Sambutan Presiden RI pada Kunjungan Kerja ke PT Sanyo Jaya

advertisement
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Sambutan Presiden RI pada Kunjungan Kerja ke PT Sanyo Jaya Komponen,
Cibitung, 21 Juli 2010
Rabu, 21 Juli 2010
SAMBUTAN
PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA
PADA
KUNJUNGAN KERJA KE PT. SANYO JAYA KOMPONEN
DI CIBITUNG, JAWA BARAT
TANGGAL 21 JULI 2010
Â
Yang saya hormati,
Â
Para pimpinan perusahaan Sanyo, baik
dari Jepang maupun yang bekerja di Indonesia,
Â
Saya hari ini bersama para Menteri,
Gubernur Jawa Barat, Dirut PLN, berkunjung ke tempat ini untuk melihat langsung
perusahaan yang memiliki prospek yang baik ini. Saya mengucapkan terima kasih
kepada perusahaan Sanyo yang telah berinvestasi di Indonesia dan yang memiliki business plan untuk meningkatkan
lagi
produksi dan investasinya di waktu yang akan datang.
Â
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Tentu ini kerja sama dan kemitraan
yang baik antara Jepang dan Indonesia dalam bidang ekonomi dan investasi, dan
dengan tumbuhnya perusahaan ini, maka Saudara juga bisa menciptakan lapangan
pekerjaan bagi pekerja Indonesia, Saudara bisa menggerakkan ekonomi di
Indonesia, dan juga memberikan pajak yang akan menjadi penerimaan negara kami. Di
sisi lain, tentu Sanyo juga memiliki keuntungan dan termasuk pemerintah Jepang,
oleh karena itu marilah kerja sama ini betul-betul kita jaga dan kita
tingkatkan dengan baik.
Â
Saudara Takigawa tadi mengatakan
bahwa perekonomian dunia memang masih belum pulih dari krisis, tetapi alhamdulillah perekonomian Indonesia
dapat kami jaga, sehingga tidak terlalu terdampak, tidak terlalu mendapatkan negative impact dari krisis global,
dengan demikian tahun-tahun mendatang ekonomi Indonesia akan justru berkembang
lebih baik lagi.
Â
Â
Â
Â
Indonesia juga menjadi anggota G-20, dan tentu
saja Jepang di samping anggota G-7, G-8, juga G-20, dan kita tahu ekonomi di
Eropa masih mengalami masalah, ekonomi di Amerika demikian juga. Di Indonesia,
harapan kita justru dapat kita kelola lebih baik dan kerja sama kita amat
penting untuk memastikan bahwa ekonomi Indonesia terus tumbuh.
Â
Saya tadi mendengarkan planning dari perusahaan Sanyo Jaya Komponen
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Indonesia,
saya senang, karena ada proyeksi yang baik ke depan, saya mendukung penuh, dan
mudah-mudahan semua sasaran dari perusahaan ini dapat dicapai dengan baik.
Â
Tenaga kerja Indonesia pada
umumnya adalah mereka yang penuh disiplin, pekerja tekun. Mereka juga ingin
menyukseskan perusahaan di mana mereka bekerja, oleh karena itu saya berharap
untuk terus dibina dengan baik, dan dijaga hak dan kesejahteraannya dengan baik
pula.
Â
Sebagaimana diketahui oleh Saudara-saudara, Indonesia terus melaksanakan
reformasi. Ekonomi kami hancur, sebelas, dua belas tahun yang lalu, tetapi
dengan kerja keras dan reformasi yang kami lakukan, kini telah pulih dari
krisis sebelas tahun itu dan bahkan trend-nya
menunjukkan perubahan yang menjanjikan.
Â
Kami juga terus mengembangkan iklim
investasi di negeri ini, keamanan yang lebih baik, politik yang lebih stabil,
kebijakan ekonomi, termasuk pajak, yang lebih baik, infrastruktur yang lebih
lengkap, proses perijinan yang lebih mudah, dan kemudian the bottle necking atau mengatasi kemacetan baik di pusat
maupun di
daerah, dengan tujuan kalau iklim ini makin baik, tentu usaha Saudara juga
berkembang dengan baik, dan akhirnya semua beruntung termasuk pemerintah dan
rakyat kami.
Â
Hari ini saya berkunjung ke PT.
Sanyo Jaya Komponen ini, di samping ingin melihat langsung kinerja yang Menteri
Perindustrian melaporkan kepada saya dalam keadaan baik, sekaligus untuk memastikan
bahwa kalau ada kenaikan Tarif Dasar Listrik, yang jumlahnya tidak terlalu
tinggi itu tidak mengganggu proses produksi di perusahaan ini, dan sesungguhnya
industri di Indonesia secara keseluruhan.
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Â
Saudara-saudara pasti mengetahui
negara manapun menginginkan APBN atau budget
yang sehat, oleh karena itu kami juga ingin menjaga kesehatan dari budget kami, APBN kami, termasuk
mencegah jangan sampai subsidi itu melampaui batasnya, sehingga defisitnya
tinggi sekali yang akhirnya perekonomian akan mengalami krisis sebagaimana yang
terjadi di banyak negara Eropa sekarang ini.
Â
Kenaikan Tarif Dasar Listrik yang
kami tetapkan, pada prinsipnya melindungi rakyat kecil dan sekaligus memastikan
dengan kenaikan itu dunia usaha atau industri tetap bergerak, tetap bisa
mempertahankan kinerjanya, dan apabila ada tambahan ongkos produksi tidak
sangat memberatkan rakyat kita.
Â
Â
Â
Direktur Utama PLN nanti akan
menjelaskan sedikit, kira-kira apa yang berpengaruh bagi perusahaan ini
terhadap kenaikan tarif dasar listrik supaya menjadi tenang dan memiliki
kepastian, sekaligus untuk diketahui oleh masyarakat luas bahwa semua aspek
sudah dihitung dan dipertimbangkan untuk menjaga agar industri dan sektor riil
tetap berjalan.
Â
Tiga hal yang disampaikan oleh
pimpinan PT. Sanyo Jaya Komponen tadi, tentang insentif pajak, saya persilahkan
untuk dibicarakan dengan Menteri Keuangan, dan tentunya Menteri Perindustrian
juga bisa ikut menjembatani seperti apa solusi yang terbaik, terhadap keinginan
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Sekretariat Negara Republik Indonesia
untuk mendapatkan insentif pajak tadi.
Â
Tentang kestabilan dari aliran
listrik, electric supply stability, didengar
langsung oleh pimpinan PLN, dan saya pun mendukung memang harus dijaga
stabilitasnya supaya tidak mengacaukan operasi perusahaan manapun di Indonesia ini.
Â
Untuk pengadaan genset yang menggunakan sumber gas, silahkan dibicarakan secara
teknis dengan pejabat terkait, karena itu wilayah-wilayah operasional dan
teknis, saya hanya memastikan bahwa kebijakan dasar di dalam dunia industri,
dunia usaha, termasuk kerja sama antara Indonesia dengan negara-negara sahabat
itu bisa berlangsung dengan baik.
Â
Dari saya, itu yang perlu saya
sampaikan, tetapi saya senang bahwa ada semangat, ada visi, ada rencana strategis
dari perusahaan ini untuk terus meningkatkan investasi dan usahanya di
Indonesia yang juga bisa menyumbang bagi, tentu, pengembangan usaha Sanyo di
seluruh dunia.
Â
Saya persilahkan Saudara Dahlan
Iskan, Pimpinan PLN, untuk secara singkat menginformasikan apa kira-kira
implikasi dari kenaikan TDL yang telah ditetapkan beberapa saat yang lalu.
Â
(dilanjutkan oleh penjelasan Dirut
PLN)
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Â
Baik, saya telah mendengarkan
presentasi dari pimpinan Sanyo Indonesia
tadi, Dirut PLN juga telah menjelaskan tentang kebijakan TDL dan pelayanan
khusus yang bisa diberikan kepada industri-industri khusus. Oleh karena itu,
mari kita lanjutkan kerja sama kita, semoga terus berkembang perusahaan ini,
dan saya titip karyawan-karyawan, putra-putri Indonesia, yang juga gigih bekerja
untuk mendapatkan pembinaan dan kesejahteraan yang layak.
Â
Terima kasih.
Â
Sekian,
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Â
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 09:42
Download