KATA PENGANTAR Puji dan syukur kepada Tuhan, karena berkat bimbingan dan kasih-Nya penulis bisa menyelesaikan skripsi dengan judul, “Evaluasi Penerapan Transfer Pricing pada PT. X”. Adapun tujuan penyusunan skripsi ini adalah untuk memenuhi salah satu syarat dalam menyelesaikan program pendidikan strata-1 (S1) pada Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi Universitas Widyatama Bandung. Dalam penyusunan skripsi ini, penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan-kekurangan baik dari segi pembahasan maupun penyusunannya. Hal ini disebabkan karena keterbatasan pengetahuan, pengalaman, serta kemampuan penulis. Untuk itu penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dimana dapat memberikan manfaat dan dorongan bagi peningkatan kemampuan penulis di masa yang akan datang. Begitu banyak bimbingan, bantuan, maupun dorongan yang penulis peroleh selama penyusunan skripsi ini, maka dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada: 1. Orangtuaku tercinta yang memberikan kasih sayang kepada penulis. 2. Tante (Ai Ernie) tersayang, yang telah banyak memberikan dukungan dan telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk mendapatkan pendidikan di perguruan tinggi terima kasih bangat atas semua ini. 3. Keluarga tercinta,Koko, adik – adik ( Sandro, Welly, Sherly ), nenek ku tersayang, dan seluruh keluarga yang telah memberikan kasih sayang, bimbingannya, nasehat dan memotivasi penulis untuk menyelesaikan pendidikan di Universitas Widyatama. 4. Yang terkasih, Chandra A terima kasih atas segala motivasi, bantuan dan kesabaran yang diberikan dalam menghadapi penulis untuk menyelesaikan skripsi ini 5. Ibu Veronica Christina S.E.,M.Si. selaku Dosen Pembimbing I yang telah berkenan memberikan waktu, tenaga dan pikirannya untuk membimbing serta ii memberikan pengarahan kepada penulis dalam penyusunan skripsi dari awal sampai selesainya skripsi ini. 6. Bapak H..Muh. Allan Jayaatmaja, S.E.,M.M selaku Dosen Pembimbing II yang telah berkenan memberikan waktu, pikirannya dan pengarahan dalam menyusun skripsi ini. 7. Ibu Prof. Dr. Hj. Koesbandijah A.K., M.S., Ak., selaku Ketua Badan Pengurus Yayasan Widyatama Bandung. 8. Bapak Prof. Dr. Hiro Tugiman Ak., selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama. 9. Bapak Bachtiar Asikin, S.E., MM., selaku Ketua Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama. 10. Bapak R. Wedi Rusmawan, K., S.E., selaku Sekretaris Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama Bandung. 11. Seluruh staf dosen Fakultas Ekonomi Universitas Widyatama yang telah membekali penulis dengan ilmu dan pengetahuan yang sangat berharga. 12. Seluruh staf administrasi dan perpustakaan Universitas Widyatama yang telah memberikan bantuannya. 13. Bapak Yusman, selaku Kepala cabang PT “Surya Prabha Jatisatya” yang telah memberi waktu dan bantuannya kepada penulis. 14. Seluruh staf karyawan PT “Surya Prabha Jatisatya” yang telah membantu penulis. 15. Teman-teman terbaikku, Ina, David, Sefty, Linda, Ci Hany, Ci Herna, Sahabatku Lusi, Maria, Andreas, Davey, Jeffri, Mesri, dan temen- temen yang tidak dapat disebutkan terima kasih telah memberikan dukungan dan doanya kepada penulis. 16. Teman-temanku tercinta, Chandra 01, Yesi, Joni, Leo, Yanti, dan KMB Utama serta anak – anak BSTc Utama terima kasih atas dukungannya. 17. Semua pihak yang telah membantu penulis sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini. iii Akhir kata, sekali lagi penulis mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Bandung, November 2005 Penulis iv