Presiden Ajak Semua Pihak Selesaikan Krisis Keuangan

advertisement
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Presiden Ajak Semua Pihak Selesaikan Krisis Keuangan
Kamis, 23 Oktober 2008
Beijing - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak semua negara termasuk organisasi keuangan internasional
untuk bersama-sama memikirkan mengatasi krisis keuangan global yang saat ini melanda dunia.
"Semua pihak termasuk organisasi keuangan internasional hendaknya bersama-sama berupaya menyelesaikan krisis
keuangan global yang saat ini melanda dunia," kata Presiden Yudhoyono di depan ratusan pebisnis Asia-Eropa yang
hadir dalam Forum Bisnis Asia-Eropa ke-11 di Beijing, Kamis.
Pelaksanaan forum bisnis dan kehadiran Presiden sebagai pembicara dalam pertemuan itu merupakan salah satu
kegiatan dalam KTT Pertemuan Asia-Eropa (ASEM) ke-17, tanggal 24-25 Oktober 2008, yang dihadiri 43 kepala negara
dan pemerintahan serta dua organisasi internasional.
Hadir dalam forum bisnis itu antara lain Menkopolhukam Widodo AS, Menlu Hassan Wirajuda, Menkes Siti Fadilah
Supari, Meneg LH Rachmat Witoelar, Meneg BUMN Sofyan Djalil dan Sekab Sudi Silalahi.
Menurut Presiden Yudhoyono, organisasi internasional seperti Bank Dunia, Dana Moneter Internasional (IMF), ASEM,
dan ASEAN plus 3 (China, Jepang dan Korsel) dapat bersama memikirkan berbagai langkah dan upaya dalam
menyelesaikan krisis keuangan.
Presiden mengajak pula organisasi internasional untuk berdiskusi dan dialog bersama untuk mengakhiri krisis keuangan
sehingga kondisi keuangan internasional bisa kembali stabil.
"Adanya KTT Pertemuan ASEM ke-7 yang akan berlangsung dua hari mendatang ini juga bisa dijadikan suatu ajang
bagi para pemimpin negara untuk bertemu dan membicarakan langkah nyata dalam menyelesaikan krisis keuangan,"
kata Presiden.
Presiden optimistis, jika mengedepankan dialog antar organisasi internasional, maka krisis keuangan global dapat
segera diakhiri sehingga kondisi perekonomian dunia tidak terus memburuk.
Selain itu, Presiden juga minta pihak swasta dan pemerintah lokal bersama dengan pemerintah pusat dan organisasi
internasional untuk membantu menyelesaikan krisis keuangan global.
"Kita semua berharap agar krisis keuangan ini bisa segera diakhiri dan adanya momentum pertemuan ASEM ini
diharapkan bisa dicarikan jalan penyelesaian," katanya.
Â
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 07:43
Sekretariat Negara Republik Indonesia
Sumber:
http://www.antara.co.id/arc/2008/10/23/presiden-ajak-dunia-selesaikan-krisis-keuangan/
http://www.setneg.go.id
www.setneg.go.id
DiHasilkan: 29 October, 2017, 07:43
Download