BAB V PENUTUP Berdasarkan analisis dan pembahasan hasil pada Bab IV untuk menjawab persoalan penelitian yang diajukan dalam skripsi ini, maka pada Bab V ini merupakan penutup yang terbagi menjadi dua bagian yaitu bagian pertama kesimpulan yang digunakan sebagai dasar dan bagian kedua yaitu saran. 5.1. Kesimpulan Berdasarkan analisis data dan pembahasan analisis statistik dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh metode eksperimen terhadap keaktifan dan hasil belajar antara siswa SD N 02 Kecis dan SD N 02 Karangrejo dalam pembelajaran IPA setelah menggunakan metode eksperimen. Hal tersebut dikarenakan melalui penerapan metode eksperimen melalui berbagai percobaan yang dilakukan memberikan kesempatan pada siswa untuk menemukan konsep sendiri melalui observasi dengan daya nalar, daya pikir dan kreatifitas, sehingga keaktifan siswa meningkat serta hasil belajarnya juga meningkat. 5.2. Saran Dari keseluruhan uraian dan kesimpulan yang telah dirumuskan dalam penelitian ini, beberapa saran yang perlu diperhatikan antara lain adalah: 1. Bagi Siswa a. Siswa perlu memperhatikan setiap langkah-langkah percobaan/ eksperimen dengan teliti, sehingga dapat menguasai materi pelajaran. b. Perlunya siswa aktif dalam kegiatan pembelajaran, terutama dalam melaksanakan eksperimen, sehingga tidak merasa bosan dengan kegiatan yang dilakukan. 50 51 c. Agar mendapatkan pengalaman dalam belajar, percobaan yang dilakukan hendaknya dicatat dengan baik langkah demi langkah sehingga mampu meningkatkan kualitas belajar. 2. Bagi Guru a. Melalui penerapan metode eksperimen, guru dapat mengevaluasi kegiatan pembelajaran yang selama ini dilakukan, sehingga dapat menerapkan metode pembelajaran yang tepat untuk materi yang lainnya. b. Dalam kegiatan pembelajaran guru hendaknya dapat menciptakan suasana yang menarik sehingga menciptakan keaktifan siswa. c. Perlunya guru meningkatkan kreatifitas dalam pembelajaran, terutama dalam menerapkan metode pembelajaran yang sesuai dengan materi yang disampaikan. 3. Bagi Sekolah Sekolah dalam hal ini Kepala Sekolah perlu menyarankan guru untuk menggunakan metode eksperimen dalam kegiatan belajar mengajar, dan sekolah sebaiknya mengadakan seminar atau pelatihan tentang metode pembelajaran yang lebih menekankan pada keaktifan siswa. 4. Bagi Peneliti Hasil penelitian ini hendaknya menjadi titik awal untuk mengadakan penelitian lebih lanjut mengenai penerapan metode eksperimen.