KATA PENGANTAR KETUA PROGRAM STUDI AKUNTANSI

advertisement
KATA PENGANTAR
KETUA PROGRAM STUDI AKUNTANSI
FAKULTAS PENDIDIKAN EKONOMI & BISNIS
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
Membangun kepercayaan para shareholders dan stakeholders menjadi salah satu
aspek penting dalam menjalankan bisnis. Mengingat, terdapat dampak yang luar biasa atas
kepercayaan dalam bisnis terhadap keberhasilan maupun eksistensi perusahaan. Dalam
pendekatan ilmu ekonomi kepercayaan itu dapat dibangun diantaranya melalui model
pengelolaan bisnis yang tepat dan sesuai dengan kaidah maupun aturan yang berlaku
terhadap praktek bisnis yang dijalankan oleh perusahaan. Beragam model pengelolaan yang
digunakan perusahaan dalam menjalankan bisnisnya, namun apapun yang menjadi pilihan
perusahaan etika bisnis merupakan salah satu hal penting yang perlu diletakkan dalam
pengelolaan perusahaan tersebut.
Merespon pentingnya etika dalam berbisnis, Program Studi Akuntansi Fakultas
Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia dengan bangga
menyelenggarakan Forum Keuangan dan Bisnis I dengan kegiatan berupa Seminar
Nasional dan Call for Papers yang melibatkan kalangan praktisi maupun akademisi.
Melalui kegiatan ini diharapkan dapat terbentuk kesadaran para pelaku bisnis dan
akademisi dalam upaya mewujudkan perilaku etis dalam berbisnis, dan meningkatkan
keminatan serta kemampuan peneliti di bidang bisnis dan keuangan, khususnya terkait
dengan praktek bisnis yang beretika di Indonesia sehingga hasil – hasil penelitian dan
diskusi dalam forum ini dapat menjadi salah satu sumbangan pemikiran terhadap praktek
bisnis di Indonesia yang sesuai dengan harapan shareholders dan stakeholders.
Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada panitia yang telah menggagas
dan merancang kegiatan ini dengan sangat baik sehingga acara ini berlangsung dengan
sukses, dan tak lupa saya ucapkan terima kasih dan penghargaan pula kepada para peserta,
pemakalah, dan sponsor yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Akhirnya, semoga
segala amal baik Ibu/Bapak kelak mendapatkan balasan yang lebih baik dari Alloh SWT.
Amiin
Bandung, Desember 2012
Ketua Prodi Akuntansi,
Toni Heryana, S.Pd, MM
Download