BAB 1 LATAR BELAKANG 1.1 Latar Belakang Pakaian adalah kebutuhan primer manusia selain makanan dan tempat berteduh (rumah).Dengan menjadi kebutuhan utama tersebut, maka dapat dipastikan pertumbuhan industri pakaian di Indonesia pun akan terus berkembang. Fakta membuktikan bahwa menurut Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Stefanus Ridwan, dijelaskan bahwa tingkat penjualan produk pakaian jadi diperkirakan meningkat hingga lima kali lipat selama tahun 2014. Hal ini menunjukkan bahwa memang industri pakaian merupakan salah satu industri yang cukup berpotensi di Indonesia. Di Indonesia sendiri, pakaian memiliki berbagai macam jenis, salah satunya yang paling terkenal dan laku di pasaran adalah pakaian berjenis kaus.Kaus adalah Pakaian sederhana ringan untuk tubuh bagian atas, biasanya lengan pendek (T - shirt disebut demikian karena bentuknya).Sebuah T-shirt biasanya tanpa kancing dan kerah, dengan leher bulat dan lengan pendek.Busana ini bisa dikenakan oleh siapa saja, baik pria dan wanita, dan untuk semua kelompok umur, termasuk bayi, remaja, dan dewasa. Pakaian pun pastinya memiliki banyak kegunaan, selain untuk kebutuhan sehari-hari, pastinya banyak hal lain yang membutuhkan pakaian sebagai salah satu fungsi utama, salah satunya adalah olah raga sepak bola. Olah raga sepak bola membutuhkan pakaian sebagai salah satu tanda pengenal untuk sebuah kesebelasan.Fungsi dari kaus sepak bola pun sebagai pembeda dan pengenal untuk rekan dalam sebuah kesebelasan. Namun, sejalan dengan perkembangan jaman dan trend, maka kaus sepak bola pun mulai di kembangkan menjadi salah satu trend untuk digunakan dalam kegiatan sehari-hari.Setiap orang-orang yang mencintai sepak bola dipastikan memiliki kesebelasan favorit dan salah satu cara untuk menunjukkan kesebelasan favorit mereka adalah dengan menggunakan kostum atau kaus kesebelasan mereka dalam kegiatan sehari-hari. Bahkan, saat team idola mereka menjalani pertandinganpertandingan besar, tidak jarang kaus-kaus sepak bola menjadi pakaian dasar untuk 1 2 menyakiskan pertandingan tersebut bersama kerabat atau teman-teman yang memiliki kesebelasan favorit yang sama. Melihat dari tingginya minat masyarakat, didukung dengan bukti dari website www.merdeka.comdimana dijelaskan bahwa dari secara keseluruhan, total pengguna Facebook di seluruh dunia berjumlah sekitar 1,2 miliar orang. Dari jumlah tersebut, ada sekitar 500 juta orang yang merupakan penggemar olahraga sepakbola.Untuk kawasan Indonesia sendiri, ada sekitar 24,1 juta orang yang juga menjadi penggemar olahraga satu ini yang 37 di antaranya adalah pengguna Facebook.Melihat dari hal tersebut, maka mulailah tumbuh ide-ide kreatif untuk memenuhi kebutuhan pakaian untuk pecinta sepak bola di Indonesia dengan membuka toko baju yang memiliki ciri khas beraneka ragam.Hal inilah yang menjadi dasar pembukaan bisnis Hattrick. Kemudian dengan perkembangan industri garmen yang meningkat. Menurut Direktur Jenderal Basis Industri Manufaktur (Kemenperin) Panggah Susanto mengatakan bahwa Kementerian Perindustrian industri garmen merupakan salah satu penyumbang devisa ekspor tertinggi. Nilai ekspor dalam kurun waktu lima tahun terakhir selalu mencapai USS 6 miliar. Pada tahun 2012, nilai ekspor industri garmen mencapai USS 7,18 miliar atau 57,65% dari total ekspor TPT nasional. Selain itu, industri TPT tercatat sebagai industri penyedia lapangan kerja yang cukup besar di Indonesia, terutama pakaian jadi (garmen). Tenaga kerja yang terserap oleh industri skala besar dan menengah pada tahun 2012 mencapai 1,53 juta orang di sektor TPT, dan 520.000 orang pada sektor pakaian jadi (garmen). Hal ini mencerminkan industri TPT, khususnya industri pakaian jadi masih merupakan salah satu penggerak utama bagi perekonomian nasional. Bisnis Hattrick ini dibuka dengan melihat peluang mengenai kebutuhan masyarakat Indonesia akan produk pakaian yang disatukan dengan tingginya pecinta bola di Indonesia. Bisnis ini melihat dari adanya kejenuhan dari masyarakat Indonesia pecinta kesebelasan yang terus membeli kostum kesebelasan pemain idola mereka.Dengan adanya keadaan ini, melahirkan ide untuk membuat pakaian-pakaian bertema sepak bola dengan desain dan gambar yang lebih unik.Untuk menambah nilai jual dan keunikan, maka Hattrick memfokuskan desain pakaian pada seni tulisan. 3 1.1 Pernyataan Visi Dan Misi Visi: Menjadi brand olahraga dan merchandise sepakbola buatan Indonesia terkemuka serta menjadi market leader dalam industri pakaian jadi terutama di bidang olahraga di Indonesia. Misi: 1. Membuat toko Hattrick Indonesia di beberapa daerah di Indonesia. 2. Meluaskan jaringan penjualan melalui konsinasi distro. 3. Memperbanyak reseller di berbagai daerah. 4. Memperbanyak varian produk. 5. Memberikan kualitas terbaik dalam setiap produk yang dihasilkan. 6. Memberikan layanan baik dan cepat dalam setiap pelayanan. 7. Bekerja sama dengan beberapa fanbase klub sepakbola Indonesia. 8. Bekerja sama dengan klub-klub sepakbola Indonesia. 9. Membantu anak-anak yang berbakat dan tidak mampu sekolah. 1.2 Sejarah Perusahaan Hattrick Indonesia adalah suatu usaha yang bergerak di bidang fashion jadi yang bertemakan olahraga, khususnya sepakbola. Produk yang dikeluarkan oleh Hattrick Indonesia berupa kaus, jaket, hoodie, celana dan topi.Nama Hattrick adalah salah satu dalam istilah sepakbola yang berarti seorang pemain melakukan 3 gol dalam 1 pertandingan dan biasanya menjadi man of the match. Sedangkan nama Indonesia hanya sebagai tambahan bahwa brand ini berasal dari Indonesia dan kami bangga akan itu. Dari nama tersebut, pemilik berharap agar dapat mencetak banyak gol dalam segala aspek usaha ini. Gol disini dimaksudkan adalah target dalam berbagai hal,seperti menjadi market leader dalam dunia pakaian yang berasal dari Indonesia dan bertemakan olahraga. Untuk masalah logo dan brand identity, Hattrick memakai jasa yang bergerak di bidang tersebut. Seorang mahasiswa lulusan DKV Bina Nusantara, yaitu Ementz Illustrator andGraphic design.Setelah mendiskusikan dan memberi gambaran tentang tujuan, visi, misi Hattrick. Maka terbentuklah logo Hattrick seperti dibawah ini : 4 Gambar 1.1 Konsep Logo Gambar 1.2 Hasil Visualisasi Konsep 5 Gambar 1.3 Hasil Akhir Logo Gambar 1.4 Font Logo Hattrick Gambar 1.5 Tagline Hattrick 6 Gambar 1.6 Hasil Akhir Logo, Font dan Tagline (1) Gambar 1.7 Hasil Akhir Logo, Font dan Tagline (2) 7 Hattrick merupakan bisnis yang didirikan oleh 2 orang mahasiswa yang berbeda universitas tetapi satu Sekolah Menengah Atas(SMA).Azhar Gunawan merupakan mahasiswa jurusan Sistem Informasi dan Manajemen di Universitas Bina Nusantara serta Rizky Anshari mahasiswa Perpajakan Universitas Indonesia. Hattrick didirikan agar masyarakat Indonesia dapat mendukung tim sepakbola kesayangannya dan mengajak masyarakat untuk berolahraga. Kemudian, dengan industri fashion dan olahraga yang menjadi lahan utama Hattrick, maka Hattrick berharap dapat membantu perekonomian Indonesia dengan membuka lahan pekerjaan guna mengurangi tingkat pengangguran. Tak hanya itu, Hattrick juga bercita-cita mengangkat nama Indonesia terutama anak-anak muda Indonesia yang memiliki semangat dan ide agar tidak takut dalam berkompetisi di Indonesia dan Dunia. 1.3 Ide dan Tujuan Bisnis 1.3.1 Ide Bisnis Hattrick Indonesia adalah sebuah bisnis yang bergerak di bidang fashion yang menyediakan berbagai macam produk untuk olahraga serta merchandise sepakbola asli buatan Indonesia. Saat ini masih sedikit sekali bisnis dalam negeri untuk bersaing dibidang ini, padahal animo masyarakat akan olahraga terutama sepakbola sangat besar. Selain itu, ide bisnis ini adalah harga. Selama ini pakaian olahraga dan merchandise sepakbola sangat mahal karena dikuasai oleh brand-brand luar negeri seperti nike, adidas, puma dan lain-lain. Kemudian adanya website sebagai media penjualan online, dimana website ini selain menjadi tempat transaksi bisnis, dapat juga dijadikan portal informasi mengenai olahraga. Hattrick Indonesia menyediakan berbagai macam merchandise sepakbola klub-klub terkenal seperti Barcelona, Manchester United, Barcelona dan lainlain. Selain untuk berbisnis, Hattrick Indonesia tidak hanya bertujuan untuk mencari keuntungan tapi dengan Hattrick Indonesia membantu anak-anak yang berbakat dalam olahraga tapi tidak mempunya uang sekolah untuk dibantu dan membantu para remaja untuk berbisnis atau mengisi waktu luang dengan hal posiitf seperti dengan menjadi tenant saat ada event. Hattrick Indonesia tidak saja menjual baju atau T-shirt saja, tapi ada beberapa varian produk seperti jaket,hoodie,celana pendek,celana panjang dan 8 topi. Kemudia, tidak hanya produk pria saja tetapi ada produk wanita yang menjadikan pangsa Hattrick Indonesia semakin luas.Produk yang dihasilkan Hattrick Indonesia telah sesuai dengan standarisasi produk apakian.KemudianHattrick Indoesia mempunyai tempat produksi sendiri dimana dalam segi kualitas, waktu dan harga lebih baik. Untuk tempat produksi dan office Hattrick Indonesia berada di Jalan Letda Dadang Suprapto no.5, Tangerang. 15113. Tapi untuk penjualan produk hattrick Indonesia dilakukan secara online, konsinasi toko di beberapa kota, pembelian di office dan event-eventclothing. 1.3.2 Tujuan Bisnis Tujuan dari Hattrick Indonesia adalah menjadi brand pakaian olahraga yang dikenal oleh seluruh Indonesia dana dapat menjadi brand yang diakui internasional. Industri yang dimasuki oleh Hattrick Indonesia adalah industri pakaian jadi dan diperluas dengan tema sepakbola yang dimana pakaian ini dapat digunakan untuk pakaian santai dan pakaian olahraga. Gol dari Hattrick Indonesia adalah mencapai target penjualan yang telah ditentukan , menjadi brand olahraga asli Indonesia terbesar di Indonesia, menyebarkan produk ke seluruh Indonesia dan dunia serta memberikan kualitas terbaik untuk setiap produk dan pelayanan yang diberika kepada konsumen. Produk Hattrick Indonesia akan dijual kepada semua konsumen yang gemar sepakbola dan suka olahraga, muali dari pria dan wanita. dari anak-anak, remaja, deawasa sampai orang tua. Dan juga untuk semua lapisan masyarakat mulai dari kalangan cukup, menengah sampai atas. Hasil dari artikel detik finance bahwa Industri pakaian jadi merupakan industri yang sudah sangat lama keberadaannya, bukan merupakan industri baru.Hal ini dikarenakan pakaian merupakan kebutuhan pokok bagi manusia.Perkembangan industri pakaian jadi dapat dipicu oleh pertumbuhan penduduk.Industri pakaian jadi ini menawarkan upah buruhnya per bulan sebesar Rp 1,36 juta.Dan menjadi urutan ke 5 setelah industri kertas, karet, semen dan logam. Kemudian menurut Menteri Perindustrian MS Hidayat meyakini bahwa industri fesyen di Indonesia akan terus berkembang dan didorong hingga menjadi salah satu subsektor andalan dalam sektor industri kreatif yang 9 terdapat di Tanah Air. "Fashion harus didorong menjadi sebuah industri nasional yang berkelanjutan," kata MS Hidayat di Jakarta, beberapa waktu lalu. Menperin memaparkan, industri fashion Indonesia diyakini akan terus berkembang yang terindikasi antara lain dari tingginya penyerapan tenaga kerja dan juga berkontribusi sekitar 55 persen dari total ekspor industri kreatif pada 2010. Ia mengharapkan agar pertumbuhan yang telah dicapai oleh industri fashion dapat diikuti subsektor lain sehingga industri kreatif dapat mencapai target nilai ekonomi sebesar Rp537,8 triliun pada 2025.Dengan data statistik tadi, maka diharapkan dapat meraih keuntungan dalam jangka pendek dan panjang dalam industri ini. Kemudian, dalam perkembangan zaman, dalam jangka pendek ini perkembangan usaha industri pakaian jadi sangat tinggi apalagi dengan adanya moment tahunan dimana banyaknya terjadi transaksi jual beli seperti Hari Raya Idul Fitri, Hari Raya Natal, Tahun Baru serta tahun ajaran baru sekolah. Dalam hal kesuksesan Hattrick Indonesia didasari dari 3 hal yang penting yaitu produksi, penjualan, dan pelayanan. Untuk produksi, Hattrick Indonesia memunya konveksi produksi sendiri.Dalam hal penjualan, ini diantu dengan bantuan konsinasi distro yang menyebar di seluruh Indonesia serta reseller. Untuk pelayan, berlaku dalam 2 hal yaitu pelayanan dalam penjualan serta CustomerRelationshipManagement(CRM), hal ini dibantu dengan perkembangan teknolgi sehingga dapat secara langsung berhadapan dengan Customer mulai dari e-mail, media sosial, telepon, sms, dan website yang akan dibangun. 1.4 Long-term Objectives Untuk target jangka panjang Hattrick Indonesia yang akan mendatang adalah: 1. Tahun 2014 Hattrick Indonesia menjadi lembaga berbadan hukum yaitu PT (Perusahaan Terbatas). 2. Mendaftarkan nama Hattrick ke dalam Lembaga Hak Cipta dan Hak Paten Indonesia(HAKI). 3. Membuka toko Hattrick Indonesia. 4. Memperluas titik penjualan Hattrick Indonesia ke seluruh Indonesia dan keluar negeri. 10 5. Membuka lapangan pekerjaan di Hattrick Indonesia bagi ratusan atau ribuan warga Indonesia. 6. Membuat E-Commerce Hattrick Indonesia.