Rumah Sakit Kusta Dr. Sitanala Slogan Perusahaan

advertisement
BAB II
DESKRIPSI PERUSAHAAN
2.1. ObyekPenelitian
Nama :Rumah Sakit Kusta Dr. Sitanala
Slogan Perusahaan :Melayani dengan Ramah, Sabar, Kasih, Sayang
Alamat :Jl.Dr. Sitanala No.99 Tangerang 15001
Telp :(021) 5523059
Fax : (021) 5523111
SitusWeb :www.rsk-sitanala.com
2.2. Visi dan Misi
1. Visi
“Terwujudnya Pelayanan Medik Prima Di Rumah Sakit Sitanala”
2. Misi
Berikut ini misi dari Rumah Sakit Kusta (RSK) Dr. Sitanala, antara
lain:
a.
Menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang bermutu dan
terjangkau kepada masyarakat dalam rangka meningkatkan dejarat
kesehatan.
b.
Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan dan pelatihan serta
pengembangan di bidang kusta.
10
http://digilib.mercubuana.ac.id/
11
c.
Melaksanakan upaya kuratif serta pelayanan rehabilitatif dalam
bidang kusta secara terpadu dan paripurna.
d.
Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam rangka
tercapainya profesionalisme pelayanan.
2.3. Sejarah Singkat Rumah Sakit Kusta Dr. Sitanala Tangerang
Rumah Sakit Kusta (RSK) Dr. Sitanala adalah rumah sakit seluas 54
hektar
yang
berlokasi
di
Kota
Tangerang
Provinsi
Banten,
namun
perkembangannya saat ini belum banyak diketahui oleh masyarakat Kota
Tangerang sendiri. Mengingat perjalanannya, RSK Dr. Sitanala merupakan
Rumah Sakit Kusta tertua di Indonesia yang merupakan pindahan dari
Leprosarium Lenteng Agung. Selanjutnya setelah tanggal 28 Juli 1951 oleh
Departemen Kesehatan pada waktu itu dirubah namanya menjadi “Rumah Sakit
Sewan” mengingat lokasinya yang terletak di Kampung Sewan, Karangsari,
Neglasari – Tangerang. Dalam perkembangan waktu selanjutnya kampung Sewan
itu sendiri lebih dikenal dengan daerah Sitanala, karena tidak lain akan
keberadaan RSK Dr. Sitanala.
Diresmikan oleh Ny. Rahmi Hatta selaku Ibu Wakil Presiden RI Pertama
dan untuk menghargai jasa seorang dokter yang pertama kali berkecimpungdalam
menangani penderita kusta, yaitu dr.Joseph Batista Sitanala (1889-1958) yang
berasal dari Maluku, maka pada tahun 1962 Rumah Sakit Sewan dirubah namanya
menjadi “Pusat Rehabilitasi Sitanala” oleh Menteri Kesehatan RI saat itu Prof. Dr.
Satrio, dan pada perkembangan selanjutnya menjadi Rumah Sakit Kusta Dr.
11
http://digilib.mercubuana.ac.id/
12
Sitanala Tangerang dengan Kep.Men.Kes.RI Nomor 140, Tahun 1978. Rumah
Sakit Kusta Sitanala merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dilingkungan
Depkes.RI, berada di bawah tanggung jawab langsung kepada Direktur Jenderal
Bina Pelayanan Medik.
Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor: 011 Tahun 2012,
tentang Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Kusta Dr.Sitanala, RSK Dr.
Sitanala merupakan unit pelaksana teknis di lingkungan Kementerian yang berada
dibawah dan bertanggung jawab kepada Direktorat Jenderal Bina Upaya
Kesehatan Kementerian yang memiliki tugas untuk menyelenggarakan upaya
penyembuhan, pemulihan, dan rehabilitasi paripurna di bidang Kusta secara
serasi, terpadu dan berkesinambungan dengan upaya peningkatan kesehatan
lainnya serta melaksanakan upaya rujukan.
Dalam perkembangannya RSK Dr. Sitanala Tangerang tidak hanya
melayani pasien kusta saja tetapi juga melayani pasien non kusta (umum). Hal ini
diperkuat dengan keluarnya Surat Izin Direktur Jenderal Bina Pelayanan Medik
Nomor: IR.01.3.2.613 tertanggal 17 Februari tentang Izin Prinsip untuk
memberikan Pelayanan Umum dalam rangka meningkatkan cakupan pelayanan
medis wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya. Dalam melaksanakan tugasnya
RSK Dr. Sitanala menyelenggarakan beberapa fungsi sebagai berikut :
1.
Pelaksanaan pelayanan kusta secara paripurna dari pelayanan promotif,
reventif, kuratif dan rehabilitatif.
2.
Pelaksanaan deteksi dini dan pencegahan kusta.
3.
Pelaksanaan rehabilitasi medis, sosial dan karya terhadap penderita kusta.
12
http://digilib.mercubuana.ac.id/
13
4.
Pelaksanaan asuhan dan pelayanan keperawatan.
5.
Pelaksanaan pelayanan rujukan.
6.
Pelaksanaan pendidikan dan pelatihan di bidang kusta dan kesehatan
lainnya.
7.
Pelaksanaan keuangan dan administrasi umum.
RSK Dr. Sitanala Tangerang bersama jajarannya sudah berkomitmen
akan melaksanakan upaya-upaya peningkatan mutu Sumber Daya Manusia
(SDM) serta peningkatan mutu pelayanan kesehatan. Disamping itu juga akan
dilakukan upaya peningkatan dan pengembangan fasilitas serta sarana prasarana ,
khususnya terkait dengan sentra pelayanan.Dengan visi “Terwujudnya Pelayanan
Medik Prima Di Rumah Sakit Sitanala”, upaya pengembangan pelayanan terus
ditingkatkan. Aktifitas seluruh manajemen dan karyawan terus diupayakan untuk
pencapaian Misi rumah sakit, yaitu :
1.
Menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang bermutu dan terjangkau
kepada masyarakat dalam rangka meningkatkan dejarat kesehatan.
2.
Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan serta pengembangan di bidang
kusta.
3.
Melaksanakan upaya kuratif serta pelayanan rehabilitatif dalam bidang kusta
secara terpadu dan paripurna.
4.
Meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam rangka tercapainya
profesionalisme pelayanan.
13
http://digilib.mercubuana.ac.id/
14
Sejalan dengan misi ke depan RSK Dr. Sitanala, selain mengembangkan
pelayanan unggulan penyakit kusta, rumah sakit ini juga berkomitmen untuk
mengembangkan pelayanan umum. RSK Dr. Sitanala Tangerang sebagai salah
satu rumah sakit khusus di bawah Kementerian Kesehatan RI, saat ini mulai
mengembangkan pelayanannya. Selain pelayanan terhadap pasien kusta, RSK Dr.
Sitanala juga melayani pasien umum yang meliputi pelayanan dasar maupun
spesialistik.
2.4. Lingkup dan Bidang Usaha
Bagi masyarakat yang ingin berobat, saat ini RSK Dr. Sitanala Tangerang
telah memiliki berbagai fasilitas pelayanan, antara lain:
1.
2.
Instalasi Gawat Darurat 24 Jam
a.
Pelayanan Gawat Darurat
b.
Observasi
c.
Bedah Minor
d.
Pelayanan Siaga Bencana
e.
Kasus non emergency diluar poliklinik
Instalasi Rawat Jalan
Saat ini RSK Dr. Sitanala memiliki 18 Klinik Rawat Jalan, yang terdiri dari:
Poliklinik Kusta Terpadu, Klinik Luka, Klinik Umum, Klinik Kebidanan
dan Kandungan, Klinik Anak, Klinik Syaraf, Klinik Penyakit Dalam, Klinik
Bedah Umum, Klinik Bedah Plastik, Klinik Paru, Klinik Gigi, Klinik Gizi,
14
http://digilib.mercubuana.ac.id/
15
Klinik Mata, Klinik Kulit, Klinik Jiwa (Psikiatri), Klinik Bedah Tulang /
Orthopedi (mulai tahun 2012), Klinik Fisioterapi dan Klinik Terapi Wicara.
3.
Instalasi Rawat Inap
Pembangunan ruang rawat inap yaitu ruang rawat inap kelas III dan kelas II
yang selama ini telah ada, dirasa sudah tidak mencukupi kebutuhan ruang
rawat di rumah sakit, untuk itu pada tahun 2013 pihak manajemen rumah
sakit mencanangkan dan telah membuka ruang rawat Wijaya Kusuma (kelas
I dan VIP) di gedung E. Ruang kelas I dengan kapasitas empat tempat tidur
dan Ruang VIP yang berjumlah dua tempat tidur.
Ruang Rawat Inap saat ini terdiri dari 2 bagian yaitu :
a.
Ruang rawat inap untuk pasien kusta yang terdiri dari : ruang rawat
Flamboyan (umum), ruang rawat Seruni (luka wanita), ruang rawat
Kenanga (luka laki-laki), ruang rawat Cempaka (reaksi) dan ruang
rawat Dahlia (post operasi kusta).
b.
Ruang rawat inap untuk pasien umum, meliputi : ruang rawat Asoka
(Bedah Kelas II dan III), ruang rawat Anggrek (Penyakit Dalam Non
Infeksius Kelas II), ruang rawat Mawar (Penyakit Paru & Syaraf Kelas
III), ruang rawat Anyelir (Penyakit Dalam Infeksius Kelas II (wanita)
dan III (laki-laki)), ruang rawat Bougenville (Penyakit Dalam Infeksius
Kelas III), ruang rawat Tulip (Anak) dan ruang rawat Melati
(Kebidanan dan Penyakit Kandungan).
4.
Instalasi Rehabilitasi Medis
Instalasi rehabilitasi medis terdiri dari :
15
http://digilib.mercubuana.ac.id/
16
5.
a.
Fisioterapi
b.
Perawatan Luka
c.
Prothesa
d.
Okupasi Terapi
Instalasi Penunjang
Berikut ini beberapa instalasi penunjang RSK Dr. Sitanala Tangerang, yaitu:
a.
Instalasi Bedah
b.
Instalasi Laboratorium
c.
Instalasi Radiologi
d.
Instalasi Farmasi
e.
Instalasi Gizi
Selain peningkatan sumber daya manusia khususnya tenaga kesehatan,
rumah sakit juga mulai mengembangkan pelayanan High Care Unit di Gedung E
Lantai 2, pelayanan ini memiliki fasilitas lima tempat tidur lengkap dengan sarana
prasarana pendukung. Upaya-upaya inilah yang terus menerus akan diwujudkan
untuk memenuhi pelayanan medik prima di RSK Dr. Sitanala Tangerang.
“Melayani dengan Ramah, Sabar, Kasih, Sayang”,begitulah motto utama
pelayanan RSK Dr. Sitanala, terutama seluruh karyawan yang berhubungan
langsung dengan customer (pasien). Salah satu solusi dalam meningkatkan daya
saing Rumah Sakit/Klinik adalah dengan melakukan tindakan nyata dalam
mengingkatkan pelayanan di rumah sakit baik yang bersifat medik terutama yang
bersifat customer oriented , yang salah satunya adalah bagaimana petugas
16
http://digilib.mercubuana.ac.id/
17
kesehatan memberikan pelayanan prima kepada pasien dan keluarga sehingga
dengan adanya pelayanan prima ini pasien maupun keluarga akan merasa puas
dan nyaman dengan pelayanan yang diberikan, sehingga mereka akan menjadi
sumber “voice of mouth” yang positif. Pelayanan prima “service excellent”
menurut pengertian “pelayanan” merupakan usaha melayani kebutuhan orang lain
atau dari pengertian “melayani” merupakan membantu menyiapkan (mengurus)
apa yang diperlukan seseorang. Dengan prima atau excellent yang berarti bermutu
tinggi dan memuaskan.
Pelayanan prima di RSK Dr. Sitanala adalah pelayanan terbaik yang
diberikan oleh seluruh karyawan untuk memenuhi/bahkan melampaui harapan
masyarakat pengguna jasa rumah sakit. Dengan peningkatan mutu pelayanan
prima ini, jumlah pasien yang datang berobatpun mengalami peningkatan, dari
data yang ada rata-rata jumlah kunjungan pasien rawat jalan per hari selama tahun
2014 berjumlah 145 kunjungan setiap hari. Salah satu upaya yang terus dilakukan
untuk menghadapi lonjakan pasien adalah dengan terus mengembangkan
kemampuan sumber daya manusia, sarana prasarana baik pelayanan pasien umum
maupun pelayanan unggulan penyakit kusta.
2.5. StrukturOrganisasi
2.5.1. Struktur Organisasi RSK Dr. Sitanala Tangerang
Berikut ini susunan organisasi RSK Dr.Sitanala Tangerang berdasarkan
Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor: 011 Tahun 2012 tertanggal 14 Maret
17
http://digilib.mercubuana.ac.id/
18
2012, tentang Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Kusta Dr.Sitanala
Tangerang.
Sumber: Data Diolah (2015)
Gambar 2.1. Struktur Organisasi RSK Dr. Sitanala Tangerang
2.5.2. Bidang Sumber Daya Manusia
Bidang sumber daya manusia RSK Dr. Sitanala Tangerang terdiri atas sub
bagian Administrasi Sumber Daya Manusia, sub bagian Pengembangan Sumber
Daya Manusia dan sub bagian Pendidikan Penelitian. RSK Dr. Sitanala Tangerang
sejak tahun 2010 lebih fleksibel dalam pengelolaan sumber keuangan dan
merencakan pengembangan demi kemajuan rumah sakit. Untu itulah, maka
Manajemen RSK Dr. Sitanala Tangerang bersama jajarannya sudah berkomitmen
akan melaksanakan upaya-upaya peningkatan mutu yang meliputi peningkatan
mutu Sumber Daya Manusia (SDM), peningkatan cakupan pelayanan medis,
penunjang medis dan rehabilitasi medis, disamping itu juga akan dilakukan upaya
peningkatan dan pengembangan fasilitas serta sarana prasarana untuk sentra
18
http://digilib.mercubuana.ac.id/
19
pelayanan maupun publik.Berikut ini jumlah tenaga medis RSK Dr. Sitanala
Tangerang :
Tabel 2.1. Jumlah Tenaga Medis RSK Sitanala
JABATAN / PROFESI
Dokter Umum
Dokter Specialist
Dokter Gigi
Perawat
PENDIDIKAN
S1
JUMLAH
28
S2
24
S1,S2
5
D3,S1,S2
120
Sumber: Data Diolah (2015)
2.6. Tantangan Bisnis Perusahaan
Seperti kita ketahui bahwa di daerah Tangerang banyak sekali terdapat
rumah sakit seperti RS Usada Insani, RS Mayapada, RS Siloam – Karawaci, RS
Sari Asih, RS Global dan masih banyak lagi. Oleh karena itu, perang dalam
pelayanan yang mencerminkan organisasi tersebut sangat dituntut. Peran perawat
dalam hal ini sangat dibutuhkan, maka dari itu kemampuan bidang sumber daya
manusia dalam mengelola asetnya sangat diperlukan seperti pelatihan dan
pengembangan perawat sangat lah dibutuhkan selaku tenaga profesional.
Untuk meningkatkan kinerja dari perawat tersebut dapat dilihat
pelayanan terhadap pasien yang datang (dirawat) dan perlakuan perawat terhadap
profesinya manajemen dapat memicunya dengan rewards yang sesuai dengan
produktivitas masing-masing perawat.
2.7. Proses Bisnis Perusahaan
Rumah sakit bertanggung jawab memberikan pelayanan yang cepat,
tepat, akurat, terjangkau dan bermutu sesuai standar dan etika profesi, sehingga
19
http://digilib.mercubuana.ac.id/
20
dapat menjadi acuan dan informasi serta memenuhi harapan dan kepuasan
masyarakat khususnya dibidang kusta.
Proses bisnis di Rumah Sakit Kusta Dr. Sitanala – Tangerang termasuk
proses bisnis yang kompleks dan rumit, meskipun banyak proses bisnis yang
mirip antara satu dengan yang lain. Misalnya, proses bisnis antar unit outpatient,
inpatient, supporting unit dan sebagainya. Sebagai salah satu bentuk fasilitas
pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan, Rumah Sakit
dalam pengelolaan informasi baik untuk kebutuhan internal maupun eksternal
sudah baik, yaitu dengan peningkatan pengelolaan informasi yang efisien, cepat,
mudah, akurat, murah, aman, terpadu dan akuntabel. Salah satu bentuk
penerapannya melalui system pelayanan dengan memanfaatkan teknologi
informasii melalui penggunaan system informasi berbasis komputer. Berikut ini
fllow chart kegiatan pelayanan di Rumah Sakit Kusta (RSK) Dr. Sitanala –
Tangerang.
20
http://digilib.mercubuana.ac.id/
21
MENINGGAL
Sumber: Data Diolah (2015)
Gambar 2.2. Flow Chart Pelayanan RSK Dr.Sitanala - Tangerang
21
http://digilib.mercubuana.ac.id/
Download