TATA IBADAH MODEL D TEMA Menaati 10

advertisement
TATA IBADAH MODEL D
TEMA
Menaati 10 Perintah Allah Sebagai Ibadah (8):
"JANGAN MENCURI"
Keluaran 20:15; Imamat 19:11
Minggu Pentakosta 21
25 Oktober 2015
GEREJA KRISTEN OIKOUMENE di Indonesia (GKO)
Jemaat Setia Mekar
1
I. PERSIAPAN

Doa Konsistori
I.1 SAAT TEDUH
Jemaat Duduk
PL
: Teduhkanlah hatimu, tenangkanlah pikiranmu, dan arahkanlah
dirimu bagi Allah yang perkasa tatkala engkau memasuki
hadirat-Nya yang kudus.
Jemaat diam sejenak untuk bersaat teduh
1.2 NYANYIAN JEMAAT
PL
: Marilah kita bangkit dan berdiri dan menyambut Firman Tuhan
sambil menyanyi dari nyanyian:
Jemaat Berdiri
Pelayan Firman bersama Penatua dan Diaken memasuki ruangan ibadah
Penyerahan Alkitab dan jabatan tangan Presbiterial
KJ 293 bait 1, 3 ~ PUJI YESUS
Syair : Praise Him, Praise Him, Fanny J. Crosby 1869, terj. Yamuger 1977
Lagu : Chester G. Allen 1869
I.3 VOTUM
PF
: “8Pertolongan kita adalah dalam nama
menjadikan langit dan bumi” ~ Mazmur 124:8
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Tuhan
yang
Website: https://gkostm.w ordpress.com
2
J
: 1 . |1 . }
A - min.
I.4. NAS PEMBIMBING
PF
: Saudara-saudara Jemaat, mendasari kebaktian kita hari ini,
Firman Tuhan mengatakan seperti yang tertulis dalam Markus
11:24 yang bunyinya sebagai berikut:
“24 Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu
minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah
menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu.”
Amin.
I.5 SALAM
PF
:
Pendeta sambil mengangkat tangan kanan
Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan
dari Tuhan Yesus Kristus menyertai kamu, amin.
I.6. NYANYIAN JEMAAT
PL
: Kita aminkan bersama dengan menyanyi dari nyanyian :
PKJ 2 bait 1 ~ MULIA, MULIA NAMANYA
Syair : Majesty; Jack William Hayford, 1934, terj. Yamuger, 1998/2003
Lagu : Jack William Hayford, 1934
Jemaat Duduk
I.7 PENGAKUAN DOSA
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
3
PL
: Marilah Saudara sekalian, dengan rasa sesal dan malu dan
dengan segala kerendahan hati, kita mengaku bersama-sama
akan dosa-dosa kita:
Ya Bapa Mahakudus yang penuh pengasihan, kami mengaku
kepada-Mu, seperti kami mengaku satu kepada yang lain
bahwa kami telah bersalah, baik dalam pikiran, perkataan dan
perbuatan, maupun dalam kegagalan kami untuk berbuat baik
Sela .
Segala kekurangan kami sebagai orang percaya, kelemahan
iman dan ketidaksetiaan, kami mengaku kepada-Mu.
*Sela = saat hening yang pendek
J
PL
J
PL
J
PL
J
: TUHAN KASIHANILAH KAMI
: Segala kekurangan kami sebagai jemaat-Mu yang telah Kau
kuduskan di dunia ini, salah paham dan kepudaran
pengharapan, pementingan diri dan perselisihan, kami
mengaku kepada-Mu.
: KRISTUS KASIHANILAH KAMI
: Segala kekurangan kami sebagai Gereja yang telah Kau utus ke
dalam dunia ini, ketidakjelasan dalam kesaksian kami, kami
mengaku kepada-Mu.
: TUHAN KASIHANILAH KAMI
: Berilah kami pengampunan dan damai sejahtera ya Bapa,
bebaskan kami dari dosa-dosa, dan baharuilah hidup kami
dalam Yesus Kristus, Juruselamat dunia. Amin.
: KJ 42 ~ TUHAN KASIHANI
Bait 1. Tuhan, kasihani, Kristus, kasihani,
Tuhan, kasihani ka~mi!
Syair : Kyrie eleison
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
4
Lagu : Liturgi Ortodoks (Rusia)
I.8 BERITA PENGAMPUNAN DOSA
PF
: Saudara sekalian, “18 Marilah, baiklah kita beperkara! -firman TUHAN -- Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi,
akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah
seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu
domba.” ~ Yesaya 1:18
Di atas janji Tuhan itu, saya selaku hamba Yesus Kristus
memberitakan bahwa pengampunan dosa sudah berlaku demi
nama Bapa, Anak dan Roh Kudus bagi setiap saudara yang
dengan sungguh-sungguh menyesal, mengaku kepada Allah,
dan bertobat dari semua dosanya, amin.
I.9 NYANYIAN JEMAAT
PL
: Kita menyanyi dari:
PKJ 243 bait 1-2 ~ SEJAHTERA TUHAN
Syair : La paz del Senor; Anders Ruuth, Argentina, terj. H. A. Pandopo, 1999
Lagu : Anders Ruuth, Argentina
I.10 AMANAT HIDUP BARU
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
5
PF
: Marilah kita bangkit berdiri dan bersama-sama mendengarkan
Amanat Hidup Baru sebagaimana yang tertulis dalam Galatia
5:22-23 demikian bunyinya: “22 Tetapi buah Roh ialah: kasih,
sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan,
kesetiaan,
23
kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang
menentang hal-hal itu.”
Kiranya Roh Kudus menolong kita mewujudkan kemuliaan
Allah dalam hidup kita dan di seluruh dunia:
J
: PKJ 15 ~ KUSIAPKAN HATIKU, TUHAN
Syair dan lagu : Hank Samuel
Jemaat Duduk
I.11 KESAKSIAN PUJI-PUJIAN
II.PELAYANAN FIRMAN
II.1 NYANYIAN PERSIAPAN
PF
: Kita mempersiapkan hati kita untuk mendengarkan Firman
Tuhan sambil menyanyi dari:
KJ 52 bait 1-2 ~ SABDA TUHAN ALLAH
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
6
Syair dan lagu : E.P. Ginting S.1983 , berdasarkan Ulangan 32:1-4, 10
II.2 DOA EPIKLESE
PF
: Kita berdoa memohon kekuatan Tuhan: ...... .
Tuhan menyertai kamu
J
Semua
: Diberkatinya engkau
: Amin.
II.3 PEMBACAAN FIRMAN TUHAN
PF
: Pembacaan Firman Tuhan hari ini, terambil dari Keluaran
20:15; Imamat 19:11: “....”
Demikianlah Firman Tuhan, dimuliakanlah Allah Bapa, Anak
dan Roh Kudus, Ketiga Yang Esa, “28 Yang berbahagia ialah
mereka yang mendengarkan firman Allah dan yang
memeliharanya.” ~ Lukas 11:28
Haleluya!
J
:
___
___
___
1 1 |3 303 3|5 505 5|6 . 5 4|3 . .}
Ha-le-lu-ya, Ha-le-lu-ya, Ha-le-lu - - ya!
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
7
II.4 KOTBAH
Tema:
Menaati 10 Perintah Allah Sebagai Ibadah (8):
"JANGAN MENCURI"
Keluaran 20:15; Imamat 19:11
II.5 NYANYIAN JEMAAT
PF
: Kita menyanyi dari nyanyian:
KJ 403 bait 1-2 ~ HUJAN BERKAT ‘KAN TERCURAH
Syair: There Shall Be Showers of Blessing, Daniel W. Whittle 1883, terj. Yamuger
1984
Lagu: James McGranahan 1883
II.6 KESAKSIAN PUJI-PUJIAN
II.7 PENGAKUAN IMAN RASULI
PL
: Marilah kita bangkit berdiri dan mengucapkan serta
mengikrarkan pengakuan iman kita dengan Pengakuan Iman
Yang Am dan Rasuli, dengan berkata:
Jemaat Berdiri
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
8
“Aku percaya kepada Allah, .....” Amin.
Jemaat Duduk
II.8 DOA SYAFAAT
PF
: Kita bersatu dalam doa: ....
Diakhiri dengan Doa Bapa Kami;
Diucapkan bersama Jemaat.
“Bapa kami yang di Sorga, ....” Amin.
III. PENGUCAPAN SYUKUR
III.1 PERSEMBAHAN SYUKUR
PL
: Saudara-saudara Jemaat, marilah kita mengucap syukur kepada
Tuhan dengan persembahan kita, sambil mengingat kata
Alkitab: “6 Camkanlah ini: Orang yang menabur sedikit, akan
menuai sedikit juga, dan orang yang menabur banyak, akan
menuai banyak juga.
7
Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan
hatinya, jangan dengan sedih hati atau karena paksaan, sebab
Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita.”
~ 2 Korintus 9:6-7
Sementara persembahan dijalankan, marilah kita menyanyi
dari nyanyian:
PKJ 103 bait 1-3 ~ CARILAH DAHULU KERAJAAN ALLAH
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
9
Instrumental organ hingga persembahan selesai dikumpulkan
Syair : Seek Ye First; Karen Lafferty, terj. Yamuger, 1998, berdasarkan Matius
6:33; 7:7
Lagu : Karen Lafferty
II.2 DOA PERSEMBAHAN
PL
: Marilah kita bangkit berdiri mengucap syukur dalam doa yang
kita ucapkan bersama-sama:
Jemaat Berdiri
Semua
: Ya Tuhan, terimalah persembahan syukur kami ini, yaitu dari
umat yang telah Tuhan selamatkan. Jadikanlah persembahan
syukur ini menjadi suatu berkat bagi pelayanan kasih dan
keadilan, amin.
IV. PENGUTUSAN
IV.1 AMANAT PENGUTUSAN
PF
: Jemaat pulanglah dengan sejahtera dalam kehidupan seharihari, dan lakukanlah Firman Tuhan yang telah kamu dengar.
IV.2 NYANYIAN PENGUTUSAN
: Kita menyanyi bersama dari nyanyian:
KJ 346 bait 1-2 ~ TUHAN ALLAH BESERTA ENGKAU
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
10
Syair : God be With You, Jeremiah Earnes Rankin 1880, terj. Yamuger 1978
Lagu : William G. Torner 1883
IV.3 BERKAT
PF
: Arahkanlah hati dan pikiranmu kepada Tuhan serta terimalah
berkat-Nya:
“24 TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau;
25
TUHAN menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi
engkau kasih karunia;
26
TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi
engkau damai sejahtera.” ~ Bilangan 6:24-26
J
: 5 6 ’| 5 6 ’| 5 4 | 3 . }
A - min, a - min, a - min
IV.4 NYANYIAN PENUTUP
PL
: Kita menyanyi bersama dari nyanyian:
KJ 346 bait 3-4 ~ TUHAN ALLAH BESERTA ENGKAU
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
11
Syair : God be With You, Jeremiah Earnes Rankin 1880, terj. Yamuger 1978
Lagu : William G. Torner 1883
Jemaat Duduk
diam sejenak bersaat teduh diiringi instrumental organ.
PF turun dari mimbar, penyerahan Alkitab, jabatan tangan presbiterial
Lalu bersama-sama Pentua dan Diaken menuju pintu utama.
Setelah itu PF, Penatua dan Diakenn bersalaman dengan seluruh pengunjung
kebaktian
IV.5 DOA KONSISTORI
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
12
Pekerja Harian Majelis Jemaat
GEREJA KRISTEN OIKOUMENE di Indonesia
Jemaat Setia Mekar
mengucapkan:
Selamat Hari Minggu
kepada seluruh:
Anggota Jemaat
dan
“giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan”
Tuhan Yesus Memberkati
Tata Ibadah Model D Minggu Pentakosta 21 25 Oktober 2015
||
Website: https://gkostm.w ordpress.com
Download