cahaya bintang yang ketika dijumlahkan untuk seluruh bola langit akan menghasilkan total cahaya yang terang benderang. Pemecahan paradoks tersebut mengarahkan ke pandangan
5
bahwa alam semesta mengembang. Pada tahun 1922, A. Friedmann mengajukan selesaian bagi persamaan medan Einstein (PME) untuk alam semesta yang mengembang,
yang kemudian disebut metrik FLRW. Kemudian pada tahun 1929, melalui teleskop
Hooker, E. Hubble menemukan bahwa alam semesta tidak hanya terdiri atas galaksi
Bimasakti saja dan galaksi-galaksi lain bergerak menjauh dengan kelajuan sebanding
dengan jaraknya dari bumi. Pandangan bahwa alam semesta statis dan kekal mulai
ditinggalkan dan digantikan oleh pandangan bahwa alam semesta bersifat dinamis,
yang diwakili oleh TLB.
Menjelang tahun 1970, ditemukan beberapa masalah yang tidak dapat dijelaskan menggunakan TLB. Masalah yang pertama adalah masalah kedataran (flatness
problem) yang diungkapkan pertama kali oleh R. Dicke pada tahun 1969 [Guth, 1997].
Masalah kedataran berasal dari fakta bahwa geometri alam semesta masa sekarang
yang hampir datar mengindikasikan bahwa di masa awal geometri alam semesta sangat mendekati datar, atau dengan kata lain kerapatan awal alam semesta memiliki
nilai yang sangat spesifik yang tidak dijelaskan oleh TLB. Masalah berikutnya adalah
masalah cakrawala (horizon problem) yang pertama kali diungkapkan oleh Misner
[1969]. Masalah cakrawala berasal dari fakta adanya keseragaman suhu di seluruh
bagian alam semesta temasuk antara bagian-bagian yang terpisah oleh jarak yang lebih lama dari usia alam semesta. Teori Ledakan Besar tidak mempunyai mekanisme
yang dapat menjelaskan terjadinya keseragaman suhu tersebut. Masalah lainnya adalah kelimpahan partikel monopol magnet yang terbentuk pada masa GUT yang tidak
sesuai dengan hasil pengamatan [Liddle, 2003].
Gagasan tentang inflasi pertama kali diajukan oleh Guth [1981]. Masalahmasalah di atas dapat dipecahkan dengan diajukannya gagasan bahwa pada masa dini
evolusi alam semesta terjadi pengembangan ruang yang sangat cepat yang menurut
perhitungan sekitar orde 1027 . Kerapatan tenaga vakum alam semesta adalah tetap,
sedangkan kerapatan tenaga materi lain menurun karena alam semesta yang mengembang memiliki kerapatan tenaga total yang menurun, maka jika ada suatu kerapatan
tenaga vakum yang positif secara alamiah akan menyebabkan adanya inflasi. Akan
tetapi, diperlukan mekanisme yang dapat mengakhiri inflasi dan menghasilkan materi
di alam semesta. Oleh sebab itu, dimodelkan bahwa inflasi dibangkitkan oleh medan
homogen yang memiliki kerapatan tenaga hampir tetap selama proses inflasi yang di
akhir masa inflasi medan tersebut meluruh menghasilkan partikel-partikel yang ada
di alam semesta sekarang. Kemungkinan yang paling sederhana adalah bahwa medan
tersebut merupakan suatu medan skalar [Gorbunov dan Rubakov, 2011b].
6
Model pertama yang menggunakan medan skalar diajukan oleh A. Guth, yang
kemudian disebut model old inflation. Model ini didasarkan pada medan skalar yang
mempunya dua titik minimum yaitu pada tenaga nol yang sama dengan vakum di
masa sekarang dan vakum semu dengan kerapatan tenaga positif. Model old inflation
diajukan dengan asumsi bahwa pada awalnya alam semesta berada pada vakum semu.
Vakum semu ini tidak stabil dan meluruh melalui proses terobosan kuantum nukleasi gelembung (bubble nucleation) lalu alam semesta mengalami pemanasan kembali
(reheating) akibat tumbukan antar gelembung. Akan tetapi model ini gagal karena kemungkinan terjadinya tumbukan sangat kecil dan alam semesta tidak akan terbentuk
menjadi seperti yang ada sekarang.
Model yang memperbaiki model old inflation adalah model yang diajukan oleh
Linde [1982] dan Albrecht dan Steinhardt [1982], yang kemudian disebut new inflation. Di dalam model ini tidak terjadi terobosan vakum, inflasi terjadi karena medan skalar yang menuruni lereng tenaga potensial. Ketika medan bergerak jauh lebih
lambat dibandingkan dengan pengembangan alam semesta, inflasi terjadi. Kemudian,
ketika lereng semakin curam, inflasi berhenti dan terjadi proses pemanasan kembali
(reheating). Mekanisme ini disebut slow-roll. Banyak model-model lain yang diajukan, tetapi melalui mekanisme yang secara umum sama dengan model new inflation,
yang berbeda adalah bentuk potensialnya, misalnya: model small field inflation, model large field inflation, dan model hybrid inflation yang menggunakan lebih dari satu
medan skalar.
Inflasi mengakibatkan terjadinya fluktuasi pada alam semesta dini. Kajian
mengenai fluktuasi dilakukan melalui teori gangguan kosmologis. Fluktuasi ini yang
menyebabkan terbentuknya struktur alam semesta yang sekarang. Selain itu, fluktuasi tersebut juga mengakibatkan terjadinya polarisasi pada CMB. Polarisasi inilah
yang diamati untuk meneliti keberadaan gelombang gravitasi primordial. Parameter
penting yang diperoleh dari pengamatan terhadap CMB berkaitan dengan gelombang
gravitasi primordial adalah parameter yang disebut nisbah tensor-skalar (r) yakni nisbah antara spektrum tenaga mode tensor dengan spektrum tenaga mode skalar dari
gelombang gravitasi primordial.
Pada bulan Maret 2014, untuk pertama kalinya, dilaporkan nilai parameter
r dari pengukuran polarisasi mode-B CMB. Tim BICEP2 yang melakukan pengamatan di Kutub Selatan melaporkan bahwa nisbah tensor-skalar adalah pada nilai
r = 0, 20+0,07
−0,05 [BICEP2 Collaboration, 2014]. Sayangnya, nilai ini melebihi constraint yang ditetapkan dari hasil pengukuran yang dilakukan oleh tim Planck sebelumnya
7
yang menyatakan bahwa r < 0, 11 [Planck Collaboration, 2013] dan setelah dilakukan pembandingan data diperoleh kesimpulan bahwa kemungkinan besar parameter
r yang dilaporkan oleh tim BICEP2 bukan berasal dari gelombang gravitasi melainkan berasal dari dust. Kemudian pada bulan Oktober 2014, tim POLARBEAR yang
melakukan pengamatan di Chili melaporkan hasil berupa parameter amplitudo ABB
pada nilai ABB = 1, 12±0, 61 [POLARBEAR Collaboration, 2014] dengan ABB = 1
adalah nilai pembanding yang berasal dari WMAP [WMAP-9 Collaboration, 2013a].
Pengukuran ini terbebas dari dust karena hanya dalam rentang frekuensi yang sempit,
di luar wilayah frekuensi dust.
Berdasarkan uraian di atas, kajian mengenai inflasi dan gelombang gravitasi
primordial telah banyak dilakukan dan di sini ditegaskan bahwa yang dikerjakan oleh
penulis adalah penyampaikan ulang kajian-kajian yang telah ada secara rinci dan dirangkai dengan bahasa yang lebih sederhana agar mudah dipahami. Dengan demikian,
diharapkan hasil kajian ini dapat membantu pihak berikutnya yang ingin mendalami
dan mengembangkan kajian mengenai gelombang gravitasi, khususnya gelombang
gravitasi yang berasal dari inflasi.
1.6 Metode Penelitian
Penelitian dalam skripsi ini dilakukan dengan metode kajian teoretis melalui
kajian literatur dan perhitungan matematis. Teori yang menjadi landasan adalah Teori
Relitivitas Umum yang kemudian diterapkan ke kosmologi. Model kosmologis yang
digunakan untuk menjelaskan evolusi alam semesta adalah Teori Ledakan Besar, di
dalam kajian ini secara khusus model yang digunakan adalah model ΛCDM. Alam
semesta digambarkan menggunakan metrik FLRW yang setelah diterapkan ke dalam
PME menghasilkan persamaan Friedmann.
Teori Relativitas Umum kemudian dikembangkan ke teori gangguan linear.
Di dalam teori gangguan, digunakan dua konsep alam semesta, yakni alam semesta
latar dan alam semesta yang ada gangguannya, dan metrik yang menggambarkan alam
semesta diuraikan menjadi dua, yakni metrik latar dan metrik gangguan. Di dalam
teori gangguan linear, dapat dilakukan pemisahan metrik latar menjadi bagian skalar,
vektor, dan tensor yang persamaan evolusi bagi masing-masing bagian diperoleh dari
Persaman Medan Einstein (PME) yang dilinearkan. Persamaan evolusi bagian tensor
adalah bagian yang paling penting di dalam kajian ini karena merupakan persamaan
evolusi bagi gelombang gravitasi.
8
Inflasi dibahas secara lengkap mulai dari latar belakang diajukannya gagasan
tentang inflasi, mekanisme terjadinya inflasi, sampai analisis fluktuasi akibat inflasi.
Selama inflasi, alam semesta berevolusi dengan kerapatan tenaga yang menyerupai
vakum. Karena inflasi disebabkan oleh suatu medan skalar, persamaan gerak yang
banyak digunakan adalah persamaan Klein-Gordon. Agar ramalan dari model inflasi
dapat dibandingkan dengan pengamatan, dirumuskan juga parameter-parameter yang
menjadi ciri bagi gelombang gravitasi primordial.
1.7 Sistematika Penulisan
Skripsi ini tersusun atas 7 bab. Kandungan masing-masing bab dijabarkan
sebagai berikut:
1. Bab I Pendahuluan. Bab ini memuat informasi umum mengenai kajian yang
dilakukan. Bab I meliputi latar belakang masalah, perumusan masalah, batasan
masalah, tujuan penelitian, tinjauan pustaka, metode penelitian, dan sistematika
penulisan.
2. Bab II Teori Relativitas Umum dan Kosmologi. Bab ini memuat dua konsep
dasar yang melandasi kajian pada bab-bab berikutnya. Konsep yang pertama
adalah TRU yang berangkat dari anggapan bahwa gravitasi merupakan perwujudan dari kelengkungan ruangwaktu yang disebabkan oleh sebaran materi.
Persamaan utama di dalam TRU adalah PME yang mengaitkan kelengkungan
ruangwaktu dengan sebaran materi. Kelengkungan ruangwaktu digambarkan
dengan tensor metrik. Bagian kedua dalam bab ini adalah terapan TRU ke alam
semesta keseluruhan. Alam semesta yang mengembang digambarkan dengan
metrik yang khusus, yakni metrik FLRW, dan materi-tenaga dimodelkan sebagai zat alir ideal. Dengan digunakannya metrik FLRW, maka PME tersusutkan
menjadi persamaan Friedmann. Persamaan inilah yang mengatur evolusi alam
semesta. Di dalam model ini dianggap bahwa pengembangan alam semesta disebabkan oleh berbagai kerapatan tenaga: materi, radiasi, vakum, materi gelap,
dan tenaga gelap, yang disebut model ΛCDM.
3. Bab III Teori Gangguan Kosmologis. Bab ini memuat dua bagian. Bagian pertama adalah konsep tentang teori gangguan bagi relativitas umum, khususnya
bagi metrik yang digunakan di dalam kosmologi. Pembahasan bagian pertama
meliputi alih ragam tera yang dilakukan di ruangwaktu latar, pemisahan bagian
9
metrik, tensor tenaga yang ada gangguannya, dan tera yang biasa digunakan di
dalam kajian kosmologi. Metrik yang diganggu diuraikan mengikuti penguraian 3 + 1. Selanjutnya gangguan metrik diuraikan lagi menjadi bagian gangguan
skalar, vektor, dan tensor. Hal ini dimungkinkan karena gangguan hanya sampai orde pertama. Tera yang diterapkan dalam kajian ini adalah tera h01 = 0 dan
dihasilkan persamaan medan yang dilinearkan Bagian kedua adalah gangguan
primordial yang menggambarkan evolusi masing-masing mode gangguan. Pada
bagian ini dikenalkan konsep tentang rezim evolusi. Bahasan diakhiri dengan
konsep tentang spektrum primordial yang bertujuan diperoleh besaran-besaran
gangguan yang dapat dibandingkan dengan hasil pengamatan.
4. Bab IV Inflasi. Bab ini merupakan bagian utama yang menjadi tujuan dari penulisan skripsi ini. Bab ini diawali dengan uraian tentang masalah-masalah yang
tidak dapat dipecahkan oleh model ΛCDM yang melatarbelakangi diajukannya
gagasan tentang inflasi, terutama masalah cakrawala dan masalah kedataran.
Bahasan dilanjutkan dengan syarat yang diperlukan agar masalah-masalah tersebut dapat terpecahkan, yakni jumlah e-folding minimal. Selanjutnya mekanisme inflasi beserta parameter-parameter yang diperlukan. Mekanisme yang
dimaksud adalah mekanisme slow-roll yang ditandai dengan medan inflaton
menuruni lereng tenaga potensial selama proses inflasi. Bentuk potensial inilah
yang membedakan antara model inflasi yang satu dengan yang lain. Bahasan
selanjutnya adalah analisis fluktuasi medan inflaton yang menghasilkan amplitudo gangguan, baik gangguan skalar maupun tensor. Amplitudo inilah yang
menjadi ciri inflasi, tepatnya nisbah antara spektrum daya tensor dan spektrum
daya skalar r. Inflasi juga dicirikan oleh kemiringan spekrum ns . Setiap model
inflasi selalu memberikan ramalan nilai r dan ns .
5. Bab V Model Inflasi: Higgs Inflation. Bab ini memuat contoh potensial bagi
medan skalar sebagai penyebab inflasi. Medan skalar yang digunakan adalah
medan Higgs. Di dalam bab ini diberikan penurunan bentuk potensial yang diperoleh dari lagrangean bagi medan Higgs yang tergandeng tidak secara minimal kemudian digunakan analisis slow-roll untuk memperoleh parameter nisbah
tensor-skalar r dan kemiringan spektrum ns bagi potensial tersebut.
6. Bab VI Penutup. Bab ini memuat simpulan yang diberikan sebagai hasil penulisan skripsi ini dan saran untuk pengembangan penelitian berikutnya.
10
7. Lampiran. Lampiran terdiri atas empat bagian. Bagian pertama memuat rincianrincian bagi TRU yang tidak diberikan pada Bab I mulai dari aturan alih ragam
tensor, pergeseran paralel, sampai penurunan persamaan medan. Bagian kedua
memuat perumusan bagi persamaan medan yang dilinearkan, yakni persamaan
medan dengan metrik yang diberi gangguan kecil sampai orde pertama. Di dalam bagian kedua ini dihasilkan persamaan medan bagi gangguan skalar, vektor,
dan tensor. Persamaan yang paling penting adalah persamaan gangguan tensor
yang merupakan persamaan bagi gelombang gravitasi. Bagian ketiga memuat
konsep dasar tentang peubah dan medan acak gaussan. Fluktuasi medan skalar penyebab inflasi dianggap mengikuti distribusi gaussan. Informasi penting
tentang medan acak gaussan terangkum dalam spektrum daya. Bagian keempat
memuat penurunan persamaan-persamaan dan perhitungan-perhtungan panjang
yang tidak langsung disertakan pada subbab yang terkait.
Download