15 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Perubahan lingkungan organisasi yang semakin kompleks dan kompetitif, menuntut setiap organisasi dan perusahaan untuk bersikap lebih responsif agar sanggup bertahan dan terus berkembang. Untuk mendukung perubahan organisasi tersebut, maka diperlukan adanya perubahan individu. Proses menyelaraskan perubahan organisasi dengan perubahan individu ini tidaklah mudah. Pemimpin sebagai panutan dalam organisasi, sehingga perubahan harus dimulai dari tingkat yang paling atas yaitu pemimpin itu sendiri. Organisasi memerlukan pemimpin reformis yang mampu menjadi motor penggerak yang mendorong perubahan organisasi. Sampai saat ini, kepemimpinan masih menjadi topik yang menarik untuk dikaji dan diteleti, karena paling sering diamati namun merupakan fenomena yang sedikit dipahami. Fenomena gaya kepemimpinan di Indonesia menjadi sebuah masalah menarik dan berpengaruh besar dalam kehidupan politik dan bernegara. Dalam dunia bisnis, gaya kepemimpinan berpengaruh kuat terhadap jalannya organisasi dan kelangsungan hidup organisasi. Peran kepemimpinan sangat strategis dan penting dalam sebuah organisasi sebagai salah satu penentu keberhasilan dalam pencapaian misi, visi dan tujuan suatu organisasi. Tantangan dalam mengembangkan strategi organisasi yang jelas terutama terletak pada organisasi di satu sisi dan tergantung pada kepemimpinan. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 16 Begitu pentingnya peran kepemimpinan dalam sebuah organisasi menjadi fokus yang menarik perhatian para peneliti bidang perilaku keorganisasian. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin cepat dan perekonomian Indonesia yang kurang stabil, hal ini bisa saja menjadi sumber, kendala organisasi namun bisa juga menjadi sumber keuntungan organisasi. Kepemimpinan yang efektif bisa membantu organisasi untuk bisa bertahan dalam situasi ketidakpastian di masa datang seorang pemimpin yang efektif harus tanggap terhadap perubahan, mampu menganalisis kekuatan dan kelemahan sumber daya manusianya sehingga mampu memaksimalkan kinerja organisasi dan memecahkan masalah dengan tepat. Pemimpin yang efektif sanggup mempengaruhi para pengikutnya untuk mempunyai optimisme yang lebih besar, rasa percaya diri, serta komitmen kepada tujuan dan misi organisasi. Hal ini membawa konsekuensi bahwa setiap pemimpin berkewajiban untuk memberikan perhatian sungguh-sungguh dalam membina, menggerakkan dan mengarahkan seluruh potensi karyawan di lingkungannya agar dapat mewujudkan stabilitas organisasi dan peningkatan produktivitas yang berorientasi pada tujuan organisasi. Gaya kepemimpinan modern seperti kepemimpinan transformasional memainkan peranan penting bagi organisasi. Bass (dalam Sunarsih 2001) mendefinisikan bahwa kepemimpinan transformasional sebagai pemimpin yang mempunyai kekuatan untuk mempengaruhi bawahan dengan cara-cara tertentu. Bawahan merasa percaya, kagum, loyal dan hormat terhadap atasannya sehingga bawahan termotivasi untuk berbuat lebih banyak dari pada apa yang biasa dilakukan dan diharapkannya. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 17 Seorang pemimpin harus mampu mempengaruhi para bawahannya untuk bertindak sesuai dengan visi, misi dan tujuan perusahaan. Pemimpin harus mampu memberikan wawasan, membangkitkan kebanggaan, serta menumbuhkan sikap hormat dan kepercayaan dari bawahannya. Pemimpin yang efektif adalah pemimpin yang mengakui kekuatan-kekuatan penting yang terkandung dalam individu. Setiap individu memiliki kebutuhan dan keinginan yang berbeda-beda. Setiap individu memiliki tingkat keahlian yang berbeda-beda pula. Pemimpin harus fleksibel dalam pemahaman segala potensi yang dimiliki oleh individu dan berbagai permasalahan yang dihadapai individu tersebut. Dengan melakukan pendekatan tersebut, pemimpin dapat menerapkan segala peraturan dan kebijakan organisasi serta melimpahkan tugas dan tanggung jawab dengan tepat. Gaya kepemimpinan harus sejalan dengan usaha untuk menumbuhkan komitmen organisasi dari diri karyawan. Sehingga pemimpin nantinya dapat meningkatkan kinerja karyawan dengan lebih efektif. Sumber daya manusia merupakan faktor yang sangat penting dalam sebuah organisasi baik organisasi dalam skala besar maupun kecil. Pada organisasi berskala besar, sumber daya manusia dipandang sebagai unsur yang sangat menentukan dalam proses pengembangan usaha, peran sumber daya manusia menjadi semakin penting (Tadjudin, 1995). Perkembangan dunia usaha akan terealisasi apabila ditunjang oleh sumber daya manusia yang berkualitas. Dalam organisasi publik, bawahan bekerja selalu tergantung pada pimpinan. Bila pimpinan tidak memiliki kemampuan memimpin, maka tugas – tugas yang sangat kompleks tidak dapat dikerjakan dengan baik. Apabila manajer mampu melaksanakan fungsi-fungsinya dengan baik, sangat mungkin organisasi tersebut Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 18 dapat mencapai sasarannya. Suatu organisasi membutuhkan pemimpin yang efektif, yang mempunyai kemampuan mempengaruhi perilaku anggotanya. Kepemimpinan merupakan salah satu isu dalam manajemen yang masih cukup menarik untuk diperbincangkan hingga dewasa ini. Media massa, baik elektronik maupun cetak, seringkali menampilkan opini dan pembicaraan yang membahas seputar kepemimpinan (Locke, E.A, 1997). Peran kepemimpinan yang sangat strategis dan penting bagi pencapaian misi, visi dan tujuan suatu organisasi, merupakan salah satu motif yang mendorong manusia untuk selalu menyelidiki seluk-beluk yang terkait dengan kepemimpinan. Kualitas dari pemimpin seringkali dianggap sebagai faktor terpenting dalam keberhasilan atau kegagalan organisasi (Bass, 1990, dalam Menon, 2002) demikian juga keberhasilan atau kegagalan suatu organisasi baik yang berorientasi bisnis maupun publik, biasanya dipersepsikan sebagai keberhasilan atau kegagalan pemimpin. Begitu pentingnya peran pemimpin sehingga isu mengenai pemimpin menjadi fokus yang menarik perhatian para peneliti bidang perilaku keorganisasian. Pemimpin memegang peran kunci dalam memformulasikan dan mengimplementasikan strategi organisasi (Su’ud, 2000). Gaya kepemimpinan membawa konsekuensi bahwa setiap pimpinan berkewajiban memberikan perhatian yang sungguh-sungguh untuk membina, menggerakkan, mengarahkan semua potensi karyawan dilingkungannya agar terwujud volumedan beban kerja yang terarah pada tujuan (Thoha, 2001). Pimpinan perlu melakukan pembinaan yang sungguh-sungguh terhadap karyawan agar dapat menimbulkan kepuasan dan komitmen organisasi sehinga pada akhirnya dapat meningkatkan kinerja yang tinggi. Organisasi yang berhasil dalam mencapai tujuan Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 19 serta mampu memenuhi tanggug jawab sosialnya akan sangat tergantung pada para pimpinan. Bila pimpinan mampu melaksanakan dengan baik, sangat mungkin organisasi tersebut akan mencapai sasarannya. Suatu organisasi membutuhkan pemimpin yang efektif, yang mempunyai kemampuan mempengaruhi perilaku anggotanya atau anak buah. Jadi, seorang pemimpin atau kepala suatu organisasi akan diakui sebagai seorang pemimpin apabila ia dapat mempunyai pengaruh dan mampu mengarahkan bawahannya kearah pencapaian tujuan organisasi. Setiap pimpinan di lingkungan organisasi kerja, selalu memerlukan sejumlah pegawai sebagai pembantunya dalam melaksanakan tugas-tugas yang menjadi volume dan beban kerja unit masing-masing. Hal ini membawa konsekuensi bahwa setiap pimpinan berkewajiban memberikan perhatian yang sungguh-sungguh untuk membina, menggerakkan dan mengarahkan semua potensi pegawai di lingkungannya agar terwujud volume dan beban kerja yang terarah pada tujuan (Marzuki, 2002). Pimpinan perlu melakukan pembinaan yang sungguh-sungguh terhadap pegawai di lingkungannya agar dapat meningkatkan kepuasan kerja, komitmen organisasi dan kinerja yang tinggi. Gaya kepemimpinan adalah suatu cara yang digunakan oleh seorang pemimpin dalam mempengaruhi perilaku orang lain. Gaya kepemimpinan merupakan norma perilaku yang dipergunakan oleh seseorang pada saat orang tersebut mencoba mempengaruhi perilaku orang lain. Masing-masing gaya kepemimpinan tersebut memiliki keunggulan dan kelemahan. Seorang pemimpin akan menggunakan gaya kepemimpinan sesuai kemampuan dan kepribadiannya (Marzuki, 2002). Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 20 Obyek vital adalah kawasan, tempat, bangunan dan usaha, yang menyangkut harkat hidup orang banyak, kepentingan dan atau sumber pendapatan besar negara yang memiliki potensi kewenangan dan dapat menggoyahkan stabilitas ekonomi, politik, dan keamanan bila terjadi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Sedangkan Satuan Pengamanan Obyek Vital Polres Banyumas adalah unsur pelaksanan tugas pokok Polres yang berada dibawah Kapolres bertujuan untuk menyelenggarakan kegiatan pengamanan obyek vital yang meliputi perbankkan, pertokoan emas, proyek/instalasi vital, obyek wisata, kawasan tertentu dan obyek lainnya termasuk VIP yang memerlukan pengamanan Kepolisian. Satuan Pengamanan Obyek Vital atau yang biasa disebut Sat Pamobvit dipimpin Kasat (Kepala Satuan) Pamobvit (Pengamanan Obyek Vital) yang bertanggung jawab kepada Kapolres dan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari dibawah kendali Wakapolres. Hasil pengamatan peneliti terhadap kinerja Satuan Pengamanan Obyek Vital Polres Banyumas pada saat ini mengalami penurunan kinerja ditandai dengan kualitas dan waktu penyelesaian kerja yang tidak sesuai ketentuan. Penurunan kualitas kerja diindikasi dari adanya sifat malas anggota yang sering terlambat maupun absen mengikuti apel pagi yang merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan sebelum memulai pengamanan di obyek vital. Sementara itu, penurunan waktu penyelesaian kerja diindikasi dari adanya anggota Sat Pamobvit yang pergi sebelum waktu istirahat siang dan meninggalkan obyek pengamanan sebelum waktu tutup obyek vital yang diamankan, sehingga dapat menimbulkan kerawanan keamanan terhadap obyek vital tersebut. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 21 Gaya Kepemimpinan dipilih sebagai variabel dalam penelitian ini karena untuk mencapai tujuan organisasi dan tujuan anggota diperlukan gaya kepemimpinan yang tepat. Hal ini bukanlah pekerjaan yang mudah dilakukan, karena efektivitas seorang pemimpin diukur dari kinerja dan pertumbuhan organisasi yang dipimpinnya. Untuk mengetahui gaya kepemimpinan apa yang diterapkan oleh Kepala Satuan Pengamanan Obyek Vital maka peneliti melakukan wawancara dengan Anggota Satuan Pengamanan Obyek Vital. Berikut ini adalah hasil wawancara mengenai Gaya Kepimpinan yang diterapkan oleh Kepala Satuan Obyek Vital dengan 4 anggota Satuan Pengamanan Obyek Vital : Tabel 1 Hasil Wawancara Peneliti dengan Anggota Satpam Obvit NO 1. SUBYEK Aiptu Diya Nilawati (Kaurmintu Sat Pam Obvit) - - - 2. Aiptu Syai’in (Panit Pam Waster Sat Pam Obvit) - - - 3. Brigadir Brani Setiadi (Anggota Sat Pam Obvit) - HASIL WAWANCARA Selain berkata, Bu Kasat dapat memberikan contoh tindakan semisal ketika Bu Kasat berkata supaya menyemir sepatu, sepatu Bu Kasat sudah dalam kondisi disemir. Setiap selesai apel Bu Kasat selalu memberikan pengarahan-pengarahan yang memotivasi anggota agar dapat lebih baik. Bila ada anggota yang kurang rajin. Bu Kasat memanggil anggota dan menanyakan sebabnya. Setiap selesai apel Kasat selalu memberikan pengarahan-pengarahan kepada anggota yang akan melaksanakan tugas. Kasat sering menyampaikan rasa bangga kepada anggota yang disiplin dan memiliki penampilan yang bagus. Didalam menyampaikan arahan Kasat dapat menyampaikan apa yang diarahkan dengan menarik dan cerdas. Bu Kasat tidak pernah marah dan memanggil anggota yang sering terlambat ke ruangan. Didalam pengarahan apel, Bu Kasat sering memanggil anggota untuk tampil kedepan dan Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 22 4. Bripka Tedi Irmawan (Anggota Sat Pam Obvit) memberikan pengarahan-pengarahan ke anggota yang lain. - Ketika ada anggota yang tidak menyemir sepatu dan sudah diingatkan berulang kali. Bu Kasat tidak marah dan memberi anggota tersebut uang untuk membeli semir dan sikat sepatu. - Bu Kasat sering menyampaikan agar anggota disiplin dan memperhatikan penampilan. Karena Satpam Obvit langsung berinteraksi dengan masyarakat. Sehingga dalam berpenampilan harus prima. - Didalam memberikan pengarahan Bu Kasat sering menceritakan banyak orang yang mau menjadi anggota Polri tetapi mereka tidak seberuntung kita.sehingga kita harus banyak bersyukur dan menjalankan pekerjaan dengan ikhlas dan semangat. Berdasarkan hasil wawancara yang telah dilakukan, didalam memimpin Kasat Obvit memiliki integritas perilaku atau persepsi terhadap kesesuaian antara perkataan dan tindakan. Kasat obvit juga mampu mengkomunikasikan suatu visi didalam bekerja dengan menarik. Kasat obvit mampu menanamkan rasa bangga pada bawahannya dan memberikan kesempatan kepada anggota untuk berekspresi diri dan mengembangkan diri. Serta Kasat dapat memberikan bentuk perhatian individu yang ditunjukkan melalui tindakan konsultasi terhadap permasalahan anggota. Bass mengidentifikasi tiga ciri gaya kepemimpinan transformasional yaitu : karismatik, stimulasi intelektual dan perhatian individual (Yukl, 1989). Bass dan Avolio (dalam Yukl, 1989 ) menguraikan keempat ciri tersebut sebagai berikut: a) Idealized Influence (Karismatik ) Pemimpin transformasional memiliki integritas perilaku (behavioral integrity) atau persepsi terhadap kesesuaian antara perkataan dan tindakan. Pemimpin transformasional memberikan contoh dan bertindak Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 23 sebagai role model positif dalam perilaku sikap, prestasi, maupun komitmen terhadap anggota atau pengikutnya. Keadaan ini tercermin dalam standar moral dan etis yang tinggi. Ia sangat memperhatikan kebutuhan anggotanya, menanggung resiko bersama, memiliki sense of mission, serta menanamkan rasa bangga pada bawahannya. Melalui pengaruh seperti itu, pengikut atau anggota akan menaruh respek, rasa kagum, dan percaya kepada pimpinannya , sehingga mereka berkeinginan melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan pemimpinnya. Hal ini sangat besar manfaatnya dalam upaya membangun kepercayaan pengikutnya. b) Inspirational Motivation (Inspirasional ) Pemimpin yang inspirasional oleh Bass dan Avolio (dalam Yukl, 1989) diartikan sebagai sejauh mana seorang pemimpin mampu mengkomunikasikan suatu visi yang menarik, mampu menggunakan simbolsimbol untuk memfokuskan usaha pengikut dan memodelkan perilaku yang sesuai. Pemimpin yang inspirasional mampu memberikan visi-visi tentang apa yang mungkin dan bagaimana memperolehnya. Pemimpin mampu meningkatkan makna dan mempromosikan harapan- harapan positif tentang kebutuhan-kebutuhan yang harus dikerjakan. Perilaku pemimpin inspirasional menurut Yukl (1989), dapat merangsang antusiaisme bawahan terhadap tugas-tugas kelompok dan mengatakan hal-hal yang menimbulkan menyelesaikan tugas kepercayaan dan terhadap mencapai kemampuannya tujuan kelompok. untuk Yukl (1989) melanjutkan bahwa membangun kepercayaan diri anggota seperti ini merupakan elemen utama dari pemimpin yang inspirasional. Keyakinan diri Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 24 yang besar terhadap apa yang dilakukan akan menimbulkan komitmen, loyalitas dan usaha yang melebihi biasanya. c) Intellectual Stimulation (Stimulasi Intelektual ) Stimulasi intelektual dipahami dalam upaya seorang pemimpin meningkatkan kesadaran anggota terhadap persoalan-persoalan anggota dan mempengaruhi anggota untuk melihat persoalan tersebut melalui perspektif baru (Yukl, 1989). Lebih lanjut Bass (1990) menjelaskan bahwa melalui stimulasi intelektual, kreativitas anggota dirangsang, dan mendorong untuk menemukan solusi bagi pemecahan masalah- masalah lama dengan prespektif baru. Menurut Deluga dalam Yukl (1989) melalui pendekatan ini pengikut didorong untuk berpikir mengenai relevansi cara, sistem nilai, kepercayaan, harapan dan bentuk organisasi yang ada saat ini. Anggota juga didorong melakukan inovasi dalam menyelesaikan persoalan dan berkreasi untuk mengembangkan kemampuan diri, serta didorong untuk menetapkan tujuan atau sasaran yang menantang. Konsekuensi logis dari praktik stimulasi intelektual ini, seorang pemimpin harus selalu siap dan mengembangkan kapasitas untuk memecahkan masalah dengan caranya sendiri, secara kreatif dan inovatif. Ukuran dari efektivitas kepemimpinan adalah seberapa banyak kemampuan anggota dalam menyelesaikan tugas tanpa kehadiran pemimpin (Bass, 1990). Melalui praktik stimulasi intelektual ini anggota diberi kesempatan seluas- luasnya oleh pemimpin untuk bertindak secara kreatif dan inovatif dalam menyelesaikan masalah. Dengan kata lain, anggota diberi kesempatan oleh pemimpin untuk berekspresi diri dan mengembangkan diri. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 25 d) Indivualized Consideration (Perhatian Secara Individual ) Pemimpin transformasional memberikan perhatian khusus pada kebutuhan setiap individu untuk berprestasi dan berkembang, dengan jalan bertindak selaku pelatih (coach) atau penasihat ( mentor ) ( Yukl ; 1989 ). Perhatian yang berorientasi pada individu ditunjukkan oleh pimpinan melalui pemberian dukungan dalam memperlakukan anggota secara individual. Dengan demikian pimpinan dapat melihat perbedaan-perbedaan yang terdapat pada anggota, sehingga dapat memperlakukan anggota sesuai dengan kebutuhan mereka masing- masing. Mentoring merupakan bentuk perhatian individual yang ditunjukkan melalui tindakan konsultasi, nasehat dan tuntunan yang diberikan oleh seorang pimpinan kepada anggotanya. Dari hasil wawancara dan ciri-ciri kepimpinan transformasional dapat diketahui bahwa didalam memimpin anggotanya Kepala Satuan Pengamanan Obyek Vital menggunakan Gaya Kepimpinan Transformasional. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan peneliti, ternyata lingkungan kerja Sat Pamobvit bersifat positif namun masih ada beberapa permasalahan yang harus dihadapi. Permasalahan di Sat Pamobvit muncul ketika pemimpin kurang bisa berpikir kreatif, tidak memiliki inovatif, dan kurang terbuka terhadap ide-ide baru. Permasalahan ini dapat berakibat buruk terhadap menurunnya kinerja. Oleh karena itu, untuk mengetahui sejauh mana kinerja para anggota, pimpinan Sat Pamobvit perlu mengetahui bagaimana perilaku anggotanya. Pemimpin harus mempunyai kemampuan yang baik dalam memimpin organisasi seperti: pemimpin harus proaktif dalam pemikirannya, lebih radikal, inovatif dan kreatif serta lebih terbuka terhadap ide-ide baru (Bass, 1985). Tanpa kemampuan seperti itu, anggota tidak Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 26 akan mau mendengarkannya, karena pemimpin harus dapat menggugah respek para anggotanya. Dari sinilah perlu adanya suatu penilaian kepemimpinan, mengenai bagaimana para anggota menilai kepemimpinan dari pemimpin mereka dengan melalui sudut pandang yang berbeda-beda. B. Perumusan Masalah Berdasarkan uraian di atas, maka perumusan masalah yang diteliti adalah sebagai berikut : ”Apakah ada pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja Satuan Pengamanan Obyek Vital Polres Banyumas ? ” C. Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah menguji pengaruh antara gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja Satuan Pengamanan Obyek Vital Polres Banyumas. D. Manfaat Penelitian Hasil penelitian diharapkan dapat berguna bagi kepentingan berbagai pihak, antara lain : 1. Manfaat Teoritis Dengan penelitian ini diharapkan dapat menjadi input dalam pengembangan teori pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kinerja Satuan Pengamanan Obyek Vital Polres Banyumas. Hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan pada ilmu kepemimpinan baik dalam diri pemimpin maupun para anggota dalam Satuan Polres Banyumas. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017 27 2. Manfaat Praktis a. Bagi Peneliti Memberikan sumbangan pemikiran bagi penelitian yang akan diadakan dikemudian hari. b. Bagi Pimpinan Polres Banyumas Memberikan masukan pada atasan dalam memimpin sehingga dapat memberikan motivasi kepada anggota agar menciptakan kinerja yang baik. c. Bagi Bawahan atau anggota Memberikan masukan tentang pentingnya pimpinan dalam sebuah organisasi pekerjaan agar dapat menentukan arah sebuah pekerjaan dan menjadi panutan dalam melangkah. d. Bagi Polres Banyumas Menambah khasanah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang hal – hal yang berhubungan dengan gaya kepemimpinan transformasional dan kinerja di dunia kepolisian. Pengaruh Gaya Kepemimpinan..., Wiwid Adi Saputro, Fak. Psikologi UMP 2017