Tata Kebaktian Pra Paskah III Minggu, 19 Maret 2017

advertisement
Tata Kebaktian Pra Paskah III
Minggu, 19 Maret 2017



Latihan lagu-lagu dan pembacaan warta lisan
Saat hening
Pemadaman 3 lilin ungu
»Berhimpun«
Ajakan Beribadah
PL
/umat berdiri
Memasuki Minggu Pra Paskah yang ketiga ini, marilah kita bersamasama menaikkan syukur kita atas segala pemeliharaan-Nya. Marilah
kita mengarahkan hati dan pikiran kita untuk menyembah Allah di
dalam roh dan kebenaran.
Nyanyian Umat
Allah Bapa, Tuhan
KJ 13:1-3 “Lesa Tata, Lesa Mwe” Bemba 1979, terj. A. Simanjuntak 1979
Pemandu
Bersama
Pemandu
Bersama
Allah Bapa, Tuhan,
dimuliakanlah nama-Mu!
Allah Bapa, Tuhan,
dimuliakanlah nama-Mu!
Langit bumi ciptaan-Mu,
kami pun anak-anak-Mu.
Datanglah dengan kasih-Mu!
(prosesi masuk pelayan ibadah)
Pemandu
Bersama
Pemandu
Bersama
Yesus Kristus, Tuhan,
yang membawa kes’lamatan,
Yesus Kristus, Tuhan,
yang membawa kes’lamatan,
lahir dalam dunia ini,
mati, tapi bangkit lagi,
Kaulah Jurus’lamat kami!
Pemandu
Bersama
Pemandu
Bersama
Ya Roh Kudus, Tuhan,
tolong kami lawan dosa.
Ya Roh Kudus, Tuhan,
tolong kami lawan dosa;
sucikanlah hati kami,
b’rilah hidup yang sejati;
tinggalah bersama kami!
Votum & Salam
PL
U
PL
U
Kebaktian Pra Paskah ketiga ini berlangsung dalam nama Bapa, Anak,
dan Roh Kudus.
(menyanyikan)
Salam sejahtera bagi Saudara yang datang dalam nama Tuhan.
Tuhan besertamu!
Dan besertamu juga!
Kata Pembuka
PL
/ umat duduk
Tidak ada seorang pun yang mampu bertahan dan tegar menghadapi
gelombang kehidupan kalau ia hanya mengandalkan diri sendiri.
Berbagai permasalahan kehidupan dapat membuat semangat kita
terkuras dan jiwa kita mengalami kekosongan. “Anugerah Allah
Menopang Umat-Nya”, itulah tema ibadah kita hari ini. Sungguh,
hanya karena anugerah-Nya sajalah, kita dapat menemukan
kehidupan yang penuh dengan damai dan kelegaan, sebagaimana
2 | Pra Paskah ke-3
firman Tuhan dalam Mazmur 54:4 berkata, “Sesungguhnya, Allah
adalah penolongku; Tuhanlah yang menopang aku.”
Nyanyian Umat
Seperti Wanita di Pinggir Sumur
PKJ 245:1-3 “Like The Woman At The Well/Fill My Cup Lord” Richard Blanchard 1959
Seperti wanita di pinggir sumur, betapa haus jiwaku.
‘Ku mendengar Yesus berkata, “Minumlah air hidup yang kekal.”
Refrein Ya Tuhanku, b’ri aku minum
dan puaskan haus jiwaku;
b’ri ku makan, hingga jiwaku kenyang.
Ya Tuhan, baharui diriku.
Tak terbilang orang yang merindukan
nikmatnya dunia yang fana;
tetapi tiada harta indah
setara Yesus Kristus, Tuhanku. Ref.
Hai saudara, bila jiwamu haus,
yang fana jangan kau kejar.
Kau pasti dis’lamatkan Tuhan
bila engkau berdoa pada-Nya. Ref.
Doa Pengakuan Dosa
PL Tuhan Yesus berkata,”Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan
berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.” Karena itu,
dalam segala kerendahan, marilah kita datang kepada Dia, Sang
Sumber Air Hidup dan mengakui segala kelemahan dan keberdosaan
kita di hadapan-Nya. ….......(umat berdoa secara pribadi)............
Ya Tuhan Yesus, inilah doa pengakuan dosa kami. Dalam diri kami
ada keluhan, ada jeritan hati, ada kekosongan jiwa. Penuhilah dan
segarkanlah kami yang haus akan air kehidupan-Mu. Amin.
3 | Pra Paskah ke-3
Nyanyian Umat
Dalam Lautan yang Kelam
NKB 19:1,3 “I was Singking Deep in Sin/Love Lifted Me” James Rowe 1912
Dalam lautan yang kelam, terancam jiwaku,
dalam dosa tenggelam, hilang harapanku.
Tapi Tuhan berkenan dengar seruanku,
Lalu ‘ku dis’lamatkan Mukhalisku.
Refrein
Kasih kudus! Kasih kudus!
Yang t’lah mengangkatku: Kasih kudus!
Kasih kudus! Kasih kudus!
Yang t’lah mengangkatku: Kasih kudus!
‘Kau yang hampir tenggelam pandanglah pada-Nya!
Tuhan Yesus t’lah menang: ‘kau ‘kan diangkat-Nya!
Laut yang mengamuk pun dibuat-Nya reda,
Yesus mau menolongmu: percayalah! Ref.
Berita Anugerah
PL
U
/ umat berdiri
Hiduplah dan bangkitlah, karena Tuhan berjanji dalam Wahyu 7:17,
”Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan
menggembalakan mereka dan akan menuntun mereka ke mata air
kehidupan. Dan Allah akan menghapus segala air mata dari mata
mereka.”
Demikianlah berita anugerah dari Tuhan!
Syukur kepada Allah!
(umat bersalaman sambil bernyanyi “Bagi-Mu Damai Sejah’tra” dari KMM 163)
4 | Pra Paskah ke-3
Nyanyian Umat
Pujilah Sumber Hidupmu
KJ 314:1,4 “Praise God from Whom All Blessings Flow, Praise Him” Dr.D.T.Niles 1962
Pujilah Sumber hidupmu;
puji Dia di dalam sorga sampai kekal abadi.
Pujilah sumber hidupmu!
Bunyikan bersama suling dan rebana
sambil melagukan syukur bagi Tuhan.
Pujilah Sumber hidupmu!
Sion, terima Tuhanmu;
ikut Dia di dalam pengabdian di bumi ini.
Sion, terima Tuhanmu!
Minumlah cawan-Nya, pikullah beban-Nya
dan patuhi Dia tulus dan setia.
Pujilah Sumber hidupmu!
»Pelayanan Firman«
Doa Pelayanan Firman
/ umat duduk
5 | Pra Paskah ke-3
Pembacaan Alkitab
Bacaan Pertama
L 1 Pembacaan Keluaran 17:1 – 7
(selesai membacakan) Demikianlah sabda Tuhan!
U
Syukur kepada Allah!
Mazmur tanggapan
L 2 Mazmur 95
Pdt.Juswantori Ichwan
©Tim Nyanyian Mazmur GKI
(pertama kali dinyanyikan, cantor memberi contoh untuk refrein lalu diulang 1x bersama umat)
1.
Mari kita bersorak-sorai untuk Tuhan;
bagi Dia, gunung batu kes’lamatan kita.
Marilah menghadap Dia dengan nyanyian syukur;
dan bersorak bagiNya dengan bermazmur.
2.
Sebab Tuhan adalah Allah yang besar.
Raja akbar yang mengatasi segala allah.
Bagian bumi terdalam, puncak gunung-gunung,
laut dan daratan kepunyaan Tuhan.
3.
Hai masuklah, marilah kita sujud menyembah
di hadapan Tuhan yang menjadikan kita.
Dialah Allah dan kitalah umat gembalaanNya;
6 | Pra Paskah ke-3
dan kawanan domba tuntunan tanganNya.
4.
Jangan keraskan hatimu seperti di Meriba;
seperti hari di Masa, di padang gurun.
Pada waktu nenek moyangmu menguji Aku,
walau sudah melihat perbuatanKu.
5.
Empat puluh tahun ‘Ku jemu kepada mereka:
“Mereka bangsa yang sesat dan tak kenal jalanKu!”
Sebab itu ‘Ku bersumpah dalam murkaKu:
“Mereka 'tak ‘kan masuk ke perhentianKu!"
Bacaan Kedua
L 3 Pembacaan Roma 5 : 1 – 11
(selesai membacakan) Demikianlah sabda Tuhan!
U
Syukur kepada Allah!
Bacaan Injil
PL Inilah Injil Yesus Kristus menurut Yohanes 4 : 5 – 42.
Demikianlah Injil Yesus Kristus! Berbahagialah mereka yang
mendengarkan Firman Allah dan yang memeliharanya!
U
(menyanyikan)
Kotbah
“Anugerah Allah Menopang Umat-Nya”
Saat Hening
7 | Pra Paskah ke-3
Pengakuan Iman
/ umat berdiri
Pnt. Marilah bersama dengan gereja ekumenis dan sambil mengingat
kembali janji baptis kita, kita mengucapkan Pengakuan Iman Rasuli.
Doa Syafaat
PL
U
PL
U
PL
U
PL
/ umat duduk
Ketika mereka menghadapi hari ini, ya Allah,
Temukanlah mereka yang hilang, terpisah dari orang-orang yang
mereka kasihi terlebih menyeberangi perbatasan yang tidak mereka
kenal tanpa kampung atau pun rumah, tidak tahu kemana harus
pergi.
Temukanlah mereka ya Allah ,
yang senantiasa mencari mereka yang hilang
dan lindungilah mereka agar aman
seperti seekor ayam betina melindungi anak-anaknya.
Ketika mereka menghadapi hari ini, ya Allah, berjagalah di antara
mereka yang berada di dalam tenda-tenda pengungsian di seluruh
dunia, dalam kelaparan dan keputusasaan,
dalam keramaian dan kehampaan,
dalam kelembaban dan kehausan:
Jadilah pengharapan dan kekuatan bagi mereka dalam
tangisan akan keadilan serta bukalah telinga dunia untuk
mendengarkan jeritan mereka.
Ketika mereka menghadapi hari ini, ya Allah,
kiranya mereka yang hidup bersama kami, terpisah dari negerinya,
mampu menemukan rumah baru, di mana sejarah mereka
diperhitungkan, talenta dan karunia mereka dirayakan, dan
ketakutan mereka pun lenyap.
Biarlah kami menjadi rumah tinggal mereka.
Biarlah kami membuka hati kami dengan sukacita.
Ketika mereka menghadapi hari ini, nyanyikanlah bagi kami
nyanyian penghiburan, lukiskanlah bagi kami gambar indah-Mu
tentang dunia yang baru di mana umat tidak perlu lagi lari dari
perang dan tekanan di mana tidak seorang pun kekurangan tempat
8 | Pra Paskah ke-3
tinggal dan di mana kami semua menjadi bagian dari penciptaan-Mu
yang baru.
Karena kami rindu menjadi umat-Mu di dalam roh dan
kebenaran. Di dalam nama Yesus Kristus, yang mengenal
kehidupan para pengungsi, kami berdoa, Amin.
U
© Christian Conference of Asia, Hong Kong, China, 2007.
»Pelayanan Persembahan«
Dasar Persembahan
Pnt.
Sebagai anak-anak Tuhan, kita patut untuk selalu bersyukur karena
perlindungan dan pemeliharaan Tuhan yang senantiasa menyertai
kita. Yeremia 17:8 berkata, ”Ia akan seperti pohon yang ditanam di
tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan
yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap
hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti
menghasilkan buah.” Marilah kita memberi persembahan dengan
sukacita.
Nyanyian Umat
Tabuh Gendang
KJ 292:1-3 “Komt nu met zang van zoete tonen”
Adriaan Valerius + 1626
Tabuh gendang! Sambil menari nyanyikan lagu yang merdu!
Bunyikanlah gambus, kecapi: mari memuji Allahmu!
Karya besar yang agung benar t’lah dilakukan-Nya terhadap umat-Nya!
Israel pun atas berkat-Nya riang gembira bermazmur,
Ikut serta kita percaya dan kepada-Nya bersyukur;
“Tuhanlah baik, kasih-Nya ajaib kekal selamanya; diganti-Nya berkat!
Dulu telah dari himpitan Ia bebaskan umat-Nya.
9 | Pra Paskah ke-3
Habis mendung Ia berikan sinar mentari yang cerah!
Puji terus yang Mahakudus; bebanmu yang berat diganti-Nya berkat!
Doa Persembahan
/ umat berdiri
»Pengutusan«
Nyanyian Umat
10 | Pra Paskah ke-3
Pengutusan & Berkat
PL
U
PL
U
PL
U
Arahkanlah hatimu kepada Tuhan!
Kami mengarahkan hati kami kepada Tuhan.
Jadilah saksi Kristus!
Syukur kepada Allah!
Terpujilah Tuhan!
Kini dan selamanya.
11 | Pra Paskah ke-3
PL
U
Pergilah dalam damai sejahtera dan terimalah berkat dari Tuhan:
“TUHAN memberkati Engkau dan melindungi Engkau; TUHAN
menyinari Engkau dengan wajah-Nya dan memberi Engkau kasih
karunia; TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi
Engkau damai sejahtera.”
(menyanyikan)
(prosesi keluar para pelayan liturgi)
 umat duduk dan bersaat teduh
Selamat Menghayati Masa Pra Paskah
Damai Tuhan Beserta
12 | Pra Paskah ke-3
Download