Etika bisnis dalam sistem hukum ekonomi di

advertisement
Perpustakaan Universitas Indonesia >> UI - Tesis (Membership)
Etika bisnis dalam sistem hukum ekonomi di Indonesia
Bambang Eko Turisno
Deskripsi Dokumen: http://lib.ui.ac.id/opac/themes/libri2/detail.jsp?id=81521&lokasi=lokal
-----------------------------------------------------------------------------------------Abstrak
Undang-undang Dasar 1945 dalam pasal 27 memberikan kebebasan warga negara Indonesia untuk memilih
suatu pekerjaan. Karenanya, setiap warga negara Indonesia diwenangkan untuk melakukan kegiatan usaha
apapun yang dikehendakinya sesuai dengan kemauan dan kemampuan. Dengan demikian, siapa pun warga
negara Indonesia yang ingin melakukan kegiatan bisnis harus mendapatkan kesempatan yang sama untuk
melaksanakannya, termasuk untuk beralih kegiatan bisnis. Bisnis sebagai suatu kegiatan usaha mempunyai
tujuan-tujuan.
<br><br>
Satu dari beberapa tujuan utama dari bisnis ialah untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan (needs and
wants) manusia. Di samping tujuan utama, tujuan lain dari bisnis ialah memperoleh keuntungan. Dalam
pada itu, bisnis yang baik selalu mempunyai misi tertentu yang luhur dan tidak tidak ada kecualinya.
<br><br>
Misi itu adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membuat hidup manusia lebih manusiawi
melalui pemenuhan kebutuhan secara baik. Dalam mencapai tujuan, bisnis menghadapi risiko.
<br><br>
Risiko yang harus dipikul oleh bisnis sangat luas satu di antaranya adalah (dapat terlihat melalui)
persaingan. Dilihat dari beberapa hal di Indonesia, bisnis perdagangan bersaing. Persaingan wajar akan
menimbulkan beberapa keuntungan. Peraturan hukum, doktrin hukum serta yurisprudensi di Indonesia
memberi perlindungan terhadap persaingan wajar. Karenanya, persaingan tidak wajar, yaitu secara tidak
jujur atau curang, yang dilakukan secara melawan hukum dilarang. Bentuk persaingan curang di antaranya
adalah tindakan yang bertentangan dengan sopan santun tanpa mengindahkan etika bisnis. Etika bisnis
mempunyai fungsi bagi keberhasilan bisnis.
Download