1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Pada

advertisement
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Masalah
Pada umumnya suatu perusahaan didirikan dengan tujuan untuk
memperoleh laba. Laba merupakan hasil yang menguntungkan atas usaha yang
dilakukan perusahaan pada suatu periode tertentu. Laba ini dapat digunakan
perusahaan untuk tambahan pembiayaan dalam menjalankan usahanya dan yang
terpenting laba sebagai alat untuk menjaga kelangsungan hidup perusahaan. Laba
juga merupakan elemen yang paling menjadi perhatian pemakai karena angka laba
diharapkan cukup kaya untuk merepresentasi kinerja perusahaan secara
keseluruhan.
Laba hanya bisa diperoleh dengan adanya kinerja yang baik dari perusahaan
itu sendiri. Oleh karena itu, penilaian terhadap perusahaan sangat penting dan
bermanfaat, baik bagi perusahaan, maupun bagi pihak luar perusahaan yang
berkepentingan terhadap perusahaan yang bersangkutan. Bagi suatu perusahaan,
kinerja dapat digunakan sebagai alat ukur dalam menilai keberhasilan usahanya,
juga dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan
dan perencanaan dimasa yang akan datang. Sedangkan bagi pihak luar
perusahaan, kinerja dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam
pengambilan keputusan ekonomi terhadap perusahaan yang bersangkutan.
Kemampuan dari perusahaan untuk berkembang ataupun bertahan dalam
suatu pasar dapat dilihat dari segi keuangan perusahaan tersebut. Banyak cara
1
2
yang bisa dilakukan oleh perusahaan untuk senantiasa menjaga maupun
mengawasi kondisi keuangan perusahaan secara kontinyu agar kondisi keuangan
tersebut selalu baik sehingga tujuan perusahaan dapat tercapai. Untuk
mempermudah perusahaan dalam memantau kemajuan dan perkembangan
usahanya, diperlukan suatu alat pemberi informasi yang akurat, dapat dipercaya,
relevan, singkat, padat sehingga informasi yang diperlukan dapat tepat pada
sasarannya.
Analisis laporan keuangan sangat diperlukan untuk mengetahui apakah
kinerja perusahaan sudah berjalan secara efektif dan efisien. Semakin efektif dan
efisien manajemen dalam mengelola perusahaan, maka akan semakin meningkat
pula kemampuan perusahaan tersebut dalam meningkatkan laba. Selain itu,
analisis laporan keuangan juga diperlukan untuk memberikan informasi keuangan
yang akurat, yang dapat menguraikan tentang jenis, sifat, dan keterbatasan serta
kegunaan laporan keuangan bagi berbagai pihak. Hasil analisis laporan keuangan
tersebut, pimpinan perusahaan akan dapat mengetahui perkembangan keuangan
perusahaan dan hasil-hasil keuangan yang telah dicapai baik pada waktu yang
telah lalu maupun pada waktu sekarang, dengan demikian pimpinan perusahaan
akan dapat mengetahui keberhasilan atau kegagalan di waktu lalu. Selanjutnya,
hasil analisis laporan keuangan tersebut dapat digunakan untuk menyusun
kebijaksanaan yang akan dilakukan untuk masa yang akan datang.
Analisis laporan keuangan yang sering digunakan untuk menilai kinerja
suatu perusahaan adalah analisis rasio keuangan. Tingkat likuiditas, tingkat
solvabilitas, dan tingkat profitabilitas perusahaan dapat diketahui dengan
3
menggunakan analisis rasio keuangan. Disamping itu, dengan mengetahui tingkat
suatu perubahan, maka akan dapat diketahui kemampuan perusahaan dalam
memenuhi kewajiban jangka pendeknya dengan jaminan harta lancarnya. Tingkat
likuiditas ini sangat berguna bagi perusahaan khususnya kreditur yang
memberikan kredit jangka pendek. Pada tingkat solvabilitas, akan dapat diketahui
kemampuan perusahaan dalam memenuhi semua kewajibannya dengan jaminan
harta yang dimilikinya, tingkat solvabilitas ini sangat berguna bagi kreditur untuk
memberikan kredit jangka pendek maupun jangka panjang. Pada tingkat
profitabilitas, maka akan dapat diketahui kemampuan perusahaan dalam
menghasilkan laba dengan modal yang dimilikinya, hal ini sangat penting untuk
mengetahui efisiensi suatu perusahaan. Oleh sebab itu, dengan mengetahui tingkat
likuiditas, solvabilitas, dan profitabilitas suatu perusahaan, maka akan dapat
diketahui apakah kinerja perusahaan tersebut baik atau buruk.
Obyek dari penelitian ini adalah PT Semen Gresik (Persero) Tbk. yang
merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri semen. Diresmikan di
Gresik pada tanggal 7 Agustus 1957 oleh Presiden RI pertama dengan kapasitas
terpasang 250.000 ton semen per tahun. Pada tanggal 8 Juli 1991 Semen Gresik
tercatat di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya serta merupakan BUMN
pertama yang go public dengan menjual 40 juta lembar saham kepada masyarakat.
Komposisi pemegang sahamnya adalah Negara RI 73% dan masyarakat 27%.
Berdasarkan uraian diatas, maka penulis melakukan penelitian dengan judul:
“Analisis Rasio Keuangan Terhadap Perubahan Laba pada PT Semen Gresik
(Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia”.
4
1.2
Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan diatas, maka rumusan
masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah:
1.
Apakah rasio likuiditas berpengaruh terhadap perubahan laba pada PT
Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia?
2.
Apakah rasio aktivitas berpengaruh terhadap perubahan laba pada PT
Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia?
3.
Apakah rasio solvabilitas berpengaruh terhadap perubahan laba pada PT
Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia?
4.
Apakah rasio profitabilitas berpengaruh terhadap perubahan laba pada PT
Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia?
1.3
Tujuan Penelitian
Berdasarkan perumusan masalah yang dikemukakan, maka tujuan dari
penelitian ini adalah:
1.
Untuk mengetahui apakah rasio likuiditas berpengaruh terhadap perubahan
laba pada PT Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia.
2.
Untuk mengetahui apakah rasio aktivitas berpengaruh terhadap perubahan
laba pada PT Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia.
3.
Untuk mengetahui apakah rasio solvabilitas berpengaruh terhadap
perubahan laba pada PT Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek
Indonesia.
5
4.
Untuk mengetahui apakah rasio profitabilitas berpengaruh terhadap
perubahan laba pada PT Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek
Indonesia.
1.4
Manfaat Penelitian
Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk:
1.4.1 Kontribusi Praktis
1.
Bagi pihak manajemen, dapat memanfaatkan hasil penelitian ini sebagai
bahan masukan dalam mengevaluasi kinerja keuangan perusahaan.
2.
Bagi peneliti, untuk memperdalam pengetahuan dibidang manajemen
keuangan.
1.4.2 Kontribusi Teoritis
Hasil penelitian digunakan untuk memperdalam pengetahuan dibidang
manajemen keuangan khususnya menganalisa kinerja keuangan perusahaan.
1.5
Ruang Lingkup Penelitian
Agar arah pembahasan tidak mengalami kesimpangsiuran dan terhindar dari
pembahasan yang lebih luas, maka penulis membatasi ruang lingkup dalam
penulisan melalui laporan keuangan perusahaan dari tahun 2003 sampai dengan
2012 di PT Semen Gresik (Persero) Tbk. di Bursa Efek Indonesia dengan
menggunakan beberapa analisis rasio keuangan yaitu sebagai berikut:
1.
Rasio Likuiditas meliputi Current Ratio dan Quick Ratio.
2.
Rasio Aktifitas meliputi Total Assets Turn Over.
6
3.
Rasio Leverage/ Solvabilitas meliputi Debt to Total Assets dan Debt to
Equity Ratio.
4.
Rasio Profitabilitas meliputi Net Profit Margin, dan Return On Equity
(ROE).
Download