Mahasiswa Gizi UNAIR Adakan Seminar Cegah Diabetes

advertisement
Mahasiswa Gizi UNAIR Adakan
Seminar Cegah Diabetes
UNAIR NEWS – Angka prevalensi obesitas di negara berkembang
cukup tinggi. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar tahun 2013,
obesitas mencapai angka 62%. Tentunya, ini sempat menjadi
perhatian dunia. Sebab, orang dengan obesitas berpeluang besar
untuk mengidap penyakit kronis tidak menular seperti
kardiovaskular, diabetes, dan kanker.
Berangkat dari topik yang tengah menghangat itu, anggota
Asosiasi Mahasiswa Gizi (AMAZI) Fakultas Kesehatan Masyarakat,
Universitas Airlangga, menggelar acara seminar gizi nasional
bertema “Jaga Asupan Seimbang, Cegah Diabetes Menyerang”,
Minggu (20/11), di Aula Kahuripan, Kantor Manajemen UNAIR.
Sebanyak tiga pembicara dalam seminar kali ini adalah
perwakilan Dirjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan
RI R. Giri Wurjandaru yang memberi materi
Asupan Gizi
Seimbang, Konsultan endokrin metabolik diabetes Hermina
Novida, dr., SpPD, K-EMD, FINASIM, dengan materi Pencegahan
Diabetes Mellitus, dan dosen program studi Ilmu Gizi sekaligus
konsultan gizi RS UNAIR Dr. Merryana Adriani, SKM., M.Kes.
dengan materi Diet Bagi Penderita Diabetes Melitus. Selain
tiga pemateri itu, ada pula Direktur PT. Prima Citra Nutrindo
Ludy Andang yang memberi tutorial cara memasak bagi penderita
Diabetes Mellitus Tipe 2.
“Pravelensi obesitas yang sangat tinggi itu tidak jauh dari
perilaku makan seseorang. Perilaku itu banyak dipengaruhi
lingkungan. Kebiasaan yang sudah membudaya hal ini justru yang
sangat sulit untuk diedukasi. Semua itu memicu timbulnya
diabetes mellitus. Sekarang, sudah banyak kegiatan seperti
penelitian, pengabdian masyarakat yang sudah dilakukan oleh
FKM UNAIR untuk mengupas akar diabetes mellitus,” kata Merry.
Selain seminar, ada pula cek antropometri (pengukuran dimensi
tubuh manusia) untuk melihat kadar lemak, jumlah kalori yang
harus dikonsumsi, serta cek gula darah. Berdasarkan tes
kesehatan, tercatat 5 dari 50 peserta yang mengecek kadar gula
darah masuk dalam kriteria prediabetes dengan rentang 140-199
mg/dL.
Di penghujung acara, Ludy membuat aneka ragam olahan yang
diperuntukkan bagi penderita DM tipe 2. Ludy membuat kudapan
dalam bentuk salad dengan dibantu mahasiswa jurusan Gizi asal
STIKES Widya Cipta Husada Malang.
Seminar ini diikuti oleh 250 peserta seminar. Mereka tak hanya
berasal dari UNAIR, tetapi juga dari Universitas Brawijaya,
Universitas Hang Tuah, STIKES Widya Cipta Husada, Poltekkes
Kemenkes Surabaya, Politeknik Negeri Jember, dan Universitas
Muhammadiyah Jember. Selain itu, acara juga diikuti siswa
sekolah menengah atas sederajat yang memenangkan lomba poster
terbaik, yakni SMAN 2 Pare (juara I), SMAN 16 Surabaya (juara
II), SMAN 1 Trenggalek (juara III), dan MAN Lamongan (juara
favorit).
Penulis: Disih Sugianti
Editor: Defrina Sukma S
Download