Indonesia merupakan salah satu pengembang otomotif terbesar di

advertisement
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Pemilihan Bidang dan Objek KKP
Indonesia merupakan salah satu pengembang otomotif terbesar di ASEAN
setelah Thailand. Frost & Sullivan memprediksi Indonesia akan menjadi pasar
otomotif terbesar di ASEAN pada 2019 dengan total kendaraan mencapai 2,3
juta. Perkembangan ini dipicu oleh pertumbuhan ekonomi Indonesia yang
stabil, peningkatan kelas menengah dan peningkatan investasi sektor otomotif
serta pemberlakuan regulasi otomotif yang mendukung pertumbuhan
pasar,(Vijay Rao, 2015).
PT Astra Honda Motor (AHM) merupakan pelopor industri sepeda motor
di Indonesia. Didirikan pada 11 Juni 1971 dengan nama awal PT Federal
Motor. Saat itu, PT Federal Motor hanya merakit, sedangkan komponennya
diimpor dari Jepang dalam bentuk CKD (completely knock down).
PT Astra Honda Motor, perusahaan yang menjalankan fungsi produksi,
penjualan dan pelayanan purna jual yang lengkap untuk kepuasan pelanggan.
Menjadi pemimpin pasar sepeda motor di Indonesia dengan cara
merealisasikan keinginan pelanggan serta berkontribusi bagi masyarakat
Indonesia. Selain itu menciptakan solusi mobilitas bagi masyarakat Indonesia
dengan produk dan layanan terbaik.
Di tengah pesatnya persaingan dan perkembangan industri otomitif
tersebut, setiap perusahaan yang bergerak di bidang ini perlu pengelolaan dan
pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang baik. Setiap perusahaan
1
harus menyadari berhasil atau tidaknya tugas dan fungsi yang dilaksanakan
tergantung pada faktor sumber daya manusia.
Menurut Menurut Edwin B. Flippo ( 1996 ) Manajemen Sumber Daya
Manusia adalah perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan
kegiatan – kegiatan dan pengadaan, pengembangan, pemberian kompensasi,
pengintegrasian, pemeliharaan dan pelepasan sumber daya manusia agar
tercapai berbagai tujuan individu, organisasi dan masyarakat.
Menurut Handoko ( 2000 ) Manajemen Sumber Daya Manusia adalah
penarikan,
seleksi,
pengembangan,
pemeliharaan,
dan
penggunaan
sumberdaya manusia untuk mencapai baik tujuan – tujuan individu maupun
organisasi.
Bagi suatu organisasi, pengelolaan sumber daya manusia menyangkut
keseluruhan urusan organisasi dan tujuan yang telah ditetapkan. Untuk itu
seluruh komponen atau unsur yang ada di dalamnya yaitu para pengelola
dengan berbagai aktivitasnya dengan memfokuskan pada perencanaan yang
menyangkut penyusunan staff, penetapan program latihan jabatan dan lain
sebagainya. Hal ini perlu dilakukan untuk mengantisipasi perkembangan
jangka pendek dan jangka panjang dari suatu organisasi tersebut, khususnya
yang menyangkut kesiapan sumber daya manusianya. Alasan lainnya adalah
bahwa suatu pengelolaan sumber daya manusia dalam suatu organisasi tidak
dapat terlepas dari lingkungan internal maupun eksternal, yang pada suatu saat
akan dapat mempengaruhi keberadaan organisasi tersebut.
2
Keberhasilan dari suatu perusahaan tidak lepas dari sumberdaya manusia
didalamnya yang dikelola dengan baik, yang mampu berkontribusi untuk masa
depan perusahaan. Demikian juga dengan PT.Astra International,Tbk Honda
Semarang yang berupaya mendapatkan karyawan yang berkualitas melalui
proses rekrutmen dan seleksi baik dari sumber internal maupun eksternal .
Menurut Drs. Fautisno Cardoso Gomes ( 1995:105 ), rekrutmen
merupakan Proses mencari, menemukan dan menarik para pelamar untuk
dipekerjakan dalam dan oleh suatu organisasi.
Menurut Randall S. Schuler dan Susan E. Jackson ( 1997:227 ) dalam
Nanang Nuryanta ( 2008 ), rekrutmen antara lain meliputi upaya pencarian
sejumlah karyawan yang memenuhi syarat dalam jumlah tertentu sehingga
dari mereka perusahaan dapat menyeleksi orang – orang yang paling tepat
untuk mengisi lowongan pekerjaan yang ada.
Proses seleksi merupakan salah satu bagian yang terpenting dalam
keseluruhan proses manajemen sumber daya manusia. Pernyataan ini
didasarkan pada suatu alasan bahwa suatu organisasi ataupun perusahaan akan
mendapatkan
sejumlah
pegawai
yang
memenuhi
kualifikasi
yang
dipersyaratkan atau tidak adalah sangat tergantung pada cermat tidaknya
proses seleksi ini dilakukan. Dan proses seleksi ini merupakan bagian yang
tidak bisa dipisahkan dengan rekrutmen.
Menurut Umi Sukamti (1989:153) mendefinisikan seleksi sebagai suatu
proses penetapan pelamar yang mana diantara mereka direkrut dengan melalui
3
pertimbangan persyaratan-persyaratan untuk dapat diterima dalam melakukan
pekerjaan dengan baik.
Sedangkan menurut Randall S. Schuler dan Susan E. Jackson (1997), yang
mengaitkan seleksi dan penempatan menyebutkan bahwa seleksi adalah proses
mendapatkan dan mempergunakan informasi mengenai pelamar kerja untuk
menentukan siapa yang seharusnya diterima menduduki posisi jangka pendek
dan jangka panjang. Penempatan (placement) berkaitan dengan pencocokan
seseorang dengan jabatan yang akan dipegangnya, berdasarkan pada
kebutuhan jabatan dan pengetahuan, ketrampilan, kemampuan, preferensi, dan
kepribadian karyawan tersebut.
Perusahaan adalah sebuah organisasi yang beranggotakan banyak orang
dengan satu tujuan yang sama. Tujuan perusahaan tersebut dapat dicapai jika
semua anggota perusahaan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik dan
benar, untuk itu human resource management atau manajemen sumber daya
manusia sangat dibutuhkan. Pengelolaan sumber daya manusia didalam
sebuah perusahaan sangat penting demi tercapainya tujuan perusahaan.
Manajemen sumber daya manusia yang baik berfungsi untuk memilih orangorang yang berkompeten untuk menjadi anggota perusahaan serta memastikan
bahwa semua anggota perusahaan telah menjalankan tugasnya dengan baik.
Bagi sebuah perusahaan pelaksanaan rekrutmen dan seleksi karyawan
merupakan tugas yang sangat penting dan krusial dan membutuhkan tanggung
jawab yang besar, hal ini dikarenakan kualitas sumber daya manusia yang
4
akan digunakan perusahaan sangat tergantung pada bagaimana prosedur
rekrutmen dan seleksi dilakukan.
Masalah tenaga kerja saat ini adalah kompleks karena
adanya
perkembangan teknologi yang semakin pesat dan adanya pertumbuhan
persaingan. Tantangan utamanya adalah bagaimana memilih, mengelola
karyawan dengan efektif dan menghapuskan praktek-praktek yang tidak
selektif yaitu dengan cara ketetapan melakukan kegiatan rekruitmen, hal ini
akan telihat dari hasil penilaian kerja setelah para pekerja melaksanakan tugastugas pokoknya untuk suatu periode tertentu. Dalam kondisi lingkungan di
atas seorang manajer dituntut untuk selalu mengembangkan cara-cara baru
untuk dapat menyeleksi dan mempertahankan karyawan yang berkualitas
tinggi yang diperlukan perusahaan agar tetap mampu bersaing.
Untuk mencapai tujuan perusahaan maka diperlukan suatu perencanaan
tenaga kerja yang baik untuk masing-masing divisi atau departemen yang ada
di dalam perusahaan. Dengan adanya perencanaan tenaga kerja diharapkan
pihak perusahaan akan memperoleh informasi yang berkaitan dengan
penentuan kualitas tenaga kerja yang diperlukan perusahaan untuk mengisi
jabatan-jabatan yang ada secara efektif. Sekarang ini banyak tersedia caloncalon tenaga kerja
yang mempunyai latar belakang pendidikan yang
memadai, tetapi tidak semua calon tenaga kerja mempunyai kemampuan yang
ssesuai dalam memajukan perusahaan.
Sedangkan sekarang ini sebuah organisasi atau perusahaan membutuhkan
calon tenaga kerja yang mampu bekerja secara baik dan berkualitas, maka
5
langkah-langkah yang dilakukan suatu perusahaan untuk merekrut tenaga
kerja adalah melaksanakan proses rekrutmen yang efektif
berdasarkan
prosedur tahapan seleksi tenaga kerja yang signifikan dan selektif
agar
dikemudian hari akan diperoleh produktifitas dan kinerja yang tinggi dari
karyawan.
Berdasarkan uraian yang telah dikemukakan diatas tentang pengelolaan
sumber daya manusia terutama dari unsur rekrutmen dan seleksi serta masalah
yang dihadapi manajemen dalam proses ini maka penulis mengambil judul
“ PROSES REKRUTMEN DAN SELEKSI KARYAWAN DI PT.
ASTRA INTERNATIONAL,Tbk HONDA MOTOR SEMARANG ”
1.2 Tujuan KKP
1.2.1 Tujuan Umum
-
Untuk Mengetahui Proses Rekrutmen dan Seleksi di PT Astra
International,Tbk Honda Semarang.
1.2.2 Tujuan Khusus
-
Mengetahui sumber rekrutmen karyawan.
-
Mengetahui metode rekrutmen karyawan.
-
Mengetahui tahapan seleksi karyawan.
-
Mengetahui kendala – kendala yang dihadapi oleh perusahaan
dalam melakukan rekrutmen dan seleksi.
-
Menemukan solusi dari kendala yang dihadapi.
6
1.3 Manfaat KKP
-
Bagi Mahasiswa :
•
Menambah wawasan dan ilmu pengetahuan mengenai Proses
rekrutmen dan seleksi.
•
Sebagai sarana pembelajaran yang memberikan informasi tentang
proses rekrutmen dan seleksi.
-
Bagi perusahaan :
•
-
Sebagai bahan Informasi dan Evaluasi
Bagi Akademik atau Lembaga :
•
Sebagai bahan bacaan untuk menambah ilmu pengetahuan.
7
BAB III
DATA DAN PENGUMPULAN DATA
3.1 Metode Pengumpulan Data
Dalam penyusunan laporan kuliah kerja praktek memerlukan data yang
digunakan dalam pembahasan, agar dapat diperoleh data yang baik dan
memenuhi syarat maka diperlukan metode pengumpulan data yang tepat.
Metode pengumpulan data merupakan teknik atau cara yang dilakukan untuk
mengumpulkan data. Adapun 3 metode pengumpulan data yang digunakan
dalam penyusunan laporan kuliah kerja praktek yaitu :
3.1.1 Wawancara
Menurut Prabowo (1996), wawancara adalah metode pengambilan data
dengan cara menanyakan sesuatu pada seorang responden. Dalam
pengumpulan data dengan wawancara dilakukan melalui tatap muka
dan tanya jawab langsung antara peneliti dengan narasumber.
Wawancara pada laporan ini dilakukan dengan bertanya langsung pada
bagian personalia PT. Astra International,Tbk Honda Motor Semarang.
3.1.2 Observasi
Menurut Nawawi dan Martini (1991), observasi adalah pengamatan dan
pencatatan secara sistematik terhadap unsur-unsur yang tampak dalam
1
suatu gejala atau gejala-gejala dalam penelitian. Observasi merupakan
upaya
pengamatan
langsung
terhadap
objek
penelitian
untuk
memperkuat dan meyakinkan hasil wawancara.
Observasi yang dilakukan peneliti adalah observasi partisipastif yaitu
peneliti mengamati apa yang dikerjakan orang, mendengarkan apa yang
diucapkan dan berpartisipasi dalam aktivitas yang diteliti di dalam PT.
Astra International Tbk, Honda Motor Semarang.
3.1.3 Studi kepustakaan
Studi kepustakaan digunakan untuk mengumpulkan data sekunder dari
perusahaan, landasan teori dan informasi yang berkaitan dengan laporan
ini. Studi dilakukan antara lain dengan mengumpulkan data yang
bersumber dari literatur-literatur, bahan kuliah, dan hasil penelitian
lainnya yang ada hubungannya dengan objek penelitian yaitu
pembahasan mengenai konsep rekrutmen dan seleksi. Hal ini dilakukan
untuk mendapatkan tambahan pengetahuan mengenai masalah yang
sedang dibahas.
3.2 Jenis Data
Jenis data yang diperlukan dalam penyusunan laporan ini dikelompokkan
menjadi dua yaitu :
2
3.2.1 Data Primer
Data primer yang merupakan data yang diperoleh langsung dari
sumbernya. Data-data yang diperoleh melalui pertanyaan-pertanyaan
dari responden dalam wawancara dan observasi atau pengamatan
langsung. Data ini diperoleh langsung melalui observasi atau
pengamatan langsung dari perusahaan, baik itu melalui observasi dan
wawancara secara langsung.
3.2.2 Data Sekunder
Data sekunder adalah data yang diusahakan sendiri pengumpulannya,
data ini digunakan sebagai pelengkap yang diperoleh dari literaturliteratur yang ada hubungannya dengan proses rekrutmen dan seleksi
karyawan di PT.Astra International Tbk, Honda Motor Semarang. Data
ini diperoleh dari buku-buku referensi maupun pendamping yang ada di
perpustakaan.
3.3 Sumber Data
Sumber data adalah subyek dari mana data penelitian diperoleh, seperti dari
narasumber atau responden, peristiwa atau aktivitas yang dilakukan, tempat
atau lokasi dan dokumen atau arsip.
Sumber data dalam laporan Proses Rekrutmen dan Seleksi Karyawan
PT.Astra International Tbk, Honda Motor Semarang sebagai berikut :
3
1. Data Primer
Data primer merupakan data yang diperoleh secara langsung dari
sumbernya. Data-data yang diperoleh melalui pertanyaan-pertanyaan dari
responden dalam wawancara dan observasi atau pengamatan langsung .
Sumber data primer dalam laporan ini berasal dari wawancara secara
langsung dengan pihak personalia PT.Astra Internasional Tbk, Honda
Motor Semarang.
2. Data Sekunder
Data
sekunder
adalah
data
yang
diusahakan
sendiri
dalam
pengumpulannya, data ini digunakan sebagai pelengkap yang diperoleh
dari literatur-literatur yang ada hubungannya dengan penelitian. Data ini
diperoleh dari buku-buku referensi yang ada diperpustakaan dan juga
data-data dari PT.Astra International Tbk, Honda Motor Semarang yang
dapat membantu dalam menyelesaikan laporan ini.
4
Download