Outline Khotbah 05-Oktober-2014

advertisement
Outline Khotbah 05-Oktober-2014
The New Gold Standard #1: Gold Identity
Standar Emas Baru #1: Identitas Emas
PEMBUKAAN:
Kita akan masuk dalam sebuah seri khotbah baru yang sangat spesial, judulnya adalah ‘The New Gold
Standard’ atau Standar Emas Baru. Apa maksudnya?
 Emas seringkali dipakai sebagai sebuah simbol akan sesuatu yang berkualitas, excellent, punya standar
yang tinggi, sesuatu yang mulia, nilainya tidak berkurang, bahkan semakin lama semakin bernilai.
 Jadi dalam seri khotbah ‘The New Gold Standard’ ini, kita akan belajar bagaimana kita bisa membangun
GOLD STANDARD LIVING / KEHIDUPAN BERSTANDAR EMAS: cara berpikir berstandar emas, pola hidup
berstandar emas, keluarga berstandar emas, pekerjaan berstandar emas, bahkan pelayanan berstandar
emas.
 Kita tidak mau lagi punya kehidupan asal-asalan, pola berpikir yang serampangan, pola hidup yang
kualitasnya rendah.
 Kita harus membangun diri kita menjadi pribadi yang berkualitas tinggi, keluarga yang punya nilai-nilai
keluarga yang mulia, pekerjaan yang dilakukan dengan ekselen, bahkan pelayanan kepada Tuhan yang
semakin lama semakin baik, berkenan, dan menyukakan hati Tuhan.
ISI:
I. GOLD IDENTITY
a. Di bagian pertama dalam seri khotbah ‘The New Gold Standar’ ini, saya ingin membagikan tentang
‘Gold Identity’ atau Identitas Emas. Sadarkah anda bahwa di dalam Kristus, kita punya Identitas
Emas?!
 Ayub 23:10 Karena Ia tahu jalan hidupku; seandainya Ia menguji aku, aku akan timbul seperti emas.
 Karena Ayub punya pribadi emas, maka yang muncul dari hidupnya juga adalah emas (gold
standard living / hidup berstandar emas).
 Jadi semuanya dimulai dari dalam ke luar. Kalau di dalamnya emas, maka yang dimanifestasikan
keluar juga adalah emas.
b. ITU SEBABNYA PENTING SEKALI BAGI KITA UNTUK MENYADARI IDENTITAS EMAS KITA INI !!!
 Kalau kita tidak sadar bahwa Tuhan sudah memberikan emas di dalam kita, maka kita tidak akan
bisa memanifestasikan emas itu keluar. Coba perhatikan: Orang yang belum menyadari bahwa di
dalam dirinya ada potensi emas yang Tuhan tanamkan, akan mempunyai pola pikir, perkataan,
dan perbuatan yang kualitasnya rendah.
 KARENA KITA BISA MENYADARI ADA IDENTITAS EMAS DALAM HIDUP KITA, MAKA YANG KITA
MANIFESTASIKAN KELUAR JUGA EMAS: PRETASI BERSTANDAR EMAS, PELAYANAN BERSTANDAR
EMAS, KELUARGA BERSTANDAR EMAS, PEKERJAAN BERSTANDAR EMAS - GOLD STANDAR LIVING
!!!
c. Pertanyaannya: APAKAH KITA SUDAH SADAR BAHWA ADA IDENTITAS EMAS YANG TUHAN
TANAMKAN DALAM DIRI KITA?
 2 Timotius 2:20 Dalam rumah yang besar bukan hanya terdapat perabot dari emas dan perak,
melainkan juga dari kayu dan tanah; yang pertama dipakai untuk maksud yang mulia dan yang
terakhir untuk maksud yang kurang mulia.
 SADARI IDENTITAS EMASMU DAN KOMIT BANGUN GOLD STANDARD LIVING !!! - GOLD
STANDARD FAMILY, GOLD STANDARD BISNIS, GOLD STANDARD CAREER, GOLD STANDAD
MINISTRY !!! SEHINGGA MELALUI HIDUP KITA, NAMA TUHAN DIPERMULIAKAN !!!
II.
IDENTITAS EMAS SEPERTI APA YANG SUDAH TUHAN TANAMKAN KEPADA KITA?
1 Petrus 2:9 Tetapi kamulah bangsa yang terpilih, imamat yang rajani, bangsa yang kudus, umat
kepunyaan Allah sendiri, supaya kamu memberitakan perbuatan-perbuatan yang besar dari Dia, yang
telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terang-Nya yang ajaib.
1. BANGSA YANG TERPILIH.
a) Inilah identitas emas kita yang pertama: Bangsa yang terpilih !!!
 Yang namanya ‘terpilih’ itu pasti punya sesuatu yang special.
 Seseorang bisa terpilih biasanya karena sudah melakukan sesuatu yang spesial atau
mempunyai potensi yang spesial.
Keluarga Allah
Page 1
Outline Khotbah 05-Oktober-2014
 ITU SEBABNYA SEBAGAI ORANG PILIHAN, JANGAN LAGI MAU MELAKUKAN HAL-HAL YANG
BERSTANDAR RATA-RATA, MULAILAH LAKUKAN HAL-HAL YANG BERSTANDAR EMAS (GOLD
STANDARD).
b) Ini yang menjadi penyebab banyak orang tidak bisa melakukan perkara besar di dalam
kehidupannya: tidak sadar identitas emasnya sebagai orang pilihan Allah! Mulai hari ini,
sadarilah bahwa anda bukan orang sembarangan, kitalah orang pilihan Allah: suami pilihan Allah,
istri pilihan Allah, orang tua pilihan Allah, KKS pilihan Allah, dokter pilihan Allah, pejabat pilihan
Allah, profesional pilihan Allah, pengusaha pilihan Allah, bahkan kita semua adalah pelayan
Tuhan pilihan Allah. Itu sebabnya bangun kehidupan berstandar emas, maka engkau akan
melihat gold standard blessings / berkat berstandar emas akan dicurahkan besar-besaran
dalam hidupmu !!!
2. IMAMAT YANG RAJANI.
a) Inilah identitas emas kedua yang Tuhan berikan kepada kita: Imamat yang rajani !!!
 Apa artinya Imamat yang rajani?
 IMAM ITU IDENTIK DENGAN MELAYANI, SEDANGKAN RAJA IDENTIK DENGAN
MEMERINTAH.
b) Inilah yang diajarkan oleh Tuhan Yesus di Lukas 22:25-27
22 Yesus berkata kepada mereka: "Raja-raja bangsa-bangsa memerintah rakyat mereka dan
orang-orang yang menjalankan kuasa atas mereka disebut pelindung-pelindung. 26 Tetapi kamu
tidaklah demikian, melainkan yang terbesar di antara kamu hendaklah menjadi sebagai yang
paling muda dan pemimpin sebagai pelayan. 27 Sebab siapakah yang lebih besar: yang duduk
makan, atau yang melayani? Bukankah dia yang duduk makan? Tetapi Aku ada di tengah- tengah
kamu sebagai pelayan.
 Ini yang diajarkan Tuhan Yesus kepada kita: Pemimpin Sebagai Pelayan !!!
 JADI INILAH ARTI IMAMAT YANG RAJANI: IMAM DAN RAJA, MEMERINTAH DAN MELAYANI,
PEMIPIN SEBAGAI PELAYAN, MEMIMPIN DENGAN HATI MELAYANI !!!
 Jadi mulai sekarang lihatlah diri anda sebagai Imam dan Raja / Pemimpin dan Pelayan:
- Dengarkan baik-baik: KITA DIURAPI UNTUK MENJADI RAJA. DI DALAM DIRI KITA,
MENGALIR DARAH BANGSAWAN, YAITU DARAH YESUS, SANG RAJA DI ATAS SEGALA
RAJA !!!
- BEDANYA DENGAN RAJA-RAJA DARI KERAJAAN ALLAH DIBANDINGKAN RAJA-RAJA DARI
DUNIA ADALAH: SAMA SEPERTI TUHAN YESUS, RAJA-RAJA DARI KERAJAAN ALLAH,
AKAN MEMERINTAH DENGAN HATI SEBAGAI HAMBA YANG SIAP UNTUK MELAYANI.
PEMIMPIN SEBAGAI PELAYAN !!! KUASA DAN OTORITAS YANG KITA MILIKI BUKAN
UNTUK DIRI KITA SENDIRI, TAPI KITA PAKAI UNTUK MELAYANI, MEMBANGUN, DAN
MENJADI BERKAT BAGI ORANG LAIN !!!
- Inilah yang dilakukan oleh Raja Yesus: Dia turun ke dunia, jadi manusia, untuk memberikan
nyawanya sebagai tebusan bagi kita semua, supaya yang seharusnya binasa tidak binasa,
melainkan beroleh hidup yang kekal !!!
- Inilah GOLD STANDARD LEADERS !!!
 Itu sebabnya sebagai imamat rajani, mulai sejak sekarang:
- Di manapun anda berada, jadilah pemimpin yang punya hati yang melayani !!!
- Gunakan harta, kekayaan, kepandaian, talenta yang Tuhan berikan kepada anda untuk
melayani, membangun, dan menjadi berkat !!!
- Miliki visi dan impian yang besar, jadilah orang yang berhasil dan sukses, lakukan
perkara-perkara besar bersama dengan Tuhan, dan jadilah raja yang memerintah. Tapi
di saat yang sama, singsingkan lengan anda untuk melayani: kuatkan yang lemah,
bebaskan yang terbelenggu, sembuhkan yang sakit, dan jadilah berkat di manapun
berada.
3. BANGSA YANG KUDUS.
a) Inilah identitas emas ketiga yang Tuhan berikan kepada kita: Bangsa yang kudus !!!
 Baca 2 Timotius 2:20-21 !!!
20 Dalam rumah yang besar bukan hanya terdapat perabot dari emas dan perak, melainkan
juga dari kayu dan tanah; yang pertama dipakai untuk maksud yang mulia dan yang terakhir
untuk maksud yang kurang mulia. 21 Jika seorang menyucikan dirinya dari hal-hal yang jahat,
Keluarga Allah
Page 2
Outline Khotbah 05-Oktober-2014
ia akan menjadi perabot rumah untuk maksud yang mulia, ia dikuduskan, dipandang layak
untuk dipakai tuannya dan disediakan untuk setiap pekerjaan yang mulia.
b) Sadarkah anda bahwa yang kudus akan dipakai untuk pekerjaan yang mulia?!
 Inilah emas: dia ‘dikuduskan’ atau ‘dimurnikan’ sehingga kadar emasnya makin tinggi 12
karat… 18 karat… bahkan sampai 24 karat….
- 12 karat artinya 12 bagian emas, 12 bagian logam yang lain.
- 18 karat artinya 18 bagian emas, 6 bagian logam yang lain.
- 24 karat artinya 24 bagian emas semuanya.
- Semakin tinggi kadar emasnya, maka semakin mulia emas tersebut dan semakin bernilai.
 Demikian pula sebagai pribadi emas (bangsa yang kudus), SEMAKIN KITA MEMURNIKAN
DIRI, SEMAKIN KITA BISA BERSINAR TERANG MEMANCARKAN KEMULIAAN TUHAN.
 Kuncinya adalah kita harus mampu melihat identitas kita sebagai bangsa yang kudus !!!
- Sama seperti emas: kalau pada dasarnya sudah emas, maka tinggal dimurnikan terusmenerus, maka emas tersebut akan semakin tinggi kadarnya: 12k, 18k, 24k.
- Demikian pula dengan kita: kalau pada dasarnya kita adalah bangsa yang kudus, maka
tinggal dimurnikan terus-menerus, maka kita akan semakin bersinar dengan terang
memancarkan kemuliaan Allah dalam hidup kita.
4. UMAT KEPUNYAAN ALLAH SENDIRI.
a) Inilah identitas emas keempat yang Tuhan berikan kepada kita: Umat Kepunyaan Allah sendiri
!!!
b) Itu sebabnya kalau kita bisa masuk dalam club yang satu ini, maka kita adalah orang paling
beruntung dan berbahagia di dunia ini. Kalau kita bisa jadi umat kepunyaan Allah sendiri,
sesungguhnya kita adalah orang-orang paling elit, eksklusif, dan spesial di dunia ini.
 Inilah GOLD STANDARD COMMUNITY / KOMUNITAS BERSTANDAR EMAS: Umat Kepunyaan
Allah sendiri !!!
c) Itu sebabnya mulai sejak sekarang saya ajak kita semua…
 Bangga karena kita adalah umat kepunyaan Allah sendiri !!!
 Komit dalam komunitas Allah ini, yaitu gereja lokal di mana Tuhan menempatkan kita !!!
 Maju dalam pelayanan, ikut terlibat, dan berbuah lebat untuk memajukan komunitas Allah
yang sangat spesial ini !!!
 Bahkan menceritakan dan memberitakan kepada dunia apa yang Yesus sudah lakukan bagi
kita sehingga teman-teman kita juga bisa bergabung dalam club elit ini, keluarga kita bisa
masuk dalam komunitas Allah ini, dan banyak orang diselamatkan !!!
PENUTUP:
Marilah kita menyadari bahwa didalam Yesus kita memiliki Identitas Emas dan pakailah identitas yang sudah
Tuhan tanamkan ini untuk memberitakan kepada dunia betapa luarbiasanya Allah kita.
Keluarga Allah
Page 3
Download