INTISARI Periodontitis merupakan penyakit infeksi kronis pada jaringan pendukung gigi yang disebabkan oleh bakteri sehingga terjadi peradangan jaringan dan secara perlahan akan mengalami kerusakan karena proses inflamasi. Kerusakan tulang pada periodontitis merupakan tanda paling penting dari periodontitis dan merupakan salah satu penyebab lepasnya gigi. Simvastatin adalah salah obat golongan statin yang digunakan untuk terapi hiperkolesterolemia. Stain selain dapat mengontrol kadar lemak darah, simvastatin memperlihatkan manfaatnya sebagai obat yang memiliki efek anti-inflamasi, imunomodulator, antioksidan, anti-trombotik, dan juga memiliki manfaat dapat menstabilisasi endotelium, memicu angiogenesis dan diferensiasi osteoblastik. Simvastatin dibuat dalam bentuk sediaan gel dengan konsentrasi 2,5%. Subjek sebanyak 24 ekor Sprague dawley dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok perlakuan gel Simvastatin dan kelompok kontrol CMC-Na. Setelah tulang alveolar tikus di induksi periodontitis. Simvastatin di aplikasikan pada tulang dengan lama aplikasi 3, 5, 7, dan 14 hari. Pada setiap hari perlakuan yang telah ditentukan, subjek dikorbankan, tulang alveolar dan jaringan disekitarnya diambil untuk diproses secara histologis. Preparat diwarnai dengan Mayer Hematoksilin-Eosin. Data dianalisis menggunakan uji One Way ANOVA dan dilanjutkan uji Post Hoc LSD. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan rerata jumlah angiogenesis kelompok simvastatin 2,5% lebih tinggi (25,9512,99) dibandingkan kelompok CMC-Na 1% (16,329,54). Anova menunjukkan perbedaan bermakna jumlah pembuluh darah (mikrovaskular) (p<0,05) antarkelompok. Jumlah pembuluh darah (mikrovaskular) menunjukkan perbedaan yang bermakna antara kelompok perlakuan dengan kontrol negatif pada hari ke-3, 5, 7, dan 14. Disimpulkan bahwa aplikasi topikal Simvastatin 2,5% dapat meningkatkan angiogenesis dalam proses penyembuhan tulang tikus yang mengalami priodontitis. Kata kunci: Simvastatin, angiogenesis, penyembuhan tulang, periodontitis. xv ABSTRACT Periodontitis is a chronic infectious disease in infected periodontium tissues caused by bacteria resulting the tissue inflammation and gradually will be damaged due to the inflammatory process. Bone destruction in periodontitis is a crucial sign of periodontitis and a cause of tooth recession. Simvastatin is a statin drug used for hypercholesterolemia. Statin, in addition to control the cholesterol, simvastatin demonstrates the benefit as a drug which has an effect of anti-inflammatory, immunomodulator, anti-oxidant, anti-thrombotic, endothelium stabilator, angiogenesis trigger, and differentiation of osteoblast. Simvastatin is produced as gel with the concentration of 2,5%. The 24 subjects of Sprague dawley are divided into 2 groups; group with simvastatin and control group of CMC-Na. After the periodontitis is induced to the alveolar bone of the rats, simvastatin is applied to the rats with 3, 5, 7, and 14 days of period. The subjects are sacrificed in the appointed days, the alveolar bone and tissue are taken to histological processing. The glass object is colored with Mayer-Hematoxillin-Eosin. The data is analyzed using One Way Anova and Post-Hoc LSD Test. The results show an increase in the mean number of angiogenesis simvastatin 2,5% (25,9512,99) higher than control group (16,329,54). Anova shows significant differences of blood vessel (microvascular) (p<0,05) between groups. The number of blood vessel (micro vascular) shows significant differences to the treated group of 3rd, 5th, 7th, and 14th day. It is concluded that the topical gel of Simvastation 2,5% can increase angiogenesis in the healing process of periodontitis in the bones of the rats. Key words : Simvastatin, angiogenesis, bone healing, periodontitis. xvi