KELOMPOK 1 Putri Maynika Junda Fristiawa Eka Adistiana Rina Isnawati Peranika V.N Hening Taruna G1B009013 G1B009069 G1B010086 G1B011027 G1B011051 G1B011056 PENGERTIAN EPIDEMIOLOGI ?? SEJARAH EPIDEMIOLOGI ?? Sejarah Epidemologi • • Sejarah Epidemiologi ada Sejak dulu dan berkembang bersamaan dengan ilmu kedokteran karena antara epidemiologi dengan ilmu kedokteran berkaitan satu sama lain. Karena studi epidemiologi bertujuan mengungkapkan penyebab suatu penyakit atau program pencegahan dan pemberantasan penyakit yang membutuhkan ilmu pengetahuan kedokteran seperti : mikrobiologi, patologi, biokimia, genetika, patologi. Epidemiologi selain membutuhkan ilmu kedokteran membutuhkan juga ilmu yang lain, seperti : - Demografi Sosiologi Antropologi Budaya - Statistika - Ekonomi - Geologi - Lingkungan fisik Studi epidemiologi digunakan untuk menentukan pengobatan suatu penyakit, melakukan pencegahan, meramalkan pengobatan. Tokoh yang berperan penting dalam perkembangan epidemiologi: • Hippocrates (377-260 SM) Hippocrates memberikan kontribusi besar dengan konsep kausasi penyakit yang dikenal dalam epidemiologi, bahwa penyakit terjadi karena interaksi antara ‘host-agent-environment’ (penjamu- agen-lingkungan). Yang artinya penyakit terjadi karena kontak dengan jasad hidup dan berhubungan dengan lingkungan eksternal maupun internal seseorang. • William Farr (1807-1883) Farr memberikan dua buah kontribusi penting bagi epidemiologi, yaitu mengembangkan sistem surveilans kesehatan masyarakat, dan klasifikasi penyakit yang seragam. Surveilans kesehatan masyarakat menurut definisi sekarang adalah “pengumpulan, analisis dan interpretasi data (misalnya, tentang agen/ bahaya, faktor risiko, paparan, peristiwa kesehatan) secara terus-menerus dan sistematis, yang esensial untuk perencanaan, implementasi, dan evaluasi praktik kesehatan masyarakat, diintegrasikan dengan diseminasi data dengan tepat waktu kepada mereka yang bertanggungjawab dalam pencegahan dan pengendalian penyakit” PENGERTIAN EPIDEMIOLOGI SECARA ETIMOLOGIS, EPIDEMIOLOGI MEMPELAJARI TENTANG PENDUDUK BERARTI ILMU YANG (BAHASA YUNANI, EPI=PADA ATAU TENTANG, DEMOS=PENDUDUK, LOGOS=ILMU). EPIDEMIOLOGI ADALAH ILMU YANG MEMPELAJARI DISTRIBUSI DAN DETERMINAN STATUS ATAU KEJADIAN YANG BERKAITAN DENGAN KESEHATAN PADA POPULASI TERTENTU DAN APLIKASINYA UNTUK MENGATASI MASALAH TERSEBUT • Epidemiologi merupakan salah satu bagian dari Ilmu Kesehatan Masyarakat (Public Health) yang menekankan perhatiannya terhadap keberadaan penyakit ataupun masalah kesehatan lainnya dalam masyarakat. Keberadaan penyakit dalam masyarakat itu didekati oleh epidemiologi secara kuantitatif. Karena itu, epidemiologi akan mewujudkan dirinya sebagai suatu metode pendekatan yang banyak memberikan perlakuan menjelaskan masalah kesehatan kuantitatif dalam TIGA HAL POKOK EPIDEMIOLOGI 1. Frekuensi masalah kesehatan :menunjuk pada besarnya masalah yang terdapat pada masyarakat 2. Distribusi masalah kesehatan :menunjuk kepada penggolongan masalah kesehatan menurut ciri-ciri manusia ( Man ), tempat (place), waktu (time) 3. Faktor-faktor yang mempengaruhi : menunjuk kepada faktor penyebab dari suatu masalah kesehatan baik yang menerangkan frekuensi, penyebaran ataupun yang menerangkan penyebab munculnya masalah kesehatan itu sendiri. Manfaat Epidemiologi ? • Membantu pekerjaan administrasi kesehatan • Dapat menerangkan penyebab suatu masalah kesehatan • Dapat menerangkan perkembangan alamiah suatu penyakit (natural hystory of disease) • Dapat menerangkan keadaan suatu masalah kesehatan. Macam-macam epidemiologi 1. Epidemiologi diskriptif hanya mempelajari tentang frekuensi dan penyebaran suatu masalah kesehatan saja, tanpa memandang perlu mencarikan jawaban terhadap faktor-faktor penyebab yang mempengaruhi frekuensi, penyebaran dan atu munculnya masalah kesehatan tersebut 2. Epidemiologi analitik Disebut epidemiologi analitik bila telah mencakup pencarian jawaban terhadap penyebab terjadinya frekuensi, penyebaran serta munculnya suatu masalah kesehatan PERTANYAAN DAN SARANNYA KAMI TUNGGU KAMI UCAPKAN TERIMAKASIH KEPADA SAUDARA YANG TELAH BERTANYA DAN MEMBERI SARAN. SEMOGA NILAI 2011 A MATAKULIAH EPIDEMIOLOGI DAPET NILAI A (amin)