Fabrikasi dan Karakterisasi MnZn-Ferit dari Bahan Alam Pasir Besi

advertisement
Perpustakaan Universitas Indonesia >> Laporan Penelitian Dikti
Fabrikasi dan Karakterisasi MnZn-Ferit dari Bahan Alam Pasir Besi
serta Aplikasinya untuk Core Induktor
Agus Yulianto
Deskripsi Dokumen: http://lontar.ui.ac.id/opac/themes/libri2/detail.jsp?id=133581&lokasi=lokal
-----------------------------------------------------------------------------------------Abstrak
Indonesia memiliki endapan pasir besi yang tersebar secara melimpah di Jawa,
Sumatera, dan beberapa pulau lainnya. Pasir besi memiliki mineral yang berpotensi
diolah lebih lanjut menjadi produk yang bernilai ekonomi tinggi. Dari berbagai produk
berbasis sifat kemagnetan, magnet ferit termasuk salah satu produk yang bernilai
ekonomi tinggi. Pemakaian magnet ferit pada berbagai perangkat listrik dan
elektronika masih lebih dominan dibanding magnet jenis lain. Keberhasilan peneliti
mengolah pasir besi menjadi magnet keras telah mendorong untuk mengembangkan
penelitian lebih lanjut, yaitu mengolah pasir besi menjadi magnet lunak berupa MnZnFerit dan aplikasinya untuk core induktor.
Pada penelitian ini dilaporkan mengenai pengembangan metode yang efektif
dan efisien untuk mengolah pasir besi menjadi MnZn-Ferit dengan karakteristik baik.
Proses yang dilakukan dengan metode metalurgi serbuk yaitu mencampurkan bahan
bervalensi 2+ yaitu MnO2, ZnO2 dengan Fe3O4 berdasarkan stoikiometeri reaksi.
Pembentukan fase kristal dengan struktur MnZn-Ferit dilakukan dengan proses
kalsinasi dan sintering pada temperatur 1200oC.
Hasil respon medan magnetik luar menunjukan bahwa beberapa komposisi
ditarik oleh magnet. Hal ini memberi gambaran tentang sifat magnetiknya. Serbuk
magnet lunak MnZn-Ferit yang dapat merespon medan magnetik luar diperoleh pada
komposisi yang mengandung Mn : 0,5 sampai dengan 1 mol. Hasil pengukuran sifat
magnetik dengan permagraph menunjukan bahawa komposisi Mn0,5 memiliki kurva
histerisis yang lurus. Hal ini menunjukkan bahwa sampel tersebut mempunyai respon
magnetik yang sangat rendah. Sedangkan kurva histerisis untuk komposisi Mn0,7
menunjukan sifat magnetik yang cukup tinggi. Dengan sifat magnetik yang baik,
MnZn-Ferit hasil sintesis dari bahan alam pasir besi berpotensi untuk difungsikan
sebagai komponen core induktor.
Download