disini

advertisement
SEMINAR NASIONAL
“KUNYIT (Curcuma longa): TINJAUAN FILOSOFIS DAN ILMIAH”
Kunyit (jawa: kunir, Curcuma Longa ) adalah salah satu rempah-rempah yang sangat
dikenal di Indonesia, baik sebagai bahan untuk makanan maupun sebagai bahan untuk
jamu/obat tradisional. Dalam bidang pengobatan tradisional kunyit banyak digunakan
sebagai bahan ramuan jamu, dan khasiat kunyit ini telah terbukti secara ilmiah sebagai agen
antidiabetes, antiinflamasi, antioksidan, antimikroba, dan antikanker. Kurkumin adalah
senyawa berwarna kuning yang ditemukan dalam rimpang kunyit, biasa ditemukan sebagai
kurkuminoid
yaitu
campuran
antara
kurkumin,
demetoksikurkumin
dan
bisdemetoksikurkumin. Keistimiewaan khasiat dan sifat fisika kimia yang menarik dari
senyawa
kurkumin,
menjadikannya
digunakan
sebagai
lead
compound
untuk
pengembangan senyawa obat baru khususnya analgetika dan antiinflamasi di fakultas
Farmasi UGM.
Pengembangan modifikasi struktur senyawa kurkumin diawali dari terbentuknya kerja
sama penelitian antara Fakultas Farmasi UGM dengan Department of Pharmacochemistry
Vrije Universiteit Belanda pada tahun 1986. Banyak molekul turunan kurkumin telah berhasil
disintesis,
dan
diantaranya
terdapat
3
molekul
senyawa
obat
potensial
yaitu
Pentagamavunon (PGV), Heksagamavunon (HGV) dan Gamavuton (GVT), yang telah
dipatenkan internasional di Amerika (US Patent no 6.541.672.B1, 1 April 2003). Sebagai
kelanjutan dari keberhasilan penelitian pengembangan obat
senyawa analog kurkumin,
dibentuk suatu badan penelitian kurkumin yang berada di bawah fakultas Farmasi UGM
yang diberi nama Curcumin Research Centre (CRC).
Dengan latar belakang panjanganya sejarah pengembangan senyawa potenisal
analog kurkumin yang telah dicapai, Fakultas Farmasi UGM akan mengadakan suatu
pertemuan ilmiah yang khusus membahas lebih lanjut tentang kunyit (Curcuma Longa) :
Tinjauan Filosofis dan Ilmiah dalam bentuk seminar Nasional dalam rangka purna tugas
Prof. Dr. Supardjan., M. S., Apt. Seminar ini akan menghadirkan beberapa pembicara dari
kalangan akademik, medis dan industri. Seminar ini dapat dihadiri oleh peneliti farmasi,
kimia, biologi, kedokteran dan ilmu-ilmu terkait, mahasiswa dan pemerhati serta pecinta dan
pengguna kunyit.
WAKTU DAN TEMPAT
Waktu
: Selasa, 17 Januari 2012
Tempat
: Ruang Sidang Unit V, Fakultas Farmasi UGM
PEMBICARA
1
1. Prof. Dr. Supardjan, M. S., Apt. (Fak. Farmasi UGM)
2. Dr. Muh. Dai., M. Si., Apt (Fakultas Farmasi UMS)
3. Dr. dr. Nyoman Kertia Sp.PD (Fak. Kedokteran UGM)
4. Drs. Pre Agusta Siswantoro, MBA (Kalbe Farma)
SEKRETARIAT
Bagian Kimia Farmasi
Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada
Sekip Utara II, Yogyakarta 55281
Telp/Fax (0274) 542907/543120
Contact Person : Herlina Ambarwati 0821-3601-9915
2
Download