perancangan mesin penghancur limbahcangkang kepiting

advertisement
PERANCANGAN MESIN PENGHANCUR LIMBAHCANGKANG KEPITING
Oleh: SUSANTO ( 01510107 )
Mechanical Engineering
Dibuat: 2007-08-28 , dengan 3 file(s).
Keywords: Srew Conveyor, Pisau, Citosan
Komoditi dari hasil laut tidak hanya berupa ikan, tetapi salah satunya adalah kepiting. Kepiting
tidak hanya dijadikan makanan siap saji tetapi dapat dibuat dengan model setengah jadi atau
pengalengan. Dari hasil pengolahan, daging kepiting hanya dapat diambil sekitar 20 % dan 80 %
merupakan cangkang atau bahan yang dibuang.
Dari bahan cangkang yang dibuang, maka akan timbul d ampak negatif. Padahal dari limbah
cangkang kepiting tersebut dapat bermanfaat jika dilakukan pengolahan, salah satu manfaat dari
hasil pengolahan cangkang kepiting adalah citosan, dimana citosan itu sendiri adalah bahan yang
mempunyai banyak manfaat yaitu sebagai penganti bahan pengawet makanan, bahan pembuatan
kain perban, bahkan bisa juga sebagai penyeimbang konsumsi makanan di dalam tubuh karena
mempunyai kandungan protein yang tinggi. Dimana proses dari pembuatan citosan tersebut
dengan proses penghancuran atau pencacahan cangkang kepiting untuk mendapatkan ukuran
yang lebih kecil sehingga memudahkan pada proses pembersihan sisa daging dan selaput yang
menempel pada cangkang kepiting, Mineralisasi dan proses Deactilisasi serta proses Ekstraksi
pada cangkang kepiting tersebut. (Abdulah 1994, hal : 3)
Download