1 Ujian Tengah Makroekonomi 2 Pengajar

advertisement
Ujian Tengah Makroekonomi 2
Pengajar
: Arianto Patunru
Hari, tanggal : Selasa, 1 April 2008
Waktu
: 150 menit
________________________________________________________________________
1. Jawab pertanyaan-pertanyaan di bawah dengan singkat dan jelas. Gunakan
bantuan grafis atau matematis jika perlu.
a. Jelaskan perbedaan konsep permintaan dan penawaran antara ekonomi
mikro dan makro (agregat). Sebutkan darimana kurva permintaan dan
penawaran individual diturunkan, dan sebaliknay darimana kurba
permintaan dan penawaran agregat diturunkan.
b. Jelaskan mengapa kurva AS bisa mendatar dan bisa tegak. Sebutkan
periode waktu yang bersesuaian dengan kedua bentuk kurva tersebut dan
jelaskan sebabnya.
c. Apakah ketika AS berbentuk tegak kita bisa menyimpulkan bahwa
perekonomian tidak akan bertumnbuh lagi? Mengapa?
2. Sebutkan pengaruh dari masing-masing aktivitas/transaksi/kejadian di bawah ini
terhadap perhitungan PDB nasional.
a. Banyu menjual mobil yang dibelinya dari Shahnaz kepada Heidi.
b. PT Qomariah mengurangi inventory-nya.
c. Saham “Eisha, Guswindra & Panji” yang tercatat di Bursa Efek Jakarta jatuh
nilainya.
d. Syafirani membeli sebidang tanah dari Ade dengan niat untuk membangun
rimah baru.
e. Seorang turis dari Jerman membeli minuman di Cafe Rizki. Minuman itu
diimpor Rizki dari Kanada.
f. Tsunami di Aceh, gempa di Jogjakarta, lumpur di Jawa Timur.
g. Omar menjual buku fotokopian Dornbusch-nya ke Rangga.
h. Nur Iman menjual saham Telkom-nya.
i. Agen mobil Eko Mobilindo melakukan cuci gudang dengan potongan harga
besar-besaran.
j. Pemerintah meningkatkan jumlah uang pensiun pegawai negeri.
3. a. Asumsikan sebuah fungsi produksi agregat Cobb-Douglas dengan input tenaga
kerja dan modal. Asumsikan bahwa pangsa tenaga kerja di dalam pendapatan
adalah sekitar 80% dan untuk modal pangsanya 20%. Jika level dari teknologi
tidak berubah sementara tenaga kerja tumbuh 2.4% dan modal tumbuh 1.2%,
berapa besar perekonomian akan tumbuh?
1
b. Bagaimana model Solow melihat pertumbuhan penduduk? Apakah tingkat
pertumbuhan penduduk yang tinggi baik untuk perekonomian? Jelaskan.
4. a. “Kebijakan moneter bersifat netral dalam model kurva penawaran Keynesian”.
Benar atau salah? Mengapa?
b. Jelaskan efek jangka panjang dari peningkatan supply uang nominal pada
jumlah real money balances yang tersedia dalam perekonomian.
5. a. “Pada saat perekonomian memasuki masa resesi, upah cenderung
menyesuaikan diri dengan lambat menuju keseimbangan baru. Pengangguran
yang terjadi dalam proses ini disebut pengangguran friksional”. Benar atau salah?
Mengapa?
b. Apa yang dimaksud dengan Aturan Taylor? Bagaimana ia digunakan untuk
membantu bank sentral menetapkan tingkat bunga? Jika BI memutuskan untuk
mengadopsi kebijakan penargetan inflasi secara penuh, apa yang terjadi dengan
formula Aturan Taylor tersebut? Dalam praktik dewasa ini, menurut pengamatan
Anda, faktor apa yang lebih ditekankan oleh BI: pertumbuhan ekonomi atau
inflasi? Berikan komentar kritis Anda.
Selamat Bekerja
2
Download