BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Perkembangan teknologi terus melesat seiring perkembangan zaman. Hal ini membuka peluang bagi para pebisnis serta menjadi ladang yang menjanjikan dalam memasarkan produk-produk mereka dengan memanfaatkan teknologi tersebut. Dalam media eletronik, ditandai dengan semakin berkembangnya dunia teknologi informasi. Saat ini telah dikenal dengan internet yang menjadi media yang terus berkembang fungsinya. Tidak hanya untuk sekedar mencari informasi, tetapi juga berkembang sebagai sarana komunikasi. Internet kini juga dapat digunakan sebagai sarana membangun kehidupan secara online. Di era internet ini, jenis media sosial yang muncul juga sangat beragam. Salah satunya yang paling popular di tahun 2015 ialah instagram. Instagram merupakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk berbagi foto yang memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial tersebut. Dikembangkan oleh Instagram, Inc pada tahun 2010, kini instagram termasuk media sosial yang paling banyak diunduh dan digunakan di Indonesia. Terlebih lagi saat ini konsumen dimudahkan dengan hadirnya smartphone atau telepon pintar. Smartphone ini merupakan telepon genggam yang mempunyai kemampuan tingkat tinggi,dan mempunyai fungsi yang hampir sama dengan komputer. Tentunya banyak sekali fitur-fitur yang diberikan oleh smartphone sehingga saat ini banyak sekali peminatnya. Masyarakat luas kini dapat menggunggah dan menggunakan instagram melalui smartphone mereka dimanapun dan kapanpun. Dengan begitu, masyarakat luas sekarang dapat mengakses berbagai macam jenis media sosial dimanapun dan kapanpun mereka mau melalui smartphone tersebut. Tidak dapat dipungkiri lagi, untuk sekarang, khususnya di Indonesia, teknologi informasi telah banyak merubah kegiatan bisnis mulai dari proses bisnis skala kecil hingga proses bisnis dalam suatu perusahaan ataupun organisasi. Aktivitas-aktivitas bisnis yang dahulu dilakukan secara manual, kini dapat dilakukan dengan otomatis.Namun perubahan yang paling penting terjadi dalam beberapa 1 2 aspek dan kegiatan yang biasa dapat dilakukan secara offline dan terbatas, kini dapat dilakukan dengan menggunakan system online melalui media internet. Untuk saat ini yang paling popular ialah e-commerce, yaitu sistem penjualan produk secara elektronik. Pada saat ini, sistem penjualan produk secara elektronik sedang berkembang amat pesat. Banyak terdapat perusahan mulai dari usaha skala kecil, menengah, sampai perusahaan internasionalbanyak yang menggunakan dan memanfaatkan teknologi tersebut sebagai salah satu strategi dalam upaya untuk memasarkan produk atau jasa yang ditawarkan. Banyak sekali perusahaan-perusahaan yang melakukan promosi lewat media sosial. Mereka menjadikan sistem penjualan online sebagai sarana promosi yang murah, murah, efektif dan terjangkau. Dengan keuntungan tersebut perusahaan akan mendapatkan dampak yang besar lewat promosi dalam media sosial. Produk-produk yang ditawarkan secara online jugalah sangat beragam. Salah satu produk yang dapat dengan mudah dan sangat memungkinkan untuk dijual dan dipromosikan secara online ialah pakaian wanita. Sedangkan seperti yang diketahui, belakangan ini sedang marak di Indonesia, khususnya di kota-kota besar seperti di Jakarta bisnis online shopping, khususnya pakaian wanita. Sejak awal tahun 2012 (Bambang, 2012), sudah mulai banyak dilakukannya penjualan online melalui instagram. Semua kegiatan yang berhubungan dengan penjualan kini dapat dilakukan melalui instagram. Baik itu dari mulai mencari calon pembeli sampai dengan menawarkan atau mempromosikan produk yang akan dijual nantinya. Dengan memanfaatkan media sosial tersebut,para pelaku bisnis ini dapat menjalin komunikasi dengan para pembeli maupun dengan para calon pembeli, sehingga para pelaku bisnis online ini akan dapat menjangkau calon pembeli yang lebih banyak lagi tanpa adanya batasan ataupun hambatan yang berarti dengan menggunakan media sosial instagram. Seperti diketahui instagram merupakan media sosial yang cukup fenomenal di Indonesia. Instagram masuk ke Indonesia kurang lebih 3 tahun yang lalu. Untuk saat ini saja instagram telah digunakan oleh kurang lebih 300 juta pengguna di seluruh dunia. Hal ini tentunya sangat berpengaruh didalam dunia bisnis. Para pebisnis terutama di Indonesia melihat peluang tersebut. Memanfaatkan keuntungan yang pebisnis dapatkan dari promosi lewat media sosial instagram tersebut, seperti biaya promosi jauh lebih murah, mudah digunakan, dan tanpa batasan yang didapat 3 dari instagram tersebut, para pebisnis mulai menggunakan instagram sebagai alat promosi dari produk mereka. Instagram di Indonesia bukan lagi hanya sekedar berfungsi sebagai social media photo sharing, melainkan sudah berorientasi kearah bisnis yang menguntungkan. Begitupula dengan Gaudi Clothing Indonesia yang menggunakan media sosial instagram untuk mengelola, berinteraksi dengan para pelanggannya dan juga digunakan sebagai alat promosi. Melalui akun @gaudi_clothing, Gaudi Clothing Indonesia mengajak para pelanggannya untuk berinteraksi, melakukan promosi, mengadakan program promo dengan tujuan agar pelangganya terus menggunakan produk dari Gaudi Clothing Indonesia dan tidak beralih ke produk dari merek lainnya. Untuk saat ini, Mei 2015 followers instagram Gaudi Clothing Indonesia berjumlah kurang lebih 39.900 followers. Hal ini juga disebabkan oleh pengetahuan masyarakat akan adanya Gaudi di Indonesia. Tingginya jumlah followers @gaudi_clothing menunjukan bahwa Gaudi merupaka sebuah merek pakaian yang sudah masuk didalam benak masyarakat Indonesia, dan juga pelanggan Gaudi Clothing Indonesia merasa senang dan puas ketika berinteraksi dengan @gaudi_clothing di media sosial instagram. Hal ini didukung oleh @gaudi_clothing yang rutin serta aktif dalam melakukan update seputar produk-produk yang dijualnya. Gaudi merupakan perusahaan yang bergerak dibidang garment industry yang berdiri sejak 2004. Nama Gaudi sudah cukup dikenal oleh para pecinta fashion di Indonesia karena keberadaannya yang sudah cukup lama serta target pasarnya yang berasal dari kalangan menengah, maka dari itu, Gaudi menggunakan media sosial instagram sebagai alat promosinya. Dengan adanya akun instagram Gaudi yang ditujukan untuk masyarkat luas, khusunya pelanggan setia dari Gaudi, hal ini ditujukan agar dapat lebih mudah untuk mengetahui informasi terbaru seputar Gaudi Clothing Indonesia yang diharapakan dapat mempengaruhi loyalitas pelanggan untuk datang dan membeli kembali produk dari Gaudi Clothing Indonesia. Bukan hanya sekedar informasi yang didapat dari adanya akun instagram Gaudi tersebut, melainkan, followers Gaudi juga akan mendapatkan keuntungan-keuntungan lainnya dengan mem-follow instagram @gaudi_clothing tersebut. Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, maka penulis akan melakukan penelitian dengan topik “PENGARUH MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI ALAT PROMOSI TERHADAP BRAND LOYALTY PAKAIAN 4 WANITA GAUDI (STUDI KASUS GAUDI MALL TAMAN ANGGREK PERIODE MEI 2015)”. 1.2. Rumusan Masalah Penelitian Berdasarkan latar belakang yang telah dibuat oleh penulis maka perumusan masalah yang dapat diteliti adalah sebagai berikut : 1. Adakah hubungan penggunakan media sosial instagram sebagai alat promosi terhadap brand loyalty pakaian wanita Gaudi? 2. Adakah pengaruh penggunaan media sosial instagram sebagai alat promosi terhadap brand loyalty pakaian wanita Gaudi? 1.3. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1.3.1 Tujuan 1. Untuk mengetahui apakah media sosial instagram sebagai alat promosi tersebut memiliki hubungan terhadap brand loyalty pakaian wanita Gaudi. 2. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan media sosial instagram sebagai alat promosi terhadap brand loyalty pakaian wanita Gaudi. 1.3.2.Manfaat 1.3.2.1 Manfaat akademis 1. Penulisan skripsi ini diharapkan dapat menambah wawasan penulis tentang media sosial instagram sebagai alat promosi yang berpengaruh terhadap brand loyalty. 2. Penulisan skripsi ini dapat dijadikan sebagai referensi saat melakukan penelitian sejenis. 1.3.2.2 Manfaat Praktis 1. Memberikan penulis pengetahuan mengenai manfaat media sosial instagram sebagai alat promosi dalam meningkatkan brand loyalty dalam bisnis online shopping. 5 2. Memberikan penulis pengalaman di dunia bisnis untuk persiapan setelah lulus nanti. 1.3.2.3 Manfaat Umum 1. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan perbandingan dan informasi dalam melakukan penelitian dimasa mendatang. 1.4. Sistematika Penulisan Sistematika penulisan ini, dibagi dalam 5 (lima) bab, yang terdiri atas : Bab I : Pendahuluan Bab ini akan menjelaskan mengenai latar belakang masalah, rumusan masalah,pembatasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan. Bab II : Landasan Konseptual Bab ini berisi landasan teori yang relevan yang mendasari penelitian ini yang meliputi teori komunikasi, brand, promosi dan brand loyalty. Selain itu juga terdapat model penelitian dan hipotesis konseptual Bab III: Metodologi Penelitian Pada bab metodologi penelitian ini akan diuraikan tentang waktu dan tempat penelitian, definisi operasi variabel, metode pengumpulan data, metode analisis data dan pembahasan hasil olahan data. Bab IV: Analisis dan Pembahasan Pada bagian keempat dari skripsi ini akan dibahas mengenai gambaran umum objek penelitian, analisis data dan pembahasan. Bab V: Simpulan dan Saran 6 Bab penutup dari penulisan skripsi ini memberikan simpulan dari hasil analisis data kemudian berdasarkan hasil penelitian tersebut, penulis akan memberikan saran pada perusahaan.